Luis Suarez Gigit Giorgio Chiellini

Kamis, 26 Juni 2014

Luis Suarez berbuat ulah lagi. Dalam laga Uruguay dengan Italia, Suarez kedapatan menggigit pundak Giorgio Chiellini.

Bermain di Stadion Das Dunas (Natal), Uruguay harus mengalahkan Gli Azzurri untuk bisa melaju ke 16 Besar. Kedua tim sebelum bertanding sama-sama punya tiga poin, tapi tim besutan Cesare Prandelli unggul selisih gol.

Uruguay dan Italia tampak berhati-hati sepanjang babak pertama. Di babak kedua, pertandingan mulai saling jual beli serangan.

Sesaat setelah Uruguay melakukan pergantian pemain yang terakhir, sebuah insiden terjadi. Pada menit ke-79, di tengah usaha perebutan bola, Suarez dari arah belakang mendekati Chiellini. Striker milik Liverpool itu pada awalnya terlihat akan menanduk, tapi ternyata yang dia lakukan adalah menggigit pundak.

Chiellini terjatuh dan berguling-guling di rumput. Suarez pun tak mau kalah, dia jatuh ke tanah sambil kedua tangan memegang wajahnya. Terlihat sesaat Suarez memegang gigi depannya, seperti merasa kesakitan.

Wasit Marco Rodriguez meniup peluit tanda pelanggaran, tapi tidak mengeluarkan kartu kuning karena dia sepertinya tak melihat kejadian tersebut.

Mencoba mencari keadilan, Chiellini menyibak bajunya di bagian atas demi menunjukkan bahunya yang membekas tergigit kepada wasit. Tapi, sang pengadil yang asal Meksiko itu bergeming dengan keputusannya.

Apa yang terjadi dalam laga tersebut mengingatkan lagi peristiwa yang terjadi di jelang akhir musim Premier League 2012/2013 lalu, tepatnya April 2013. Ketika itu saat Liverpool berhadapan dengan Chelsea di Anfield (2-2), Suarez jelas terlihat menggigit lengan bek Braslov Ivanovic dalam sebuah momen perebutan bola. Akibatnya, Suarez diganjar larangan tampil di 10 pertandingan Liga Inggris.

Soal aksi gigit menggigit, Suarez juga pernah melakukannya saat memperkuat Ajax Amsterdam. Pemain kelahiran 24 Januari 1987 itu menggigit bahu gelandang PSV Eindhove, Otman Bakkal. Pihak liga memberi sanksi larangan bermain sebanyak tujuh laga kepada Suarez ketika itu.

Menarik untuk dinantikan bagaimana reaksi FIFA terkait kejadian ini. Jika dinyatakan bersalah, bukan tak mungkin saja Suarez dihukum larangan tampil di laga berikutnya.

Berita Terkait: