West Ham 3-2 Manchester United (11/5/2016)

Rabu, 11 Mei 2016

West Ham United memberikan pesta untuk para pendukungnya di laga terakhir mereka di Upton Park. Menghadapi Manchester United, The Hammers memenangi duel sengit dan menegangkan itu dengan skor 3-2.

Pada laga yang dihelat Rabu (11/5/2016) dinihari WIB, West Ham memimpin lebih dulu di babak pertama lewat gol Diafra Sakho.

Kemudian di babak kedua, MU berbalik unggul lewat dua gol Anthony Martial. Namun, hanya dalam tempo lima menit, Michail Antonio dan Winston Reid membawa West Ham meraih tiga poin.

Bagi West Ham ini adalah laga terakhirnya di Upton Park setelah 112 tahun dan Olympic Park akan jadi kandang barunya mulai musim depan. Selain itu West Ham juga menambah sengit persaingan menuju kompetisi Eropa dengan 62 poin dari 37 laga dan duduk di posisi keenam.

Sementara itu MU makin berat peluangnya finis empat besar karena kini tertahan di urutan kelima klasemen dengan 63 poin, selisih dua angka dari Manchester City di posisi keempat.

Menjalani partai kandang terakhirnya di Upton Park, West Ham mendapat suntikan semangat yang berlipat ganda dan itu membuat tuan rumah tampil trengginas sejak menit awal.

West Ham menekan habis MU dan tak memberikan kesempatan tim tamu mengembangkan permainan.

Lewat pola bola-bola panjang atau crossing ke Andy Carroll yang selalu berada di daerah 16 meter lawan, West Ham menyulitkan pertahanan MU.

Hasilnya di menit ke-10 West Ham memimpin 1-0 lewat gol Sakho. Aaron Creswell melihat Manuel Lanzini dalam posisi bebas, mengirimkan umpan terobosan yang diteruskan dengan umpan tarik ke kotak penalti.

Sakho menyambut dengan sepakan kaki kiri yang sempat membentur kaki Daley Blind dan menaklukkan David De Gea di tiang dekat gawang MU.

Di menit ke-19 peluang emas didapat West Ham ketika Carroll dalam posisi on goal usai menerima bola dari Dimitri Payet. Namun, sepakan Carroll masih mengarah tepat ke kaki De Gea.

Semenit sebelumnya, De Gea juga mampu menghadang sepakan Payet dari jarak dekat.

West Ham kembali menekan dan berhasil menjebol gawang De Gea di menit ke-21 melalui Michail Antonio. Namun, dianulir wasit Mike Dean karena bola sudah keluar lapangan lebih dulu saat Mark Noble melepas crossing ke arah Antonio.

Setelah itu, MU perlahan mampu lepas dari tekanan West Ham namun mereka tak mampu membuat peluang berbahaya ke gawang Darren Randolph.

Sementara West Ham masih menerapkan pola permainan yang sama untuk membombardir pertahanan MU. Meski begitu hingga turun minum, skor 1-0 tetap bertahan.

Enam menit selepas jeda, MU menyamakan skor 1-1 lewat gol Martial. Berawal dari tendangan gawang De Gea, bola langsung mengarah ke Marcus Rashford.

Begitu mendekati kotak penalti, Rashford mengoper kepada Juan Mata yang berlari dari belakang dan memberikan umpan tarik yang mudah saja disontek Martial ke gawang tuan rumah.

Di menit ke-54 bola liar di depan kotak penalti disambar sepakan kaki kanan Payet. Sayangnya bola melebar tipis saja di sisi kiri gawang MU.

Semenit setelahnya Sakho membuang kans emas bikin gol setelah sundulannya dari jarak dekat dan tanpa kawalan pemain MU malah melayang di atas mistar.

MU dalam kondisi tertekan malah berbalik unggul 2-1 di menit ke-72 lewat gol kedua Martial. Mendapat umpan dari Rashford, Martial menggiring bola dari sisi kiri dan menuntaskan dengan sepakan terukur yang menaklukkan Randolph di tiang dekat.

Keunggulan MU tak bertahan lama karena di menit ke-76, Antonio menyamakan skor jadi 2-2. Umpan lambung Payet ke kotak penalti, Antonio lolos dari jebakan offside dan mudah saja menanduknya ke gawang De Gea.

Reid! West Ham kembali memimpin di laga ini usai Reid mengubah skor jadi 3-2 di menit ke-81. Dari free kick Payet di sisi kiri, bola dilayangkan ke kotak penalti dan Reid menanduknya ke gawang. Meski sempat ditepis De Gea, bola tetap masuk ke dalam jalanya.

Hingga laga berakhir skor tersebut tetap bertahan dan West Ham memberikan pesta perpisahan manis pada laga kandang terakhir di Upton Park.

Susunan Pemain

West Ham United: Randolph; Antonio, Reid, Ogbonna, Cresswell; Payet (Valencia 91'), Noble, Kouyate, Lanzini (Obiang 84'); Sakho (Tomkins 85'), Carroll.

Man United: De Gea; Valencia (Januzaj 87'), Smalling, Blind, Rojo; Herrera (Lingard 82'), Schneiderlin (Carrick 45'); Mata, Rooney, Martial; Rashford.

Berita Terkait: