Fiorentina 2-1 Inter Milan (15/2/2016)

Selasa, 16 Februari 2016

Tertinggal dahulu, Fiorentina sukses membalikkan keadaan dan menang atas Inter Milan 2-1. Gol Khouma Babacar di injury time menjadi penentu kemenangan 'Si Ungu'.

Menjamu Inter di Artemio Franchi, Senin (15/2/2016) dinihari WIB, Fiorentina memulai laga dengan pendekatan menyerang. Sementara Inter lebih banyak menunggu.

Meski demikian, justru Inter yang lebih dahulu unggul lewat sepakan keras Marcelo Brozovic di menit ke-26. Skor ini bertahan sampai babak pertama selesai.

Fiorentina terus bermain dengan agresif di babak kedua. Hasilnya mereka mampu mencetak gol balasan melalui sundulan Borja Valero di menit ke-60.

Inter kemudian harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-82 karena Telles menerima kartu kuning kedua. Keunggulan jumlah pemain berhasil dimanfaatkan tuan rumah untuk mencetak gol kedua sekaligus penentu kemenangan di masa injury time lewat Babacar.

Selepas gol, ada dua kartu merah lagi dikeluarkan wasit. Satu untuk penyerang Fiorentina Mauro Zarate dan satu lagi untuk gelandang Inter Geoffrey Kondogbia. Skor sendiri tak berubah sampai laga usai.

Kemenangan ini memastikan Fiorentina kembali ke peringkat tiga, merebutnya dari AS Roma. Anak asuh Paulo Sousa mengoleksi nilai 49 dari 25 pekan, unggul dua angka dari Roma. Sementara Inter turun ke posisi lima dengan 45 angka.

Fiorentina memulai laga dengan mengambil inisiatif serangan. Hanya butuh lima menit untuk mereka mengancam gawang Inter melalui Federico Bernardeschi dari jarak dekat, tapi bisa dipatahkan Samir Handanovic.

Bola pantulan sempat akan disambar oleh Nikola Kalinic. Hanya saja Kalinic sudah lebih dahulu terjebat offfside.

Giliran Josip Ilicic yang mengancam dua menit kemudian. Kembali masih bisa diamankan oleh Handanovic.

Fiorentina nyaris memetik keunggulan di menit ke-14 kala sepakan Ilicic menaklukkan Handanovic. Tapi bola disapu Alex Telles di garis gawang dan mencegah gol tercipta.

Inter baru balas menekan empat menit berselang. Umpan silang Brozovic disambut sundulan Jeison Murillo, tapi cuma melenceng ke kiri gawang.

Meski memulai dengan lebih tertekan, Inter malah berhasil unggul di menit ke-26. Geoffrey Kondogbia melepaskan umpan terobosan ke Rodrigo Palacio yang berlari ke sisi kanan di dalam kotak penalti. Oleh Palacio, bola diteruskan dengan umpan silang ke tiang jauh dan disambar oleh Brozovic ke dalam gawang.

Empat menit kemudian, Fiorentina mendapatkan kesempatan dari sepakan Kalinic menyambut umpan silang Ilicic. Masih melambung.

Fiorentina kembali mengancam di penghujung babak pertama. Umpan lambung Borja Valero disambut sundulan oleh Matias Vecino ke pojok kanan bawah gawang. Handanovic dengan sigap menepis bola. Babak pertama berakhir 1-0 untuk Inter.

Lima menit babak kedua berjalan, Fiorentina mengancam melalui sepakan Ilicic dari luar kotak penalti. Berakhir melebar ke kanan gawang.

Di menit ke-60, Fiorentina mampu menyamakan kedudukan. Umpan lambung Ilicic dari kanan disambut sundulan Borja yang lolos dari jebakan offside dan diarahkan ke pojok kiri. Handanovic tak kuasa menjangkau.

Tiga menit berselang, Fiorentina mengklaim penalti setelah sepakan Mauro Zarate dinilai membentur tangan Telles. Tapi wasit bergeming.

Pelanggaran Brozovic tak jauh dari depan kotak penalti di menit ke-70 memberikan kesempatan untuk Fiorentina. Beruntung baginya, sepakan Ilicic cuma sedikit di atas mistar gawang.

Upaya balasan dari Inter datang tiga menit berselang. Sepakan Ivan Perisic masih melebar ke kiri menyambut sebuah sepak pojok.

Petaka untuk Inter tiba di menit ke-82 ketika harus bermain dengan 10 pemain. Telles menerima kartu kuning kedua usai melanggar Bernardeschi.

Fiorentina memanfaatkan keunggulan jumlah pemain untuk menggempur pertahanan Inter. Hasilnya di masa injury time, mereka memetik keunggulan.

Handanovic mulanya berhasil menepis sepakan Zarate. Bola pantulan disambar oleh Khouma Babacar, lagi-lagi ditepis. Tapi di kesempatan keduanya, Babacar sukses menceploskan bola ke dalam gawang.

Tak lama berselang, Fiorentina juga harus bermain dengan 10 orang. Zarate dikartu merah langsung. Diduga karena dinilai membuang-buang waktu dan dianggap terlibat keributan kecil dengan Murillo.

Kartu merah Zarate ternyata bukan yang terakhir di laga ini. Wasit kembali mengeluarkan kartu usiran tersebut, kali ini kepada Kondogbia diduga karena komentarnya terhadap wasit.

Laga berakhir dengan kemenangan Fiorentina.

Susunan pemain:

Fiorentina: Tatarusanu; Roncaglia, Gonzalo Rodriguez, Astori; Marcos Alonso, Vecino (Tino Costa 86), Borja Valero; Bernardeschi, Ilicic (Babacar 86), Tello (Zarate 58); Kalinic

Inter: Handanovic; Nagatomo, Miranda, Murillo, Telles; Brozovic, Medel, Kondogbia; Eder (Perisic 71), Icardi, Palacio (D'Ambrosio 84)

Berita Terkait: