Juventus 7-0 Parma (9/11/2014)

Senin, 10 November 2014

Juventus meraih kemenangan besar di giornata 11 Serie A. Menghadapi Parma di kandang sendiri, Bianconeri menggunduli lawannya itu dengan skor mencolok 7-0.

Pada pertandingan di Juventus Stadium, Minggu (9/11/2014), Juventus sebenarnya kehilangan beberapa pemain kuncinya. Andrea Barzagli, Andrea Pirlo, Kwadwo Asamoah, dan Patrice Evra mengalami cedera dan tak bisa bermain. Arturo Vidal juga absen karena terkena skorsing.

Meski demikian, Juve tetap tampil dominan sepanjang laga. Pada babak pertama saja, mereka sudah unggul 3-0 lewat dua gol Fernando Llorente dan satu gol Stephan Lichtsteiner.

Setelah turun minum, Juve mampu mencetak empat gol tambahan. Carlos Tevez dan pemain pengganti Alvaro Morata masing-masing dua kali menjebol gawang Parma.

Hasil ini mengokohkan posisi Juve di puncak klasemen sementara Serie A dengan koleksi 28 poin dari 11 partai. Mereka unggul enam poin atas AS Roma yang berada di posisi kedua. Parma terbenam di posisi juru kunci dengan enam poin.

Juventus mendapatkan peluang pertamanya pada menit ketujuh. Roberto Pereyra mencoba melakukan overhead kick untuk menyambut umpan silang Lichtsteiner. Namun, tembakannya melebar.

Berselang dua menit, giliran Claudio Marchisio yang mengancam gawang Parma. Tembakan keras Marchisio dari luar kotak penalti memaksa kiper Parma, Antonio Mirante, menjatuhkan diri untuk menepis bola.

Kebuntuan akhirnya terpecahkan pada menit ke-23 ketika Llorente mencetak gol untuk Juve. Gol ini diawali tendangan Paul Pogba yang ditepis oleh Mirante. Bola muntah tak disia-siakan oleh Llorente, yang mencocornya ke dalam gawang.

Parma punya kans untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-27. Tapi, sepakan Jose Mauri masih bisa dibendung oleh Gianluigi Buffon.

Juve menggandakan keunggulannya dua menit kemudian. Lichtsteiner melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang tak bisa dijangkau Mirante dan merobek gawang Parma.

Memasuki menit ke-36, Llorente kembali mencatatkan namanya di papan skor. Tak terkawal di kotak penalti, penyerang asal Spanyol itu dengan mudah mengonversi umpan matang Lichtsteiner menjadi gol. Juve memimpin 3-0.

Tevez menjajal peruntungannya pada menit ke-44. Dia melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, tapi arahnya masih melenceng dari gawang Parma.

Tapi, lima menit setelah babak kedua dimulai, Tevez sukses membawa tim tuan rumah unggul 4-0. Dia mencetak gol dengan cara yang istimewa. Sendirian menggiring bola dari belakang garis tengah, dia melewati tiga pemain bertahan lawan untuk mencapai kotak penalti. Dia kemudian menuntaskan aksinya dengan tembakan mendatar. Mirante cuma bisa terdiam melihat gawangnya bobol lagi.

Skor 4-0 tak bertahan lama. Pada menit ke-58, Juve mencetak gol kelimanya. Tevez sukses memaksimalkan bola rebound setelah tendangan keras Pogba ditepis Mirante.

Pesta gol Juve berlanjut pada menit ke-76. Kombinasi dua pemain pengganti, Kingsley Coman dan Morata, berbuah gol. Morata lolos dari jebakan offside saat menerima umpan dari Coman. Tinggal berhadapan dengan Mirante, dia dengan dingin menceploskan bola ke dalam gawang.

Morata akhirnya memantapkan kemenangan Juve saat waktu normal tinggal tersisa dua menit. Dia menyambar umpan silang Lichtsteiner untuk memastikan timnya menang 7-0.

Susunan Pemain
Juventus: Buffon; Lichtsteiner, Bonucci, Chiellini, Padoin; Romulo, Marchisio (Mattiello 82'), Pogba; Pereyra, Tevez (Coman 60'); Llorente (Morata 71')

Parma: Mirante; Felipe, Lucarelli, Costa, Rispoli, Acquah, Lodi, Mauri (Mariga 54'), De Ceglie (Gobbi 46'); Cassano (Belfodil 64'), Ghezzal

Berita Terkait: