Manchester United gagal mengambil alih puncak klasemen sementara Liga Primer, meski mungkin hanya dua jam, akibat dikalahkan Everton 3-1 di Goodison Park.
Dimitar Berbatov membuka skor untuk MU menit ke-16. Diniyar Bilyaletdinov menyamakan kedudukan menit ke-19.
Di babak kedua, Dan Gosling membuat Everton berbalik unggul menit ke-76. Jack Rodwell, yang masuk menggantikan Steven Pienaar menit ke-88, memantapkan kemenangan tuan rumah ketika laga memasuki injury time.
MU menjadi anggota big four kedua yang dikalahkan Everton di Goodison Park. Pekan lalu, Chelsea yang menjadi korban keganasan pasukan David Moyes dengan kekalahan 2-1.
Seperti diduga, tidak ada resepsi untuk Wayne Rooney di Goodison Park. Meski telah meninggalkan Everton enam tahun lalu, fans The Toffees masih sakit hati atas keputusan Rooney meninggalkan klub yang membesarkannya.
Sepanjang laga, fans tuan rumah mencemooh Rooney. Striker terbaik di Liga Primer saat ini itu gagal mengatasi tekanan mental tuan rumah, dan bermain tak seperti biasanya.
Rooney memiliki sejumlah peluang mencetak gol, tapi gagal memanfaatkannya. Menjelang laga berakhir, tembakan bebasnya melayang sedikit di sebelah kanan gawang Tim Howard.
Everton bermain tanpa Marouane Fellaini dan Tim Cahill, tapi tak kehilangan kekuatan. Louis Saha yang bermain sendirian di depan, beberapa kali mampu membuka celah pertahan MU, yang dikawan Jonathan Evans, Wes Brown, Patrice Evra, dan Gary Neville.
Gol MU yang dibuat Berbatov terjadi akibat kegagalan Sylvain Distin menyapu umpan rendah Antonio Valencia. Bilyaletdinov membalas lewat tembakan dari luar kotak penalti.
Kedua tim saling menyerang, dan memperoleh peluang, tapi tidak ada gol sampai babak pertama berakhir. Landon Donovan cukup kreatif di lini tengah, dengan beberapa kali mengirim umpan, atau mendapat kesempatan menembak.
Di babak kedua, Alex Ferguson melakukan perubahan. Ia menarik dua pemain sekaligus, Berbatov dan Park Ji-sung, untuk digantikan Paul Scholes dan Gabriel Obertan.
Empat menit kemudian giliran David Moyes melakukan perubahan. Ia menarik keluar Bilyaletdinov, dan memasukan Gosling
Pergantian Moyes lebih efektif. Gosling hanya perlu enam menit untuk mengubah kedudukan. Ia memanfaatkan umpan tarik Steven Pienaar.
Menit ke-88, Moyes melakukan pergantian lagi. Ia memasukkan Jack Rodwell untuk memperkuat pertahanan, dengan harapan mengamankan kemenangan.
Yang terjadi justru sebaliknya, Rodwell memperbesar keunggulan tuan rumah. Ia menaklukan Evans, sebelum melepas tembakan yang gagal dicegah Edwin van der Sar.
Sampai menit terakhir, Everton masih memiliki satu peluang, yang digagalkan Van der Sar dengan keluar dari kotak penalti untuk menghalau bola.
Everton 3-1 Manchester United 20/02/2010
Sabtu, 20 Februari 2010
Berita Terkait:
Kategori:
Bola,
Liga Inggris