Gudjohnsen Dipinjamkan ke Tottenham Hotspur

Kamis, 28 Januari 2010

Baru kemarin Eidur Gudjohnsen melakukan tes medis dengan West Ham United. Tapi striker asal Islandia itu sekarang malah sudah sah menjadi milik Tottenham Hotspur dengan status pinjaman.

Gudjohnsen, yang kurang bersinar bersama AS Monaco setelah sempat tiga musim berseragam Barcelona, jadi incaran beberapa klub Inggris. Selain West Ham ada juga Blackburn Rovers dan Tottenham Hotspur yang berniat memakai jasanya.

The Hammers sebelumnya dianggap berada di pole position karena mereka sudah melakukan pemeriksaan medis terhadap striker 32 tahun itu. Namun kini muncul kabar mengejutkan kalau Spurs lah yang sudah resmi mendapatkan tandatangan Gudjohnsen.

Manajer Spurs, Harry Redknapp mengklaim kalau sang pemain sendiri yang memutuskan memilih Spurs. Gudjohnsen akan menetap di White Hart Lane hingga enam bulan ke depan dengan status pinjaman.

"Kami sudah membicarakan soal dia selama hampir dua pekan dan saat kami mendengar West Ham juga tertarik, kami mulai bertindak. Penawaran kami sama sekali tak lebih banyak dari yang disodorkan West Ham. Ada dua tawaran serupa, pada akhirnya Gudjohnsen lah yang memilih (Spurs)," demikian Redknapp seperti dikutip dari Soccernet.

Selama di Spurs, Gudjohsen akan mendapat bayaran sebesar 30.000 poundsterling sepekan. Dalam waktu dekat dia akan kembali melakukan tes media dan merampungkan kesepakatan sebelum benar-benar resmi jadi milik The Lilywhites.

Sementara itu kubu West Ham mengaku sangat kecewa dengan kegagalan mendapatkan Gudjohsen.

"Kami pikir kami telah mencapai kesepakatan dan bahkan pemainnya sudah menjalani tes medis. Lalu kami mendengar Tottenham ingin berbicara dengan si pemain. Saya tak bisa bilang kalau saya senang dengan kondisi tersebut, tapi saya percaya dengan karma, dan yang harus terjadi, terjadilah," ujar salah satu pemilik Wet Ham, David Sullivan.

Berita Terkait: