Yang dimaksud Messi bukan Cristiano Ronaldo, pemain Real Madrid yang belakangan ini selalu dibanding-bandingkan dengan dirinya. Yang dia maksud adalah Ronaldo Luis Nazario de Lima, mantan penyerang Barcelona, Madrid, dan timnas Brasil yang tiga kali jadi pemain terbaik dunia.
Bagi Messi, Ronaldo adalah striker terbaik di atas lapangan. Menurutnya, tak ada pemain yang menyamai kelas Ronaldo.
"Ronaldo adalah pahlawanku," ucapnya dalam wawancara dengan Four Four Two.
"Saya senang melihat pemain-pemain seperti (Zinedine) Zidane, Ronaldinho, dan Rivaldo. Tapi, Ronaldo adalah striker terbaik yang pernah saya lihat," kata Messi.
"Saya tak pernah melihat siapa pun menendang bola seperti dia," tuturnya.