Hodgson Sebut Fergie Punya Daya Magis di Dunia Sepakbola

Rabu, 24 April 2013

Manajer timnas Inggris Roy Hodgson melontarkan apresiasi besar atas keberhasilan Sir Alex Ferguson yang sekali lagi sukses mengantar Manchester United meraih gelar juara.

MU memastikan titel Liga Primer Inggris musim ini menyusul kemenangan 3-0 atas Aston Villa, Selasa (23/4/2013) dinihari WIB. Hasil itu membuat raihan angka 'Setan Merah' dipastikan tak lagi terkejar rivalnya.

Untuk MU, titel tersebut adalah yang ke-20 di kompetisi papan teratas Inggris alias yang ke-13 di Liga Primer Inggris. Sedangkan buat Fergie, itu adalah gelar ke-49 buatnya di dalam 39 tahun karier manajerial pria Skotlandia berusia 71 tahun itu.

"Jika kita membicarakan mengenai magis di dunia sepakbola, satu-satunya orang yang punya daya magis yang saya kenal adalah orang seperti Sir Alex," puji Hodgson di Reuters.

"Tak banyak yang dapat Anda katakan selain bahwa kami semua ingin tahu bagaimana ia bisa melakukannya. Kami ingin tahu rahasianya. Tahun demi tahun ia terus membidani penampilan luar biasa dari tim dan para pemainnya, dan terus bisa membangun tim dari sisa-sisa tim sebelumnya."

"Ada bonus tertentu ketika saya menyaksikan pertandingan-pertandingan karena saat saya melihat United bermain, ada kemungkinan bagus saya juga akan melihat sejumlah pemain Inggris, yang mana sialnya tidak selalu begitu ketika saya menyaksikan pertandingan," lugas pria Inggris berusia 65 tahun tersebut.

Berita Terkait: