Aly Cissokho Resmi ke Valencia

Jumat, 24 Agustus 2012

Valencia resmi mendapatkan pengganti Jordi Alba dalam diri bek kiri Olympique Lyon Aly Cissokho. Cissokho dibeli seharga 6 juta euro dan akan dikontrak Los Che selama empat tahun.

Cissokho lulus dalam tes medis yang digelar kemarin waktu setempat. Mantan pemain Porto ini menjadi pemain ketujuh yang merapat ke Stadion Mestalla setelah Jonathan Viera, Fernando Gago, Andres Guardado, Joao Pereira, Sergio Canales, dan Nelson Valdez.

Dengan materi yang mendalam seperti ini, skuad asuhan Mauricio Pellegrino pantas berharap bisa mengulangi prestasi musim lalu yang berhasil menempati peringkat ketiga dan lolos langsung ke fase grup Liga Champions.

Direktur Olahraga Valencia Braulio Vazquez menganggap Cissokho sebagai pengganti sempurna dari Alba. Pemain Prancis keturunan Senegal berusia 24 tahun ini dinilai kuat, cepat, dan bagus dalam bertahan.

“Aly pemain dengan pengalaman internasional yang luas sejak muda. Dia merupakan bagian dari tim nasional Prancis dan sudah sering tampil di ajang Liga Champions,” kata Vazquez dalam situs resmi klub.

“Cissokho sangat kuat secara fisik, bagus dalam bertahan, dan seseorang yang akan meningkatkan segi kompetitif dalam tim—terutama di sisi kiri. Dengan dia dan Jeremy Mathieu, posisi kiri kami sangat terjamin,” puji Vazquez.

“Pembelian terakhir ini membuat skuad kami sangat kuat di segala aspek, dan ini sangat membuat kami senang. Di setiap posisi kualitas kami amat bagus dan membuat kami optimis mengarungi musim ini,” sebut Vazquez.

Berita Terkait: