Kaka: Sir Alex Ferguson Pernah Ingin Rekrut Saya

Jumat, 20 Mei 2011

Gelandang Real Madrid Kaka mengungkapkan, manajer Manchester United Sir Alex Ferguson pernah berusaha memboyong dirinya ke Old Trafford beberapa waktu lalu.

United sebelumnya sempat dikabarkan ingin merekrut Kaka. Pemain berusia 29 tahun itu kini sedang berada di London untuk mempromosikan sepatu Adidas Predator.

“Dia pernah ingin mengontrak saya dan saudara saya Digao ketika kami masih di Milan. Tapi kami memutuskan untuk tetap bertahan di Milan,” ujar Kaka dilansir FourFourTwo.

Dalam kesempatan itu, Kaka juga memberikan pujian kepada Ferguson setelah membawa Setan Merah merengkuh gelar ke-19 Liga Primer Inggris. Kaka optimistis United bisa mengalahkan Barcelona di final Liga Champions yang berlangsung di Stadion Wembley pada 28 Mei.

“Ferguson adalah seorang pelatih hebat, dan tahu bagaimana caranya memenangi pertandingan besar seperti di final Liga Champions,” ucap Kaka.

Berita Terkait: