Tiga bom meledak di tiga lokasi berbeda di Saudi Arabia, Senin (4/7) waktu setempat atau Selasa (5/7) WIB. Seorang pengebom bunuh diri melakukan serangan di kota Madinah, Senin (4/7). Menurut media lokal serangan tersebut dilakukan dekat Masjid Nabawi, Madinah, saat petugas keamanan tengah berbuka puasa, demikian dilaporkan stasiun televisi Al Arabiya.
Media tersebut melaporkan setidaknya dua petugas keamanan tewas akibat serangan tersebut. Kendati begitu belum ada pernyataan resmi mengenai serangan bom bunuh diri itu.
Media lokal lainnya, Sabq dan koran Okaz juga melaporkan mengenai serangan bom bunuh diri tersebut.
Sebelumnya telah terjadi satu ledakan yang mengguncang wilayah Timur Kota Qatif. Pembom bunuh diri tewas akibat ledakan yang mengincar masjid Syiah itu. Dilaporkan tidak ada korban lain selain pengebom bunuh diri.
Seorang tersangka pembom bunuh diri juga tewas setelah meledakkan bom di dekat Konsulat Amerika Serikat di Jeddah. Dua petugas keamanan mengalami cedera saat mencegah bom meledak, dilaporkan tidak ada korban lain selain petugas keamanan tersebut.
Home >
Berita Internasional
> Bom Meledak Dekat Masjid Nabawi, Madinah
Bom Meledak Dekat Masjid Nabawi, Madinah
Selasa, 05 Juli 2016
Berita Terkait:
Berita Internasional
- Bill Gates dan Melinda Gates Cerai
- Pangeran Philip Meninggal Dunia
- Bandara Terbesar Di Dunia Di China 2019
- Moon Jae-In Jadi Presiden Korea Selatan 2017
- Emanuel Macron Jadi Presiden Perancis 2017
- Fidel Castro Meninggal Dunia Pada Usia 90 Tahun
- Donald Trump Jadi Presiden ke 45 Amerika Serikat
- Monyet Geda di China Prediksi Trump Jadi Presiden AS
- Bom Meledak di Bandara Turki, 28 Orang Tewas
- Korban Bom di Karada Baghdad, Lebih dari 200 Orang Tewas
- Apakah Itu Brexit? Apa Dampaknya ke Indonesia?
- Brexit Menang, Inggris Keluar dari Uni Eropa
- Korban Penembakan Orlando 50 Orang Tewas
- Ledakan Bom di Bandara Brussel, Belgia
- Gempa 6,4 SR Guncang Taiwan Runtuhkan Gedung 17 Lantai
- Apa Itu Virus Zika dan Pencegahannya
- Arti MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) 2016
- 2017 Data Perbankan Bisa Diakses Otoritas Negara Seluruh Dunia
- Look Thep, Boneka Berisi Arwah Ngetren di Bangkok Thailand
- Hotel Address Downtown Dubai Terbakar di Malam Tahun Baru 2016
- Penembakan dan Ledakan di Paris, Korban 153 Orang Tewas
- Korban Tewas Musibah di Mina Mencapai 717 Orang
- Penampakan Bola Api Besar di Langit Thailand
- Anak 12 Tahun Tak Sengaja Rusak Lukisan Rp21M di Taiwan
Kategori:
Berita Internasional