Cristiano Ronaldo Tidak Mampu Mencetak Gol Ketika Berhadapan Barcelona

Selasa, 30 November 2010

Dengan 14 gol yang sudah dibuat, Cristiano Ronaldo adalah mimpi buruk musuh Real Madrid. Kalau dinihari tadi dia gagal bikin gol, itu melanjutkan catatan buruk CR7 yang belum pernah menjebol gawang The Catalans.

Jumlah 14 gol yang dibuat Ronaldo baru datang dari La Liga Primera saja. Jika ditotal untuk semua ajang di musim ini, torehannya sudah masuk angka 18.

Namun di Camp Nou, Selasa (30/11/2010) dinihari WIB, pemain termahal dunia itu tidak bisa berbuat apa-apa untuk menghindarkan timnya dari kekalahan. Ronaldo seperti kehilangan semua kehebatannya, dia tenggelam oleh solidnya lini tengah The Catalans yang dimotori Xavi Hernandez, Andres Iniesta dan pergerakan luar biasa Lionel Messi.

Terkait kegagalan CR7 mencetak gol ke gawang Barcelona, pesepakbola asal Portugal itu sesungguhnya memang tak pernah melakukan hal tersebut meski sudah lima kali berhadapan dengan Blaugrana. Demikian dikutip dari Marca.

Laga pertama Ronaldo kontra Barca terjadi saat dia masih berseragam Manchester United di babak semifinal Liga Champions di musim 2007/2008. Ronaldo bahkan gagal mengesksekusi penalti dalam leg pertama di Camp Nou yang berkesudahan 0-0, meski The Red Devils kemudian unggul agregat 1-0 berkat gol Paul Scholes di leg kedua.

Pertemuan ketiga CR7 dengan Carles Puyol dkk terjadi di final Liga Champions 2008/2009. Ronaldo yang saat itu berstatus pemain terbaik dunia kalah mengilap dari Lionel Messi, yang mencetak salah satu dari dua gol kemenangan 2-0 Barca.

Ronaldo juga gagal mencetak gol dalam El Clasico pertamanya di musim 2009/2010 karena saat itu Madrid kalah 0-1 lewat gol Zlatan Ibrahimovic. Sementara saat gantian main di Santiago Bernabeu, Los Blancos kembali kalah dengan kedudukan 0-2.

Data Pertemuan Cristiano Ronaldo vs Barcelona

Musim 2007/2008
Semifinal Liga Champions Leg I: Barcelona 0-0 Manchester United (Ronaldo gagal penalti)
Semifinal Liga Champions Leg II: Manchester United (Paul Scholes) 1-0 Barcelona

Musim 2008/2009
Final Liga Champions: Barcelona (Samuel Eto'o, Lionel Messi) 2-0 Manchester United

Musim 2009/2010
El Clasico: Barcelona (Zlatan Ibrahimovic) 1-0 Real Madrid
El Clasico: Real Madrid 0-2 (Messi, Pedro) Barcelona

Berita Terkait: