Mark Webber Menangi GP Hungaria 2010

Minggu, 01 Agustus 2010

Red Bull menguasai GP Hungaria di sirkuit Hungaroring, Minggu 01/08/2010. Mark Webber finish pertama dalam balapan, dan Sebastian Vettel dengan perjuangan keras ada di posisi tiga. Sementara Fernando Alonso menyelamatkan muka Ferrari dengan finish sebagai runner-up.

Sejak lampu hijau menyala, dua tim Red Bull dan Ferrari langsung terlibat persaingan ketat. Sebastian Vettel sebagai pimpinan lomba, langsung melesat disusul Fernando Alonso dan Felipe Massa. Di belakang duo Ferrari, ada Mark Webber.

Kejutan datang dari Vitaly Petrov yang mampu menembus posisi lima. Mimpi buruk bagi juara bertahan Jenson Button yang melorot ke posisi sepuluh. Sementara Michael Schumacher ada di posisi 12.

Memasuki tengah lomba, peta posisi mengalami perubahan seiring masuknya mobil-mobil super cepat ini ke pit-stop. Webber sukses merebut posisi pertama dari rekan setimnya. Lewis Hamilton merangsek ke urutan empat.

Ada sedikit insiden di pit stop dimana beberapa mobil bersenggolan. Nico Rosberg kehilangan ban belakang bagian kanan, sementara Adrian Sutil menabrak Robert Kubica yang sedang bersiap meninggalkan pit stop. Safety car pun keluar dari sarangnya di lap 18.

Tidak lama berselang, giliran Lewis Hamilton yang harus meninggalkan balapan lebih cepat. Pembalap McLaren ini mengalami masalah pada mobilnya hingga tidak mampu meneruskan balapan di lap 24. Vettel juga mendapat hukuman penalti 10 detik, setelah dianggap memacu mobil saat safety car keluar.

Webber makin melesat bahkan sampai mencatat lap tercepat dengan catatan Webber 1:24.315 second. Pembalap asal Australia ini berusaha keras memperlebar jarak dengan Alonso, sebelum masuk pit-stop. Webber suskes unggul 23 detik dengan Alonso, dan tetap memimpin jalannya balapan kendati sempat masuk pit-stop di lap 43.

Sementara Vettel yang terkena penalti, memanfaatkan kecepatan RB6 untuk menempel Alonso. Usaha pembalap asal Jerman ini membuahkan hasil dan Alonso sukses ditempelnya di posisi tiga.

Felipe Massa ada di posisi empat dan berusaha keras mendekati Vettel. Petrov juga mendapat hari baik di GP Hungaria ini dengan sukses tetap berada di posisi lima. Pembalap Renault ini berada di depan wakil Wiilliams, Nico Hulkenberg.

Hingga putaran balapan terakhir, Webber makin meninggalkan Alonso, sekaligus memastikan kemenangan ketiganya di musim 2010 ini. Webber merasakan podium pertama pada GP Spanyol dan Monaco.

Hasil Balapan GP Hungaria 2010:
1 Mark Webber Red Bull 1:41:05.571
2 Fernando Alonso Ferrari + 17.821
3 Sebastian Vettel Red Bull + 19.252
4 Felipe Massa Ferrari + 27.474
5 Vitaly Petrov Renault + 1:13.192
6 Nico Hulkenberg Williams + 1:16.723
7 Pedro de la Rosa Sauber at 1 lap
8 Jenson Button McLaren at 1 lap
9 Kamui Kobayashi Sauber at 1 lap
10 Rubens Barrichello Williams at 1 lap
11 Michael Schumacher Mercedes GP at 1 lap
12 Sebastien Buemi Toro Rosso at 1 lap
13 Vitantonio Liuzzi at 1 lap
14 Heikki Kovalainen Lotus at 3 laps
15 Jarno Trulli Lotus at 3 laps
16 Timo Glock Virgin at 3 laps
17 Bruno Senna Hispania at 3 laps
18 Lucas Di Grassi Virgin at 4 laps
19 Sakon Yamamoto Hispania at 4 laps
20 Robert Kubica Renault at 47 laps (DNF)
21 Lewis Hamilton McLaren at 47 laps (DNF)
22 Adrian Sutil Force India at 55 laps (DNF)
23 Nico Rosberg Mercedes GP at 55 laps (DNF)
24 Jaime Alguersuari Toro Rosso at 69 laps (DNF)

Berita Terkait: