Barcelona Samai Dua Rekor Yang Diukir Madrid Musim Lalu

Minggu, 02 Juni 2013

Hasil yang dipetik Barcelona dalam laga terakhirnya di La Liga Primera sudah berbuah dua rekor kompetisi yang sebelum ini dipegang sendirian oleh sang klub rival, Real Madrid.

Barca, yang sebelumnya sudah dipastikan menjadi juara La Liga, menutup musim kompetisi dengan kemenangan 4-1 atas Malaga, Minggu (2/6/2013) dinihari WIB.

Tambahan tiga angka tersebut membuat tim besutan Tito Vilanova tersebut mengukuhkan diri sebagai juara dengan 100 poin. Ini mematahkan rekor poin klub itu sebelumnya yakni 99 poin.

Jumlah 100 poin itu sendiri adalah jumlah terbanyak yang bisa diraih sebuah tim La Liga dalam semusim. Torehan Barca kali ini pun menyamai raihan Madrid pada musim 2011-12 lalu.

Kemenangan atas Malaga tersebut sekaligus membuat Barca mengoleksi kemenangan ke-32 di liga musim ini. Jumlah tersebut melewati rekor Barca sebelumnya--31 kemenangan pada musim 2009-10--sekaligus menyamai rekor jumlah kemenangan terbanyak dalam semusim La Liga, yang sebelumnya diukir Madrid di musim 2011-12.

Selain menyamai dua rekor tersebut, situs Barca juga menyebut bahwa keberhasilan David Villa cs menjuarai La Liga musim ini dengan keunggulan 15 poin atas tim posisi dua--Madrid--adalah rentang terbesar di liga sejak mengadopsi tiga poin per kemenangan.

Berita Terkait: