Perusahan video game asal Amerika Serikat, Elektronik Arts (EA) membeli PopCap Games dalam sebuah kesepakatan harga sebesar USD 1,3 miliar. Hal ini dilakukan EA untuk meningkatkan kualitas game dan bersaing dengan Zynga Inc.
"Kami telah membayar USD 650 juta dalam bentuk uang tunai dan USD 100 juta dalam bentuk saham kepada pembuat video game populer Bejeweled dan Plants vs Zombies tersebut. Sisanya sebesar USD 550 juta akan kami berikan jika PopCap mencapai target kenerja tertentu dalam kurun waktu dua tahun,"ungkap pihak EA.
Investasi EA pada penjualan video game untuk permainan konsol memang lebih sedikit, karena EA game kini lebih menawarkan pilihan kepada pengguna untuk bermain game gratis atau biaya yang rendah pada perangkat ponsel, PC dan Facebook.
"Kesepakatan itu akan membantu EA untuk bersaing dengan Zynga. Ini juga memberikan kekuatan terhadap game jejaring sosial,"ujar Chief Financial Officer EA, Eric Brown, seperti dikutip Reuters, Rabu (13/7/2011).
Seperti diketahui pada 1 Juli lalu, Zynga telah mengajukan kepada badan pengatur regulasi untuk penawaran saham perdana senilai USD 1 miliar.
Saham EA sempat jatuh ketika adanya pengumuman investor menolak pergeseran EA ke arah game digital, yang membuat penghasilan lebih kecil dari paket permainan. EA juga telah mengakuisisi Playfish pada tahun 2009 dengan sebuah kesepakatan senilai USD 400 juta, yang merupakan pembelian yang besar-besaran," ujar alalisis Todd Mitchell.
Tapi setidaknya ada satu pemegang saham yang puas dengan kesepakatan tersebut dan mengatakan bahwa sekali Zynga go public, maka saham EA akan naik kembali dan bisa membayar sisa kesepakatan dengan PopCap.
"Setelah Zynga go public, ini akan terlihat seperti tawar menawar pada abad ini. Terlepas dari Zynga, Ea akan menjadi satu-satunya cara bagi investor untuk fenomena bermain game lepas" cetus Larry Haverty manajer dari Gabelli Global Multimedia Trust dan pemilik saham EA.
"PopCap akan membantu perusahaan mencapai target sebesar USD 1 miliar dalam hal pendapatan dari bisnis digital. Transaksi ini diharapkan tuntas pada bulan Agustus,"ujar John Riccitiello, CEO EA.
PopCap, yang berbasis di Seattle, telah menguntungkan selama 10 tahun sejak didirikan. Selama tahun 2010 PopCap sudah menghasilkan pendapatan sebesar USD 100 juta. Kesepakatan ini dapat memudahkan EA untuk membuat game untuk berbagai platform seperti Facebook, RenRen, Google Android, Apple iPhone dan iPad.