Satria Muda Juara NBL 2011/2012

Senin, 30 April 2012

Satria Muda Britama Jakarta keluar sebagai juara NBL musim 2011/2012 ini. Di laga final, mereka menundukkan tim sesama Jakarta, Dell Aspac, dengan skor akhir 59-42.

Bertanding di GOR UNY, Yogyakarta, Minggu (29/4/2012) malam WIB, Satria Muda unggul tipis 11-8 saat kuarter pertama usai.

Aspac yang mencoba mengejar di kuarter kedua gagal menembus defense ketat yang diperagakan oleh tim besutan OckyTamtelahitu ini. Pringgo Regowo dkk. mencetak 12 angka namun tak mampu menahan laju Satria Muda dan kemasukan 17 poin.

Paruh kedua laga dimulai, performa Aspac tak kunjung membaik. Demikian juga dengan akurasi tembakan mereka. Tim arahan Tjetjep Firmansyah ini menambah 11poin, sementara Satria Muda mencetak dua kali lipat lebih banyak.

Satria Muda yang selalu unggul di tiga kuarter sebelumnya tak terbendung di sepuluh menit terakhir. Pertandingan berakhir untuk kemenangan Faisal J. Achmad dkk. dengan skor akhir 59-42.

Guard Satria Muda yang juga Rookie of The Year, Arki Dikania Wisnu, keluar sebagai top performer dengan 18 poin dan empat rebound yang dia cetak.

Dengan gelar juara ini, Satria Muda sukses menjadi kampiun NBL untuk kali kedua kali secara berturut-turut.

Berita Terkait: