FA Ajukan Banding Untuk Skorsing Rooney

Sabtu, 05 November 2011

Federasi Sepakbola Inggris, FA, mengeluarkan statemen. Mereka menyatakan telah mengajukan banding kepada UEFA untuk skorsing terhadap Wayne Rooney.

Rooney dijatuhi hukuman dilarang bermain sebanyak tiga kali pada putaran final Piala Eropa 2012 setelah menerima kartu merah pada laga melawan Montenegro. Ini artinya Rooney bakal absen di semua laga pada putaran grup.

Sadar Rooney adalah salah satu pemain penting untuk skuad The Three Lions, FA pun mengajukan banding atas skorsing tersebut.

"FA akan mengajukan banding atas hukuman tiga laga yang dijatuhkan kepada Wayne Rooney," ujar juru bicara FA seperti dilansir Reuters.

"Kami sudah menerima alasan tertulis untuk hukuman itu dari UEFA pada Selasa sore. Kami punya waktu sampai tengah malam hari ini untuk menanggapinya dan kami sudah melayangkan tanggapan pada malam hari ini," lanjutnya.

Rooney mendapatkan kartu merah setelah menendang bek Montenegro, Miodrag Dzudovic. Atas kecerobohannya itu, Rooney pun mengaku bersalah.

"Ini adalah salahku. Jelas ini sangat buruk bagiku tapi ini adalah sesuatu yang merupakan salahku, jadi aku tak bisa terlalu mengeluh," ujar bomber Manchester United ini.

Berita Terkait: