Angka penuh direbut Manchester United saat melawat ke kandang Burnley. Berkat gol-gol yang tercipta di babak pertama, MU memenangi pertandingan dengan skor 2-0.
Bermain di Turf Moor, Minggu (23/4/2017), MU tampil dominan di sepanjang pertandingan. Statistik ESPN FC mencatat, 'Setan Merah' memiliki 54% penguasaan bola dengan 12 percobaan (6 mengarah ke sasaran), sedangkan Burnley ttak mampu mengarahkan 8 percobaannya ke sasaran.
Gol-gol MU dibuat oleh Anthony Martial di menit 21, yang diperbesar oleh Rooney di menit 39.
Dengan kemenangan ini, MU masih di peringkat kelima klasemen sementara dengan perolehan 63 poin hasil 32 pertandingan. Pasukan Jose Mourinho itu kini hanya terpaut satu angka dari Manchester City di atasnya dan tiga poin dari Liverpool [3], yang memiliki satu laga lebih banyak.
Sedangkan Burley masih dalam ancaman degradasi. The Clarets di posisi 15 dengan perolehan 36 poin, hasil 34 pertandingan hanya berjarak lima angka dari Swansea City di zona merah.
Peluang pertama tercipta di menit kesembilan. Tusukan Anthony Martial di sisi kiri, diteruskan Wayne Rooney dengan tembakan dari jarak dekat tapi Tom Heaton bisa menyelamatkan di garis gawang.
Ancaman lain tim tamu tiga menit kemudian. Dari situasi sepak pojok, Marouane Fellaini meyambut bola dengan sundulan, tapi lagi-lagi bisa diantisipasi Heaton.
Burnley membuat MU dalam tekanan. Daley Blind mesti melakukan sapuan di kotak penalti untuk mematahkan serangan tim tuan rumah di menit 14. Empat menit berselang, tembakan voli Rooney ke tiang jauh melambung tipis dari gawang Burnley.
Gol pembuka MU akhirnya terlahir di menit 21. Dari serangan balik cepat, kerjasama Martial dengan Ander Herrera di akhiri dengan sontekan dari dalam kotak penalti yang menaklukkan penjagaan Heaton. MU memimpin 1-0.
Burnley membuat pergerakan berbahaya. Di menit 28, Matthew Lowton terbebas di sisi kanan, yang langsung mengirim umpan silang. Namun, bola terlalu dalam sehingga David de Gea bisa menangkapnya.
Dua menit kemudian, MU mengklaim penalti setelah Rooney dijatuhkan Joey Barton saat hendak menembak. Namun, wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.
MU memperbesar keunggulannya menjadi 2-0 di menit 39. Sodoran Paul Pogba diteruskan Martial dengan tembakan dari jarak dekat, namun gagal diantisipasi sempurna Heaton. Bola yang dicecar Rooney disapu Stephen Ward, tapi sudah kadung melewati garis gawang.
Menjelang turun minum, Burnley mengancam MU. Andre Grey melepaskan tembakan yang mengarah ke gawang tapi Eric Bailly membuat blok krusial untuk mementahkan serangan Burnley.
Setelah jeda, kedua tim sama-sama sulit mengembangkan permainan. Nyaris tidak ada peluang berarti yang dihasilkan sampai pertandingan beralan lebih dari waktu sejam.
Untuk menambah golnya, MU menyegarkan lini serangnya dengan memasukkan Marcus Rashford dan Henrikh Mkhitaryan. Keduanya lantas menciptakan dampak dengan membuat peluang tidak lama kemudian.
Di menit 82, umpan terobosan Mkhitaryan diterima Rashford di depan, tapi sepakannya dari dalam kotak ditip Heaton. Akan tetapi permainan tidak dilanjutkan dengan sepak pojok.
Dalam tiga menit, Rooney dan Pogba mencoba peruntungan mereka dengan melepaskan tendangan-tendangan dari luar kotak penalti. Namun, bola masih melenceng di samping gawang Burnley.
Susunan Pemain
BURNLEY: Heaton; Lowton, Keane, Mee (Tarkowski 46'), Ward; Boyd (Gudmundsson 62'), Barton, Hendrick, Brady; Barnes (Agyei 75'), Gray
MANCHESTER UNITED: De Gea; Darmian, Bailly, Blind, Young; Herrera, Fellaini, Pogba (Carrick 90'); Lingard (Rashford 70'), Rooney, Martial (Mkhitaryan 80')
Burnley 0-0 Manchester United (23/4/2017)
Senin, 24 April 2017
Berita Terkait:
Bola
- Darwin Nunez Resmi Pemain Liverpool
- Argentina Juara Finalissima 2022
- Real Madrid Juara Liga Champions 2022
- Daftar Juara UEFA Conference League
- AS Roma Juara UEFA Conference League 2022
- Eintracht Frankfurt Juara Liga Europa 2022
- Manchester City Juara Liga Inggris Premier League 2022
- AC Milan Juara Liga Serie A Italia 2022
- Bayern Muenchen Juara Bundesliga Jerman 2022
- PSG Juara Liga Prancis 2022
- Liverpool Juara FA Cup 2022
- Erling Haaland Resmi Pemain Manchester City
- Erik Ten Hag Resmi Pelatih Manchester United
- Liverpool Juara Carabao Cup 2022
- Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub 2022
- Senegal Juara Piala Afrika 2022
- Solskjaer Dipecat Manchester United
- Cristiano Ronaldo Resmi Pemain Manchester United Lagi
- Jorginho Pemain Terbaik Eropa 2021, Chelsea Raih 4 Gelar
- Hasil Drawing 32 Besar Liga Champions 2021/2022
- Romelu Lukaku Resmi Pemain Chelsea Lagi
- Lionel Messi Resmi Pemain PSG
- Leicester City Juara Community Shield 2021
- Lionel Messi Tinggalkan Barcelona
- Jack Grealish Resmi Pemain Manchester City
Liga Inggris
- Darwin Nunez Resmi Pemain Liverpool
- Manchester City Juara Liga Inggris Premier League 2022
- Liverpool Juara FA Cup 2022
- Erling Haaland Resmi Pemain Manchester City
- Erik Ten Hag Resmi Pelatih Manchester United
- Liverpool Juara Carabao Cup 2022
- Solskjaer Dipecat Manchester United
- Cristiano Ronaldo Resmi Pemain Manchester United Lagi
- Jorginho Pemain Terbaik Eropa 2021, Chelsea Raih 4 Gelar
- Romelu Lukaku Resmi Pemain Chelsea Lagi
- Leicester City Juara Community Shield 2021
- Jack Grealish Resmi Pemain Manchester City
- Jadon Sancho Resmi Pemain Manchester United
- Leicester City Juara Piala FA Cup 2021
- Manchester City Juara Liga Inggris 2021
- Manchester City Juara Carabao Cup 2021
- Via Vallen Muncul di Instagram Manchester United
- John Murtough Direktur Olahraga dan Darren Fletcher Direktur Teknik Pertama Manchester United
- Tottenham Hotspur 2-0 Manchester City (22/11/2020)
- Everton 1-3 Manchester United (7/11/2020)
- Manchester United 0-0 Chelsea (24/10/2020)
- Manchester City 1-0 Arsenal (17/10/2020)
- Donny van de Beek Resmi Pemain Manchester United
- Ferran Torres Resmi Pemain Manchester City
- Nathan Ake Resmi Pemain Manchester City
Kategori:
Bola,
Liga Inggris