Atletico Madrid* 1-0 Barcelona (10/4/2014)

Kamis, 10 April 2014

Atletico Madrid sampai ke babak semifinal Liga Champions 2013/2014. Menjamu Barcelona di leg kedua babak delapan besar, Los Rojiblancos meraih kemenangan tipis 1-0.

Di Vicente Calderon, Kamis (10/4/2014) dinihari WIB, Atletico unggul cepat atas Barcelona. Laga baru berjalan lima menit tuan rumah sudah memimpin melalui Koke.

Gol tersebut ternyata menjadi satu-satunya yang tercipta dalam laga itu. Atletico sebenarnya paling tidak punya empat peluang matang menambah keunggulan, namun tidak satupun kans-kans yang lahir berikutnya bisa dikonversikan menjadi gol - termasuk tiga kali tembakan yang mengenai tiang dan mistar gawang. Sementara Barcelona justru buntu dan tak bisa menembus rapatnya barisan pertahanan tuan rumah.

Kemenangan 1-0 ini mengantar Atletico lolos ke semifinal Liga Champions dengan keunggulan agregat 2-1, setelah pada leg pertama di Camp Nou pekan lalu berhasil mencuri poin dari hasil imbang 1-1.

Ini merupakan kali pertama dalam 40 tahun terakhir Atletico lolos ke Liga Champions. Skuat besutan Diego Simeone menyusul Real Madrid, yang lebih dulu lolos ke empat besar setelah unggul agregat 3-2 atas Borussia Dortmund. Sementara untuk Barcelona ini adalah kali pertama sejak 2007 mereka gagal lolos ke semifinal.

Barcelona mencoba menyengat di menit-menit awal laga. Selain mendominasi penguasaan bola, sebuah peluang pun berhasil dikreasikan saat tendangan Lionel Messi masih gagal menemui sasaran.

Namun justru Atletico yang lebih dulu bikin gol, tepatnya di menit kelima melalui Koke. Gol tersebut bermula dari serangan cepat yang dibangun Atletico dari sisi kanan, di mana sepakan Adrian Lopez dari dalam kotak penalti dimentahkan tiang gawang.

Dari momen tersebut hadir kemelut di muka gawang Sergio Pinto. Ketidakmampuan pemain bertahan Barca membuang bola membuat Koke bisa memaksimalkan peluang yang dipunya saat tendangan kerasnya dari jarak dekat mengubah kedudukan jadi 1-0.

Barcelona gagal bereaksi atas gol tersebut. Lubang di lini pertahanan Blaugrana malah terus dieksploitasi Los Rojiblancos, yang terus memberi tekanan hebat dan ancaman beruntun ke gawang Sergio Pinto.

David Villa dalam selang sembilan menit punya dua kans menambah keunggulan timnya, meski tak satupun yang berbuah gol. Yang pertama terjadi di menit 11 saat tendangannya ketika tinggal berhadapan dengan Pinto melayang sedikit terlalu tinggi dan membentur mistar gawang. Delapan menit kemudian akselerasinya di sisi kanan pertahanan Barcelona juga berujung dengan tembakan yang terhalau mistar gawang.

Messi! Oh tandukan bintang asal Argentina itu saat menyongsong umpan diagonal dari Dani Alves gagal mengubah kedudukan. Padahal Messi berdiri bebas dan hanya berjarak lima meter dari mulut gawang.

Di menit 24 Neymar menusuk di sisi kiri untuk membuka peluang Barca menyamakan kedudukan. Berhasil melewati beberapa pemain, pesepakbola asal Brasil itu lantas mengirim umpan pada Messi di tengah kotak penalti. Tak ada gol dari peristiwa itu karena sepakan Messi gagal menemui sasaran.

Barcelona dominan dalam penguasaan bola di sisa babak pertama ini. Namun pertahanan rapat Atletico membuat Messi dkk tak bisa banyak mengreasikan kesempatan dan menciptakan gol.

Empat menit babak kedua berjalan, Barcelona kembali punya kesempatan menyamakan kedudukan. Hanya kegemilangan kiper Courtois lah yang membuat gawang Atletico masih bebas gol. Courtois dengan berani menghalau bola dari kaki Neymar di dalam kotak penalti, kiper pinjaman dari Chelsea itu lantas menghalau upaya rebound yang dilakukan Xavi.

Dibanding babak pertama, Barcelona jauh lebih agresif menekan pertahanan Atletico di awal babak kedua. Namun Diego Godín, Filipe Luís, Juanfran dan Miranda tampil solid mengawal pertahanan Atletico. Lewat serangan balik, Atletico malah berulang kali membuat pertahanan Barcelona porak poranda.

Xavi punya kesempatan menyamakan kedudukan pada menit 60 saat dia sempurna menanduk umpan Alves. Tapi arah tandukannya ternyata masih menyampin.

Baru masuk lapangan di babak kedua, Diego Ribas nyaris kembali menjebol gawang Pinto andai tendangannya dari sudut sempit gagal dihalau sang kiper. Kondisi serupa terjadi di menit 70 saat Gabi lolos dari kejaran bek Barcelona dan tinggal berhadapan dengan pinto. Dalam posisi satu lawan satu tendangan pelan Gabi masih bisa diblok Pinto dengan kakinya, bola melayang meninggalkan lapangan.

Dua belas menit sebelum laga tuntas Neymar juga gagal menuntaskan kesempatan yang dia punya. Tandukannya di muka gawang untuk menyongsong umpan dari Alexis Sanchez tipis melenceng di tiang jauh gawang Atletico.

Sampai 90 menit pertandingan berjalan dan tiga menit tambahan waktu diberikan wasit, gol yang dicari-cari Barcelona tak kunjung datang. Atletico menang 1-0 dan berhak dapat tiket ke semifinal.

Susunan Pemain
Atletico Madrid: Courtois; Juanfran, Godin, Miranda, Filipe; Koke, Gabi, Tiago, Garcia; Adrian (Diego Ribas 62), Villa (Rodriguez 79)

Barcelona: Pinto; Alves, Mascherano, Bartra, Alba; Busquets, Xavi, Iniesta (Pedro 71); Messi, Cesc (Alexis 61), Neymar

Berita Terkait: