Manchester United sukses mengambil alih posisi puncak klasemen Liga Primer Inggris. United menggeser Chelsea setelah menghancurkan Portsmouth 5-0 dalam pertandingan Liga Primer di Stadion Old Trafford, Sabtu 06/02/2010. Sukses The Red Devils diwarnai tiga gol bunuh diri yang dilakukan pemain Pompey.
Tampil didepan pendukungnya, United menunjukkan permainan terbaik. Bek Rio Ferdinand yang baru saja terpilih sebagai kapten Inggris menggantikan John Terry terpaksa absen karena menjalani larangan bermain. Bek veteran Gary Neville dimainkan dan dia mendampingi Wes Brown dan Johnny Evans.
Meraih kemenangan besar bukan berarti United melakukannya dengan mudah. Pasukan Sir Alex Ferguson harus bekerja keras untuk menaklukkan lawannya. Apalagi, pertahanan Portsmouth terorganisasi dengan cukup kokoh selama babak pertama meski akhirnya kebobolan di menit-menit terakhir.
Dengan permainan striker Wayne Rooney yang sedang dalam performa terbaik musim ini, United langsung melakukan tekanan terhadap pertahanan tim tamu. Bahkan pada menit kedelapan, Portsmouth seharusnya diganjar penalti karena Frederic Piquionne melakukan pelanggaran terhadap Rooney. Hanya, wasit Lee Mason tidak menganggap insiden tersebut sebagai pelanggaran.
Pemain United kesulitan melewati pertahanan Portsmouth tetapi akhirnya gawang Portsmouth jebol juga. Wayne Rooney yang memecahkan kebuntuan saat sundulannya tak bisa diselamatkan oleh James pada menit ke-40. Gol itu berawal dari umpan silang Neville.
Menjelang berakhirnya babak pertama, The Red Devils berhasil memperbesar keunggulannya melalui gol bunuh diri Vanden Borre. Tendangan Nani mengenai diri Vanden Borre yang kemudian berbelok arah sekaligus mengecoh kiper James.
Beberapa saat kemudian, tuan rumah akhirnya memang menambah gol akibat blunder bek lawan Richard Hughes. Tendangan jarak jauh dari Michael Carrick mengenai Hughes yang kemudian berbelok arah. James kembali terkecoh sehingga bola meluncur ke gawang. Gol yang tercipta pada menit ke-59 itu mengubah kedudukan menjadi 3-0.
Gol keempat United juga tercipta cukup cepat. Hanya berselang empat menit, tuan rumah memperbesar keunggulannya. Kali ini, giliran Berbatov yang menaklukkan James setelah melakukan tendangan keras terukur mendatar ke arah kanan dari gawang James.
Setelah unggul 4-0, Ferguson melakukan tiga pergantian pemain. Darron Gibson, Mame Biram Diouf dan Michael Owen masuk menggantikan Darren Fletcher, Rooney dan Berbatov.
Meski tekanan terhadap Portsmouth mulai berkurang, namun United masih bisa menambah gol. Gol terakhir United tercipta akibat bunuh diri pemain lawan pada menit ke-68. Adalah Marc Wilson yang mencoba menghalau bola umpan silang dari Patrice Evra. Namun tendangan volinya justru meluncur ke gawang sendiri.
Kemenangan itu menjadikan United meraih poin 56. Unggul satu poin dari Chelsea yang baru akan bertanding menghadapi Arsenal dalam derby London di Stamford Bridge, Minggu 07/02/2010.
Sebaliknya, Pompey makin terbenam. Mereka menduduki peringkat paling bawah dan terancam terdegradasi musim depan.
Manchester United 5-0 Portsmouth, 06/02/2010
Minggu, 07 Februari 2010
Berita Terkait:
Kategori:
Bola,
Liga Inggris