Pensiun Saja, Hargreaves?

Sabtu, 16 April 2011

Owen Hargreaves nyaris pasti tidak akan bermain lagi buat Manchester United. Mengingat riwayat cederanya, pensiun mungkin bisa jadi pilihan yang tepat buat dia.

Hargreaves sering sekali dibelit cedera sejak didatangkan MU dari Bayern Muenchen tahun 2007. Hampir empat musim berada di Old Trafford, pemain 30 tahun itu cuma tampil 39 kali.

Pada akhir musim ini, kontrak Hargo di MU bakal habis dan 'Setan Merah' sepertinya tidak berniat untuk menawarkan perpanjangan.

"Kontraknya akan habis pada akhir musim ini. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi," tutur manajer MU, Sir Alex Ferguson, seperti yang diwartakan BBC Sports.

Cedera terbaru yang membelit Hargreaves adalah cedera bahu. Cedera yang membuat pemain kelahiran Kanada itu nyaris pasti tidak akan bisa bermain lagi di sisia musim ini.

"Saya tidak melihatnya (mungkin). Itu cedera bahu. Itu bisa membuat musimnya berakhir. Dia seperti dinaungi nasib kurang beruntung selama di sini. Saya cukup yakin dia tidak akan bermain lagi musim ini," kata Fergie.

Selain cedera bahu, Hargo juga terus dibelit cedera di lututnya. Artinya, bila nanti dilepas MU, secara realistis sulit berharap ada klub yang mau menampungnya. Bila demikian, bukan tidak mungkin pensiun menjadi pilihan terbaik buatnya. Bagaimana, Hargreaves?

Berita Terkait: