Dalam kurun empat hari, Inggris menelan dua kekalahan di kandang sendiri. Menjamu Jerman di New Wembley, Rabu (20/11/2013) dinihari WIB, The Three Lions menyerah dengan skor tipis 0-1.
Bertajuk laga uji coba, gol tunggal yang menjadi pembeda antara Inggris dan Jerman dibuat Per Mertesacker dengan kepalanya di menit 39.
Ini merupakan kekalahan kedua secara beruntun yang diterima Inggris di kandangnya sendiri. Empat hari lalu di tempat yang sama, Wayne Ronney dkk dipermalukan Chile dengan skor 0-2.
Seperti diungkapkan Joachim Loew sebelum laga, Jerman tampil tanpa beberapa pilar utamanya dalam laga tersebut. Selain Philipp Lahm, Die Mannschaft juga tampil tanpa kiper utama Manuel Neuer dan gelandang Bastian Schweinsteiger.
Inggris mengawali pertandingan dengan menyakinkan dan berhasil mendominasi permainan di menit-menit awal laga. Namun skuat besutan Roy Hodgson tak mampu menciptakan peluang matang, apalagi sampai menjebol gawang Jerman yang dikawal kiper debutan Roman Weidenfeller.
Gawang tuan rumah malah terancam lebih dulu pada menit 38 saat tandukan Mertesacker meneruskan umpan tendangan sudut memaksa Joe Hart melakukan penyelamatan gemilang. Namun semenit kemudian, Joe Hart dibuat tak berdaya oleh bek yang kini memperkuat Arsenal itu.
Menyongsong umpan cungkil yang dilepaskan Toni Kroos, tandukan bertenaga Mertesacker mengarah ke pojok gawang tanpa mampu dihalau Hart.
Dua menit sebelum turun minum Inggris nyaris menyamakan kedudukan. Tendangan Steven Gerrard dari jarak lebih dari 30 meter melenceng tipis dari sasaran.
Memasuki menit 50 gawang Inggris kembali nyaris kebobolan. Namun Hart kembali tampil gemilang di bawang mistar gawangnya, dia menghalau upaya Marco Reus setelah dia dapat umpan dari Mario Goetze, yang lebih dulu memperdaya Cleverley.
Kembali Hart menghindarkan gawang Inggris dari kebobolan. Kali ini kiper Manchester City itu memblok tendangan keras Goetze. Nyaris skor berubah jadi 2-0.
Pemain pengganti Sidney Sam juga ikut menebar ancaman ke gawang Inggris pada menit 68. Berhasil mendapat bola di belakang para pemain bertahan Inggris, upayanya memperdaya Hart dengan mencungkil si kulit bundar gagal berujung gol. Bola melayang tipis di atas mistar gawang.
Susunan Pemain
Inggris: Joe Hart, Kyle Walker, Ashley Cole ('52 Kieran Gibbs), Chris Smalling, Phil Jagielka, Steven Gerrard ('56 Jordan Henderson), Adam Lallana ('76 Rickie Lambert), Tom Cleverley ('64 Jack Wilshere),Andros Townsend, Daniel Sturridge, Wayne Rooney ('71 Ross Barkley)
Jerman: Roman Weidenfeller, Marcel Schmelzer ('46 Marcell Jansen), Per Mertesacker, Jerome Boateng ('46 Mats Julian Hummels) ('66 Benedikt Hwedes), Heiko Westermann ('66 Julian Draxler), Sven Bender, Max Kruse ('56 Sidney Sam), Lars Bender, Toni Kroos, Marco Reus ('82 Andre Schrrle), Mario Goetze
Inggris 0-1 Jerman (20/11/2013)
Rabu, 20 November 2013
Berita Terkait:
Bola
- Darwin Nunez Resmi Pemain Liverpool
- Argentina Juara Finalissima 2022
- Real Madrid Juara Liga Champions 2022
- Daftar Juara UEFA Conference League
- AS Roma Juara UEFA Conference League 2022
- Eintracht Frankfurt Juara Liga Europa 2022
- Manchester City Juara Liga Inggris Premier League 2022
- AC Milan Juara Liga Serie A Italia 2022
- Bayern Muenchen Juara Bundesliga Jerman 2022
- PSG Juara Liga Prancis 2022
- Liverpool Juara FA Cup 2022
- Erling Haaland Resmi Pemain Manchester City
- Erik Ten Hag Resmi Pelatih Manchester United
- Liverpool Juara Carabao Cup 2022
- Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub 2022
- Senegal Juara Piala Afrika 2022
- Solskjaer Dipecat Manchester United
- Cristiano Ronaldo Resmi Pemain Manchester United Lagi
- Jorginho Pemain Terbaik Eropa 2021, Chelsea Raih 4 Gelar
- Hasil Drawing 32 Besar Liga Champions 2021/2022
- Romelu Lukaku Resmi Pemain Chelsea Lagi
- Lionel Messi Resmi Pemain PSG
- Leicester City Juara Community Shield 2021
- Lionel Messi Tinggalkan Barcelona
- Jack Grealish Resmi Pemain Manchester City
Sepakbola Dunia
- Argentina Juara Finalissima 2022
- AS Roma Juara UEFA Conference League 2022
- PSG Juara Liga Prancis 2022
- Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub 2022
- Lionel Messi Resmi Pemain PSG
- Italia Juara Euro 2020
- Argentina Juara Copa America 2021
- PSG Juara Coupe de France 2021
- Ajax Amsterdam Juara Liga Belanda Eredivisie 2021
- Robert Lewandowski Pemain Terbaik FIFA 2020
- Diego Maradona Meninggal Dunia
- Ajax Amsterdam 13-0 VVV Venlo (24/10/2020)
- Bayern Muenchen Juara Piala Super Eropa 2019/2020
- PSG Juara Piala Prancis 2019/2020
- Portugal Juara UEFA Nations League 2019
- Rennes Juara Coupe de France 2018/2019
- Qatar Juara Piala Asia 2019
- Cesc Fabregas Resmi ke AS Monaco
- Real Madrid Juara Piala Dunia Antarklub 2018
- UEFA Nations League Gantikan Laga Persahabatan
- Gianluigi Buffon Resmi Pemain PSG
- Real Madrid Juara Piala Super Eropa (9/8/2017)
- Neymar Resmi Pemain PSG
- Pepe Resmi Pemain Besiktas
- Lionel Messi dan Antonella Menikah
Kategori:
Bola,
Sepakbola Dunia