Derita Penyakit, Bapak Ini Bisa Lari 80 Jam Tanpa Henti

Senin, 16 Mei 2016

Tak perlu doping atau latihan ekstra keras, Dean Karnazaes bisa berlari selama 80 jam tanpa henti. Dia bahkan bisa menyelesaikan 50 maraton dalam 50 hari tanpa kram atau cedera.

Ayah dua anak ini memang diberkahi kemampuan luar biasa mengejutkan. Namun siapa sangka di balik kehebatannya dia justru memiliki penyakit genetik langka.

Seperti diberitakan the Sun, Senin (16/5/2016), pria 53 tahun ini menderita gangguan asam laktat atau ketidakseimbangan asam-basa darah. Asam laktat merupakan zat yang berperan menyebabkan kram dan kelelahan.

Pada orang normal, setelah olahraga intensitas tinggi dan kelelahan, tubuh akan mengalami rasa kram atau nyeri otot karena produksi asam laktat meningkat. Namun hal ini tidak terjadi pada Dean.

"Tidak peduli seberapa keras saya latihan, saya tidak akan kelelahan," ujarnya.

Ahli medis pernah mencoba mengetes ambang asam laktat Dean. Alhasil, mereka menyerah karena asam laktat yang tak kunjung meningkat seiring dengan aktivitas fisiknya.

"Banyak pelari yang butuh istirahat, tapi saya-seperti saya bilang, ini keturunan. Jadi jika Anda ingin menjadi pelari, cari tahu latar belakang orangtua Anda," tuturnya.

Berita Terkait: