Michael Laudrup Dipecat Swansea City

Rabu, 05 Februari 2014

Kabar mengejutkan datang dari Swansea City di pertengahan musim Premier League ini. The Swans akhirnya memilih memecat Michael Laudrup dari jabatannya sebagai pelatih tim.

Masa depan pelatih asal Denmark tersebut belakangan sudah terusik, karena hasil kurang baik Swansea di musim ini. Hingga match ke-24, Swansea berada di posisi ke-12 dengan mengumpulkan 24 poin dari enam kemenangan, enam imbang, dan 12 kali kalah.

Chairman Swansea, Huw Jenkins, mengatakan bahwa keputusan untuk memecat Laudrup adalah hal sulit. Terlebih, untuk pertama kalinya klub asal Wales ini memecat pelatih, namun hal ini dinilai sebagai keputusan yang terbaik klub.

"Ini merupakan keputusan sulit yang kami ambil. Tetapi, keputusan itu yang dibuat demi kepentingan terbaik dari Swansea City Football Club dan para pendukung," ujar Jenkins sebagaimana dilansir situs Swansea.

"Ini adalah pertama kalinya dalam hampir 10 tahun klub berpisah dengan pelatih dengan cara ini. Namun, kami harus menghapus ketidakpastian konstan dan masa depan jangka panjang Michael Laudrup bersama kami,” sambungnya.

Jenkins mengungkapkan awalnya klub akan memilih mempertahankan Laudrup, namun hal tersebut dinilai takkan mempengaruhi kestabilan tim. Sementara, klub akan ditangani oleh Garry Monk dan Alan Curtis.

Kedatangan Laudrup ke Swansea di musim lalu untuk menggantikan peran Brendan Rodgers memang cukup meyakinkan. Swansea berhasil meraih trofi bergengsi untuk pertama kalinya dalam usia 100 tahun, yaitu juara Piala Liga 2013.

Kemenangan tersebut juga membawa Swansea tampil di ajang Europa League. Sayang, Michu dkk gagal mempertahankan performa terbaiknya dan secara perlahan terus mengalami penurunan.

Berita Terkait: