Tottenham Hotspur membawa pulang tiga angka dari lawatannya ke kandang Manchester City. The Lilywhites menundukkan City dengan skor 2-1.
Pertandingan di Etihad Stadium, Minggu (14/2/2016), berjalan ketat. Spurs unggul penguasaan bola 54-46%, tapi City punya lebih banyak peluang. City membuat 19 percobaan mencetak gol dan empat di antaranya mengarah ke gawang. Sementara Spurs yang lebih banyak menguasai bola membuat enam usaha mencetak gol dan tiga yang tepat sasaran.
Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, Spurs unggul melalui penalti Harry Kane pada menit ke-54. City kemudian menyamakan skor lewat tembakan Kelechi Iheanacho pada menit ke-74.
Christian Eriksen menjadi penentu kemenangan Spurs. Gol pemain asal Denmark itu pada menit ke-83 memastikan Spurs tampil sebagai pemenang.
Dengan hasil ini, Spurs kembali ke posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 51 poin. Mereka hanya berjarak dua poin dari Leicester City yang duduk di posisi teratas. City tetap di urutan keempat dengan 47 poin.
Menit-menit awal babak pertama berjalan ketat. Spurs sedikit lebih mendominasi permainan, tapi belum mampu menciptakan peluang bersih. Tampilnya Vincent Kompany membuat lini belakang City lebih solid.
Eriksen menjajal peruntungannya lewat tembakan dari luar kotak penalti pada menit ke-28. Akan tetapi, Joe Hart masih mampu mementahkan tembakan Eriksen.
Di sisa babak pertama, Spurs sangat dominan. Mereka banyak menekan City lewat sisi kiri dengan mengandalkan Danny Rose. Sementara itu, City lebih banyak bertahan.
Hingga babak pertama berakhir, kedudukan 0-0 belum berubah.
Sergio Aguero punya peluang untuk membawa City unggul pada menit ke-49. Dia berdiri bebas saat menyambut bola tendangan Yaya Toure yang berubah arah. Namun, penyelesaiannya melambung.
Wasit menunjuk titik putih pada menit ke-52 setelah Raheem Sterling dianggap melakukan handball saat berupaya membendung umpan silang Rose. Tayangan ulang memperlihatkan bahwa bola sebenarnya mengenai badan Sterling.
Kesempatan ini tak disia-siakan oleh Kane. Tembakan penaltinya ke arah tengah membawa Spurs unggul 1-0.
City nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-57. Tapi, tendangan bebas Yaya Toure cuma menghantam mistar.
City akhirnya benar-benar menyamakan skor pada menit ke-74. Iheanacho yang masuk sebagai pemain pengganti menjebol gawang Spurs setelah memaksimalkan umpan silang Gael Clichy dari sisi kiri.
Akan tetapi, skor 1-1 tak bertahan lama. Spurs kembali memimpin pada menit ke-83 setelah Eriksen mencetak gol. Memanfaatkan umpan terobosan dari Erik Lamela, Eriksen yang langsung menghadapi Hart dengan tenang menceploskan bola ke dalam gawang. Spurs unggul 2-1.
City berusaha mati-matian untuk mencari gol penyama di sisa waktu. Namun, usaha mereka tak membuahkan hasil hingga peluit panjang berbunyi.
Susunan Pemain
Manchester City: Hart; Zabaleta, Kompany, Otamendi, Clichy (Kolarov 75'); Fernando (Iheanacho 66'), Fernandinho; Silva, Toure, Sterling; Aguero
Tottenham Hotspur: Lloris; Walker, Alderweireld, Wimmer, Rose; Dier, Dembele; Son (Carroll 72'), Alli (Lamela 81'), Eriksen; Kane (Chadli 89')
Manchester City 1-2 Tottenham Hotspur (14/2/2016)
Selasa, 16 Februari 2016
Berita Terkait:
Bola
- Darwin Nunez Resmi Pemain Liverpool
- Argentina Juara Finalissima 2022
- Real Madrid Juara Liga Champions 2022
- Daftar Juara UEFA Conference League
- AS Roma Juara UEFA Conference League 2022
- Eintracht Frankfurt Juara Liga Europa 2022
- Manchester City Juara Liga Inggris Premier League 2022
- AC Milan Juara Liga Serie A Italia 2022
- Bayern Muenchen Juara Bundesliga Jerman 2022
- PSG Juara Liga Prancis 2022
- Liverpool Juara FA Cup 2022
- Erling Haaland Resmi Pemain Manchester City
- Erik Ten Hag Resmi Pelatih Manchester United
- Liverpool Juara Carabao Cup 2022
- Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub 2022
- Senegal Juara Piala Afrika 2022
- Solskjaer Dipecat Manchester United
- Cristiano Ronaldo Resmi Pemain Manchester United Lagi
- Jorginho Pemain Terbaik Eropa 2021, Chelsea Raih 4 Gelar
- Hasil Drawing 32 Besar Liga Champions 2021/2022
- Romelu Lukaku Resmi Pemain Chelsea Lagi
- Lionel Messi Resmi Pemain PSG
- Leicester City Juara Community Shield 2021
- Lionel Messi Tinggalkan Barcelona
- Jack Grealish Resmi Pemain Manchester City
Liga Inggris
- Darwin Nunez Resmi Pemain Liverpool
- Manchester City Juara Liga Inggris Premier League 2022
- Liverpool Juara FA Cup 2022
- Erling Haaland Resmi Pemain Manchester City
- Erik Ten Hag Resmi Pelatih Manchester United
- Liverpool Juara Carabao Cup 2022
- Solskjaer Dipecat Manchester United
- Cristiano Ronaldo Resmi Pemain Manchester United Lagi
- Jorginho Pemain Terbaik Eropa 2021, Chelsea Raih 4 Gelar
- Romelu Lukaku Resmi Pemain Chelsea Lagi
- Leicester City Juara Community Shield 2021
- Jack Grealish Resmi Pemain Manchester City
- Jadon Sancho Resmi Pemain Manchester United
- Leicester City Juara Piala FA Cup 2021
- Manchester City Juara Liga Inggris 2021
- Manchester City Juara Carabao Cup 2021
- Via Vallen Muncul di Instagram Manchester United
- John Murtough Direktur Olahraga dan Darren Fletcher Direktur Teknik Pertama Manchester United
- Tottenham Hotspur 2-0 Manchester City (22/11/2020)
- Everton 1-3 Manchester United (7/11/2020)
- Manchester United 0-0 Chelsea (24/10/2020)
- Manchester City 1-0 Arsenal (17/10/2020)
- Donny van de Beek Resmi Pemain Manchester United
- Ferran Torres Resmi Pemain Manchester City
- Nathan Ake Resmi Pemain Manchester City
Kategori:
Bola,
Liga Inggris