James Rodriguez Raih FIFA Puskas Award 2014

Selasa, 13 Januari 2015

Penyerang asal Kolombia yang kini bermain untuk Real Madrid, James Rodriguez, menyabet FIFA Puskas Award 2014 alias Gol Terbaik 2014. Ia meraihnya berkat gol cantik yang ia cetak di Piala Dunia lalu.

Gol James Rodriguez dinilai sebagai yang paling oke, mengalahkan gol ciamik lain dari Robin van Persie dan Stephanie Roche. Pemain 23 tahun itu pun berhak atas Puskas Award yang prosesi penganugerahannya dilangsungkan di markas FIFA di Zurich, Selasa (13/1/2015) dinihari WIB.

Dari situs FIFA, James Rodriguez meraih 42% suara. Roche berada di posisi dua dengan hasil 33% suara, sedangkan Van Persie di posisi tiga dengan koleksi suara 11%.

"Dan pemenangnya adalah... James Rodriguez," sebut mantan pemain internasional Prancis Christian Karembeu yang mengumumkan pemenang kategori tersebut.

"Aku ingin berterima kasih kepada semua orang yang sudah memilihku. Ini merupakan momen spesial buatku dan semua orang di Kolombia. Aku amat gembira," tutur James Rodriguez dalam sambutannya di atas panggung.

Gol yang diganjar Puskas Award 2014 tersebut dibuat James Rodriguez saat Kolombia berhadapan dengan Uruguay di babak 16 besar Piala Dunia. Saat itu ia mencetak gol usai mengontrol bola menggunakan dada lalu berputar dan melepaskan tendangan voli yang mengarah ke sudut gawang.

Berita Terkait: