Mourinho Menghukum Balotelli

Senin, 30 November 2009

Pelatih Inter Milan, Jose Mourinho, kembali memberikan hukuman kepada Mario Balotelli. Mourinho menilai Balotelli tidak memberikan kemajuan berarti, serta tak juga mempebaiki sikapnya yang selama ini menjadi sorotan.

Seperti dilansir La Stampa, Mourinho sangat kecewa dengan performa Balotelli. Ketika Inter menang 1-0 atas Fiorentina di Serie A Italia akhir pekan kemarin, Balotelli hanya terlihat di tribun. Kekecewaan ini merupakan buntut dari kekesalan Mourinho di laga sebelumnya.

Apalagi Balotelli juga terlambat mengikuti latihan bersama tim. Sikap tidak disiplin Balotelli ini membuat Mourinho habis kesabaran. Mourinho berencana kembali tidak memasukkan nama Balotelli ke dalam skuad Inter ketika menghadapi Juventus akhir pekan nanti.

Bahkan mulai hari ini, Balotelli mengikuti latihan bersama tim Inter. Namun, bukan Inter asuhan Mourinho, melainkan pasukan muda yang berlaga di kompetisi Primavera. Mourinho mau memasukkan nama Balotelli lagi bila penyerang muda ini sudah mengubah sikapnya.
Baca Selengkapnya - Mourinho Menghukum Balotelli

Sauber Beli Saham BMW

BMW memutuskan untuk menjual seluruh saham kembali ke Peter Sauber. Praktis, hal ini membuat masa depan Tim Sauber bersama Formula One bisa diselamatkan.

Masa depan tim yang berbasis di Hinwil itu memang sempat dipertanyakan. Hal itu terjadi sejak BMW mengumumkan untuk tidak berlaga di F1 pada 29 Juli 2009 silam karena masalah krisis keuangan.

Sauber mengaku lega mendapatkan kembali sahamnya, "Saya sangat senang karena kami akhirnya berhasil menemukan solusi terbaik," jelas Sauber sebagaimana dilansir F1 Live, Minggu 29/11/2009.

"Itu artinya, kami bisa mempertahankan markas tim di Hinwil. Saya yakin tim baru ini memiliki masa depan cerah di Formula One. Transformasi saat ini dengan kondisi yang baru akan menguntungkan tim," lanjutnya.

"Staf kami sangat kompeten dan termotivasi dan saya sudah tidak sabar dengan tantangan baru ini. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada BMW yang selama empat tahun meraih kesuksesan bersama kami," tandasnya.

Salah satu anggota dewan BMW Dr Klaus Draeger juga senang solusi ini terjadi. "Hal ini sangat penting untuk kesuksesan tim ini. Kerja sama kami memang sangat memuaskan," ujar Draeger.

"Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Peter Sauber dan seluruh tim atas kerja sama selama empat tahun terakhir yang berlangsung luar biasa ini," ungkapnya.
Baca Selengkapnya - Sauber Beli Saham BMW

Volkswagen ke F1 2012

Volkswagen (VW) siap meramaikan persaingan kompetisi Formula One, sebagai supplier mesin. Namun manufaktur asal Jerman ini baru akan memulai pertualangan di ajang jet darat F1 pada 2012 mendatang.

Hengkangnya sejumlah manufaktur dari ajang Formula One pada musim ini, menjadi salah satu alasan VW siap ikut bersaing di kancah F1. Ya, dalam beberapa tahun terakhir, tercatat tiga manufaktur telah memutuskan mundur. Mereka adalah Honda, BMW dan Toyota.

Dengan diperkenalkannya regulasi terkait penggunaan power unit baru di ajang F1 mulai musim ini, VW pun siap meramaikan persaingan F1, seperti yang sempat dirumorkan beberapa waktu lalu. Ya, beberapa tahun lalu VW dikabarkan siap membeli Red Bull Racing dan menyediakan mesin buat tim tersebut. Sayang, rumor tersebut gagal terealisasi.

Namun, kini pihak VW melalui perwakilannya Hans-Joachim Stuck menyatakan pihaknya siap menjadi supplier mesin kontestan F1, mulai musim 2012. Rencana ini tak lepas guna membuat kompetisi F1 lebih atraktif.

"Jika Anda merasa sebagai salah satu manufaktur terbesar di dunia, maka, normal jika Anda mulai berpikir tentang F1. Dan rencana akan terealisasi sebelum 2012," papar Stuck sebagaimana dikutip Autosport, Sabtu (28/11/2009).

"Kami ingin mencari inovasi baru dan F1 merupakan puncaknya dunia motorsport. Dua tahun lalu, ada pembicaraan bahwa VW berencana membeli tim F1, Red Bull Racing yang sayangnya gagal kami wujudkan. Kini, kami berpikir mengapa kami terpaku pada satu tim jika kami mampu menyediakan mesin untuk beberapa tim?," tambahnya.

"Kini, kami memiliki kesempatan luar biasa. F1 telah berjalan ke arah yang tepat. Banyak manufaktur lain telah hengkang, dan kami pikir ini akan menjadi kesepakatan yang bagus," imbuhnya.
Baca Selengkapnya - Volkswagen ke F1 2012

Rossi Finish Kedua Pada Reli Monza

Valentino Rossi kembali menunjukkan kebolehannya di ajang reli. Juara dunia MotoGP 2009 itu tampil cukup baik dengan menempati peringkat kedua di Reli Monza, Italia, pekan kemarin.

Seperti diberitakan Reuters, Senin 30/11/2009, ini bukan pertama kali Rossi melakukan balapan beroda empat.

Sebelumnya pembalap Italia itu juga berhasil memenangi kejuaraan tidak resmi reli pada musim 2006 dan 2007. Sayang, musim lalu Rossi kalah bersaing dengan pembalap Citroen Rinaldo Capello.

Rossi memang sangat menyukai balapan reli. Bahkan, pembalap 30 tahun itu juga memikirkan peluang berkarir di reli bila kontraknya bersama Fiat Yamaha tidak diperpanjang.

Selain ajang reli, The Doctor juga akan menjajal Formula One. Rencananya, juara sembilan kali MotoGP itu akan memacu kecepatan Ferrari pada awal Januari tahun depan.
Baca Selengkapnya - Rossi Finish Kedua Pada Reli Monza

Drawing Putaran Ketiga FA Cup 2009

FA Cup sudah melakukan drawing putaran ketiga. Beberapa pertandingan dipastikan akan mempertemukan dua klub asal Premier League.

Setidaknya ada tiga duel yang sama-sama menghuni kasta teratas kompetisi sepakbola Britania yang akan saling bertarung pada babak ketiga FA Cup 2009. Tim-tim akan saling bertarung adalah Wigan Athletic melawan Hull City, Aston Villa melawan Blackburn Rovers di Villa Park dan Derby London West Ham United melawan Arsenal.

Beberapa tim liga antah berantah seperti Oxford, Kettering, York City, Ferest Green dan Borrow juga masih bertahan hingga tahap ini. Tapi sayangnya mereka harus berhadapan dengan tim-tim yang lebih mapan bahkan kandidat juara seperti Manchester United, Stoke City dan Sunderland.

Juara bertahan Chelsea sendiri dijadwalkan bertemu Watford di Stamford Bridge. Sementara Arsenal harus berkunjung ke markas Reading.

Duel Championship juga terjadi dibabak ini. Partai yang akan digelar adalah antara pemuncak klasemen sementara Newcastle United melawan Plymouth Argyle.

Hasil Drawing putaran ketiga FA Cup 2009:
Manchester United v Kettering atau Leeds United
Accrington Stanley atau Barnet v Gillingham
Bolton Wanderers v Lincoln City
Plymouth Argyle v Newcastle United
Staines atau Millwall v Derby County
Reading v Liverpool
Bristol Rovers v Cardiff
Southampton v Rotherham or Luton
Scunthorpe v Barnsley
Stockport or Torquay v Brighton
Fulham v Swindon
Blackpool v Ipswich
Tranmere Rovers or Aldershot v Wolves
Sheffield Wednesday v Crystal Palace
Everton v Carlisle
Wigan Athletic v Hull City
Sunderland v Oxford United or Barrow
Portsmouth v Coventry
Aston Villa v Blackburn
West Ham v Arsenal
Preston v Colchester
Nottingham Forest v Birmingham City
Chelsea v Watford
MK Dons v Burnley
Sheffield United v QPR
Huddersfield v West Brom
Notts County v Forest Green
Brentford v Doncaster Rovers
Middlesbrough v Manchester City
Stoke City v York City
Tottenham v Peterborough
Baca Selengkapnya - Drawing Putaran Ketiga FA Cup 2009

Barcelona 1-0 Real Madrid 30/11/2009

Barcelona memenangi duel El Clasico menghadapi Real Madrid. Dalam laga El Clasico di Camp Nou, Barcelona kembali mengalahkan Madrid 1-0, Senin 30/11/2009 dinihari WIB.

Dengan kemenangan ini membuat Barcelona kembali meraih posisi puncak klasemen Liga Primera Spanyol. Mengoleksi 29 poin dari 12 pertandingan. Terpaut satu poin dari Madrid yang harus puas turun ke posisi dua.

Zlatan Ibrahimovic menjadi kunci sukses Barcelona. Baru sembuh dari cedera, Ibrahimovic yang tampil di babak kedua, memberikan golnya menit ke-55.

Menit ke-51, Ibra masuk menggantikan Henry. Hanya butuh waktu empat menit bagi Ibra yang baru sembuh dari cedera untuk mencetak gol. Umpan lambung Daniel Alves langsung diteruskan Ibra dengan tendangan voli. Casillas tak berkutik menahan tendangan keras ini.

Namun menit ke-62, pelatih Pep Guardiola dari pinggir lapangan terlihat marah-marah setelah Sergio Busquets dikeluarkan wasit karena melakukan pelanggaran terhadap Marcelo. Kartu kuning kedua ini memaksa Busquets keluar dari pertandingan.

Real Madrid yang berusaha menyamakan kedudukan giliran Lassana Diarra diusir wasit pada menit ke 90.

Dengan jumlah pemain yang sama, Barcelona makin menekan. Messi bahkan hampir menambah keunggulan, sayang tendangannya masih tipis di atas gawang Madrid. Skor 1-0 tak berubah hingga pertandingan berakhir.
Baca Selengkapnya - Barcelona 1-0 Real Madrid 30/11/2009

Arsenal 0-3 Chelsea 29/11/2009

Arsenal dan Chelsea sama-sama mempertontonkan pertandingan yang luar biasa ketat. Arsenal yang tampil di kandangnya sendiri di Emirates Stadium gagal mengalahkan Chelsea. Sebaliknya Chelsea yang bertamu ke Emirates Stadium mencetak tiga gol tanpa balas.

Arsenal yang kali ini tampil tanpa diperkuat oleh Van Persie sepertinya sulit untuk menembus pertahanan ketat dari Chelsea.

Pada menit ke 41 gol pertama Chelsea tercipta setelah pergerakan dari sayap kiri dari Ashley Cole memberikan umpan silang dengan sontekan kaki kanan Drogba mengarahkan bola ke sudut kanan atas gawang dari Arsenal.

Pada menit ke 45 Vermaelen mencetak gol bunuh diri berawal dari tendangan pemain Arsenal yang salah diantisipasi oleh bek Arsenal ini.

Pada menit ke 86 Drogba melengkapi gol ketiga untuk Chelsea dan gol kedua untuk Drogba sendiri. Gol tercipta setelah tendangan bebas yang mengarah ke kanan gawang dari Arsenal tak mampu dibendung oleh kiper Almunia.

Dengan kemenangan ini Chelsea masih memimpin klasemen sementara 36 poin atau selisih lima angka dari Manchester United yang mengumpulkan 31 poin.
Baca Selengkapnya - Arsenal 0-3 Chelsea 29/11/2009

Van Persie Cedera Parah

Minggu, 29 November 2009

Robin Van Persie dalam kondisi psikologis yang menurun drastis. Hal ini tak lepas dari kondisi cederanya yang belakangan diketahui lebih parah dari perkiraan sebelumnya.

Hasil diagnosa pertama menyebutkan jika Van Persie hanya mengalami cedera engkel biasa dan akan absen hingga lima pekan. Tapi setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut, dia ternyata mendapat cedera serius pada ligamen lututnya, yang ini membuat Van Persie beristirahat hingga lima bulan.

Hal ini membuat Van Persie menyesal tak langsung melakukan perawatan serius terhadap cederanya itu.

"Jika saya tahu mengenai kondisi cedera saya pada saat itu, maka saya pasti langsung meminta untuk dioperasi segera," ungkapnya kepada AD Sportwereld.

"Kami semua diarahkan ke arah yang salah. Sungguh membuat frustrasi bakal absen berbulan-bulan. Padahal saya sedang menjalani musim yang luar biasa bersama tim," lanjutnya lagi.

Meski demikian, Van Persie berharap hal ini tak banyak memengaruhi performa tim secara keseluruhan.

"Memang mengecewakan bagi saya, tim dan juga fans Arsenal, tapi saya harap semua pemain bisa terus percaya akan kemampuan diri mereka sendiri. Saya tetap yakin mereka bisa tampil lebih baik lagi dan menjaga penampilan mereka pada beberapa bulan ke depan," ungkap Van Persie.
Baca Selengkapnya - Van Persie Cedera Parah

Portsmouth 1-4 Manchester United 28/11/2009

Portsmouth dan Manchester United harus memulai pertandingan tanpa didampingi manajer masing-masing. Manajer baru Pompey, Avram Grant, masih harus menunggu izin kerja dari pihak Liga Primer sebelum dapat bertugas. Sir Alex Ferguson absen karena harus menjalani hukuman larangan mendampingi tim dalam dua pertandingan akibat kasus wasit Alan Wiley.

Dalam pertandingan ini Ryan Giggs menjadi bintang. Seperti ingin merayakan hari ulang tahunnya sehari lebih cepat, aksi Giggs berkali-kali merepotkan aksi pertahanan tuan rumah. Sebagai pelengkapnya, Giggs membukukan gol ke-100 sepanjang karirnya di Liga Primer pada pengujung pertandingan.

Menit 25, wasit Mike Dean memberikan penalti kepada United setelah menilai Wayne Rooney dilanggar Michael Brown. Tak ada masalah bagi Wazza dan kiper Asmir Begovic tak mampu menyelamatkan eksekusi penaltinya.

Enam menit kemudian, tuan rumah membalas. Juga lewat penalti. Kali ini giliran Kevin Prince Boateng yang tidak menyia-nyiakan kesempatan. Kedudukan imbang bertahan hingga peluit jeda.

Tiga menit babak kedua berjalan, United kembali unggul. Umpan manis Giggs diselesaikan dengan tenang oleh Rooney. Tendangan terukurnya mengecoh Begovic yang mati langkah.

Portsmouth tidak memperoleh kesempatan untuk bangkit. Enam menit berselang, Rooney melengkapi hattrick setelah dari titik putih kembali Rooney mencetak gol ketiganya.

Giggs tidak mau ketinggalan dengan mengukir satu gol lewat tendangan bebas ke sudut kiri gawang dari Portsmouth, tiga menit sebelum bubaran. Gol tersebut yang ke-100 bagi sayap veteran itu sepanjang karirnya bersama United di Liga Primer.

Tiga poin tambahan membuat United mendekati Chelsea di puncak klasemen liga dengan selisih dua poin. Chelsea akan menghadapi tim peringkat ketiga, Arsenal, Minggu 29/11/2010 malam.
Baca Selengkapnya - Portsmouth 1-4 Manchester United 28/11/2009

Martins Absen Hingga Januari 2010

Sabtu, 28 November 2009

Obafemi Martins, striker VfL Wolfsburg akhirnya diputuskan harus menjalani operasi lebih awal untuk segera memulihkan cedera tulang kering yang dialaminya.

Seperti diketahui, Martins mengalami cedera cukup parah pada tulang kering kaki kirinya. Dia disarankan untuk menjalani operasi pada saat jeda musim nanti.

Akan tetapi rencana tersebut dimajukan. Seperti dilaporkan Associated Press, Obafemi Martins akan menjalani operasi di Hamburg minggu depan.

Karena operasi ini, dan program rehabilitasi pasca operasi, striker asal Nigeria itu diperkirakan absen hingga jeda kompetisi di bulan Januari 2010.

Martins memang mengalami cedera parah beberapa waktu lalu. Kondisi ini memaksa pelatih Armin Veh hanya memiliki sedikit opsi untuk lini depannya dalam beberapa pertandingan terakhir.
Baca Selengkapnya - Martins Absen Hingga Januari 2010

Defoe Cetak Lima Gol

Tottenham Hotspur baru saja berpesta sembilan gol ke gawang Wigan Athletic, Minggu 22/11/2009 malam WIB. Lima gol Jermain Defoe menjadikannya pemain ketiga dalam sejarah Premier League yang bisa melakukannya dalam satu pertandingan.

Laga melawan Wigan di White Hart Lane mungkin akan berjalan seperti biasa-biasa saja. Meski memegang dominasi permainan, Spurs di babak pertama hanya mampu unggul 1-0 melalui gol Peter Crouch.

Namun pada babak kedua, Spurs mencetak delapan gol ke jala Chris Kirkland, di mana lima gol Defoe ditegaskan lagi oleh Aaron Lennon, bunuh diri Kirkland dan Niko Krancjar. Wigan hanya bisa mencetak gol hiburan melalui Paul Scharner. Skor 9-1 pun menjadi hasil yang mencolok.

"Ini seperti mimpi. Ini brilian. Para pemain tidak dapat mempercayainya. Jika anda melihat penyelesaiannya, semua gol tersebut tidak dapat dipercaya. Aku melihat ke arah manajer dan ia pun merasa terkejut," ungkap Defoe usai laga yang dilansir Reuters.

Tak hanya itu saja, Defoe pun menjadi pemain ketiga dalam sejarah Premier League yang bisa mencetak lima gol dalam satu pertandingan. Dua pemain sebelumnya adalah senior Defoe yaitu Andy Cole dan Alan Shearer.

Cole melakukannya saat Manchester United mengalahkan Ipswich Town 9-0, 4 Maret 1995. Rekor kedua dicetak Alan Shearer ketika membela Newcastle United kontra Sheffield Wednesday, 19 September 1999, yang berakhir 8-0.

Hebatnya Defoe melakukannya di era millenium kedua alias di tahun 2000-an ketika sepakbola Inggris berjalan lebih ketat dan bertaburan banyak pemain berkualitas di sana.

Tak hanya soal mencetak lima gol saja, tiga gol yang dicetak Defoe di laga tadi dalam kurun waktu tujuh menit menjadi trigol kedua tercepat di Liga Inggris. Rekor pertama masih dipegang oleh eks striker Liverpool, Robbie Fowler, saat menghadapi Arsenal tahun 1994. Saat itu The God melakukannya hanya dalam waktu 4 menit 33 detik.

Musim ini Defoe memang sedang tajam-tajamnya. Ia menjadi pemain pertama yang mencetak hattrick di Liga Inggris saat Spurs membantai Hull City 5-1 di pekan kedua. Usai 90 menit laga berakhir Defoe langsung berada di puncak topskorer dengan 11 gol mengungguli Fernando Torres dari Liverpool dengan 10 gol.

Tak hanya di level klub Defoe tampil tajam ketika bermain untuk timnas Inggris. Dipasang dalam tiga pertandingan tahun ini, Defoe total sudah mencetak lima gol.
Baca Selengkapnya - Defoe Cetak Lima Gol

Kieran Gibss Absen Tiga Bulan

Kabar kurang menyenangkan menghinggapi kubu Arsenal jelang laga melawan Chelsea akhir pekan ini di kompetisi Liga Primer Inggris. Pemain bertahan Kieran Gibss dikabarkan akan absen hingga tiga bulan mendatang.

Pemain tim nasional U-21 Inggris tersebut absen karena mengalami cedera patah tulang kaki saat tampil melawan Standard Liege pekan ini di kompetisi Liga Champions.

Manajer Arsenal Arsene Wenger mengungkapkan, Gibss Jumat pagi waktu setempat baru saja menjalani proses operasi. Mulai saat ini, Gibbs bakal memulai proses penyembuhannya.

Dengan cedera Gibbs ini maka membuat persoalan lini belakang The Gunners semakin kompleks. Sebelumnya Gael Clichy juga dilaporkan mengalami cedera. Dengan demikian, Wenger kini mengandalkan harapannya pada Armand Traore untuk mengisi sebelah kiri pertahanan Arsenal.

"Terkadang sebuah tim harus siap untuk tetap tampil dengan kondisi seperti ini. Kali ini momen itu datang pada Arsenal," kata Wenger seperti dilansir dari situs Sky Sports.

"Saat ini kami tak bisa lagi mengandalkan lebih banyak pada pemain muda. Kami masih mempunyai kekuatan dan kami harus bisa menunjukkannya Minggu nanti," ujarnya.

Lebih lanjut Wenger juga mengabarkan pemain bertahan William Gallas hingga kini kondisinya masih belum bisa dipastikan untuk turun menghadapi Chelsea.
Baca Selengkapnya - Kieran Gibss Absen Tiga Bulan

Randy de Puniet Kembali Februari 2010

Jumat, 27 November 2009

Randy de Puniet optimis berpartisipasi pada laga ujicoba MotoGP di Sepang, Malaysia, Februari 2010. Itu sebabnya, pembalap LCR Honda ini mensyaratkan pemulihan secepat mungkin usai menjalani operasi pengangkatan sekrup yang ditanam di engkel kirinya.

Engkel de Puniet retak pascalaka di ajang motorkros jelang GP Ceska, Agustus lalu. Praktis, sejak itu pembalap Prancis 28 tahun ini balapan dengan bekal sekrup yang ditanam dikakinya.

"Operasi kecil, jadi tidak terlalu lama," aku de Puniet seperti dilansir autosport, Selasa 24/11/2009.

"Pascakecelakaan Agustus lalu, saya berjuang keras tampil bagus, tapi terkadang itu terasa berat karena kaki terasa nyeri luar biasa," keluhnya.

"Kaki saya selalu bengkak setelah balapan. Syukurlah sekarang bisa normal. Jahitan akan dibuka sekira 18 hari mendatang. Setelah itu, saya akan memulai rehabilitasi sebagai persiapan laga ujicoba di Sepang, Februari nanti," tandasnya.

De Puniet menyelesaikan kejuaraan MotoGP musim 2009 di urutan 11. Balapan terbaiknya tahun ini adalah GP Inggris, saat dia finish ketiga di Donington Park.
Baca Selengkapnya - Randy de Puniet Kembali Februari 2010

Iniesta Perpanjang Kontrak Hingga 2015

Barcelona berhasil mengamankan pemain bintangnya dengan perpanjangan kontrak. Pemain yang sudah sepakat untuk memperpanjangan kontraknya di Camp Nou adalah gelandang Andres Iniesta.

Gelandang timnas Spanyol itu telah memperpanjang kontraknya hingga 2015. Iniesta menyatakan memperpanjang kontrak adalah pilihan yang tepat.

Iniesta setuju memperpanjang masa kerjanya satu tahun ke depan. Tapi, belum diketahui berapa gaji yang akan diterima Iniesta per musimnya.

Bukan hanya itu, Barcelona juga sudah menandatangi kesepakatan kontrak baru dengan gelandang emasnya Lionel Messi. Pemain Timnas Argentina ini akan mengenakan kostum Barcelona hingga musim 2016. Artinya, Messi menerima tawaran perpanjangan kontrak selama dua tahun.

Seperti dilansir reuters, Jumat 27/11/2009, masih ada beberapa pemain yang terus dikejar Barcelona. Manajemen klub akan segera menggelar negosiasi dengan Carles Puyol, Victor Valdes, serta Gerard Pique.
Baca Selengkapnya - Iniesta Perpanjang Kontrak Hingga 2015

Audi Beli Saham Bayern Munich

Audi menegaskan hubungannya dengan Bayern Munich. Perusahaan mobil Jerman yang bermarkas di Bavaria itu tak sekadar menjadi sponsor tapi juga sudah ikut memiliki saham klub tersebut.

Diberitakan Reuters, Audi telah membeli 9,09 persen saham Bayern senilai 90 juta euro atau sekitar Rp 126 miliar.

Produsen mobil Audi telah menjadi rekanan Hollywood FC sejak 2002 sebagai sponsor mobil eksklusif. Bermarkas di kota Ingolstadt, Munich sebelah utara, Audi adalah brand premium VW (Volkswagen), yang memiliki klub Bundesliga lainnya, VfL Wolfsburg.

Bayern Munich adalah klub Jerman terkaya dan tersukses dengan koleksi titel domestik terbanyak, serta memiliki stadion sendiri yang mewah berkapasitas 69 ribu penonton, Allianz Arena. Mereka juga pernah empat kali memenangi Piala Eropa di tahun 1974, 1975, 1976 dan 2001.
Baca Selengkapnya - Audi Beli Saham Bayern Munich

Avram Grant Resmi Manager Portsmouth

Avram Grant kembali ke Portsmouth. Setelah meninggalkan Portsmouth pada Juli 2007, pelatih asal Israel itu secara resmi akan kembali ke Fratton Park. Kali ini Grant akan menjadi pelatih Portsmouth.

Grant memang sudah cukup akrab dengan para penggemar Portsmouth. Pasalnya, pelatih 54 tahun itu pertama kali tiba di Inggris menjadi direktur sepakbola Portsmouth pada 2006 silam.

Grant akan menggantikan posisi yang ditinggalkan Paul Hart yang dipecat. Ini merupakan klub kedua yang pernah dilatih Grant di Premier League. Sebelumnya, dia pernah melatih tim asal London, Chelsea dua musim lalu.

CEO Pompey Peter Storrie mengatakan: "Avram merupakan pelatih yang berpengalaman dan pernah melatih klub besar. Manajemen percaya dia adalah pria tepat untuk membawa tim lolos dari zona degradasi."
Baca Selengkapnya - Avram Grant Resmi Manager Portsmouth

Manchester United 0-1 Besiktas 26/11/2009

Kamis, 26 November 2009

Besiktas berhasil mengalahkan Manchester United di Old Trafford lewat kemenangan mengejutkan 1-0. Gol tunggal yang dibuat oleh Rodrigo Tello itu sekaligus juga mengakhiri rekor Setan Merah yang tak pernah kalah dalam setiap laga babak penyisihan grup selama delapan tahun tampil di Old Trafford.

Kekalahan dari wakil Turki tersebut membawa United untuk sementara waktu belum bisa memastikan tiket untuk lolos ke babak knock out. Untuk mengamankan tiket lolos maka United harus bisa memenangkan laga terakhirnya melawan Wolfsburg, Desember mendatang.

Dalam pertandingan pelatih United Sir Alex Ferguson ada kesan meremehkan kekuatan lawan. Ini tercermin dengan ditampilkannya Danny Welbeck, Gabriel Obertan, Darron Gibson, serta Federico Macheda sebagai starter.

Peluang United pada menit ke 12 tandukan kepala Nemanja Vidic masih belum bisa mengarah ke dalam jala gawang lawan.

Dalam pertandingan ini, United sebenarnya mendominasi jalannya pertandingan lewat Gibson dan Obertan yang bermain sangat disiplin di lapangan tengah.

Meski mampu mendominasi, namun memasuki menit ke-19, Besiktas mencetak gol dari tendangan keras dari Rodrigo Tello dari jarak 30 meter yang merobek gawang United setelah sebelumnya bola sempat membentur lebih dulu tubuh Rafael Da Silva.

Tertinggal satu gol membuat United berusaha membalas gol tersebut. Tetapi sampai pertandingan selesai United tidak dapat mengejar ketinggalan.
Baca Selengkapnya - Manchester United 0-1 Besiktas 26/11/2009

Barcelona 2-0 Inter Milan 25/11/2009

Rabu, 25 November 2009

Barcelona meraih kemenangan setelah mengalahkan Inter Milan 2-0 di kandangnya sendiri.

Gol pertama Barcelona dicetak Gerrard Pique setelah tendangan sudut disambut Thierry Henry dan ditendang langsung oleh Gerrard Pique ke gawang Inter Milan.

Gol kedua Barcelona dicetak oleh Pedro Rodriguez setelah menerima umpan silang lambung dari Dani Alves dari sayap kanan.

Padahal dipertandingan ini Barcelona tidak diperkuat oleh Zlatan Ibrahimovic dan Lionel Messi.
Baca Selengkapnya - Barcelona 2-0 Inter Milan 25/11/2009

Rosberg Resmi ke Mercedes GP

Selasa, 24 November 2009

Setelah ramai dikabarkan di media-media, akhirnya Nico Rosberg resmi menjadi pembalap Mercedes GP. Tentang siapa yang akan mendampingi Nico Rosberg, Mercedes GP masih belum mengumumkannya.

Nama Nico Rosberg sudah lama digadang-gadang akan bergabung dengan Mercedes GP sejak ia dipastikan tidak akan memperpanjang kontrak bersama Williams yang telah Rosberg perkuat dalam empat tahun terakhir.

"Saya sangat bahagia bisa menjadi bagian dari relaunching Silver Arrows di tahun 2010 dengan menjadi pembalap untuk Mercedes GP," ungkap Rosberg seperti dilansir Autosport.

Tidak ada keterangan tentang jumlah kontrak Rosberg bersama tim Mercedes GP yang merupakan metamorfosis dari Brawn GP.

"Tak ada brand lain di Formula 1 yang mempunyai tradisi yang panjang dan sukses di motor sports. Saya sangat bangga bahwa saya akan mengemudikan mobil Mercedes dan bekerja dengan Ross Brawn," kata Rosberg.

"Saya sangat termotivasi lebih dari sebelumnya dan sudah tak sabar menunggu tes bersama mobil baru Mercedes dan untuk turun di balapan pertama di Bahrain, Maret depan," tukas anak Keke Rosberg itu.

Mengenai calon rekan setim Rosberg, desas-desus yang beredar mengabarkan bahwa posisi itu akan jadi milik Nick Heidfeld. Namun sejauh ini Mercedes belum memberikan kepastian.
Baca Selengkapnya - Rosberg Resmi ke Mercedes GP

Yahoo Messenger 10 Dirilis

Setelah melewati beberapa versi beta, Yahoo akhirnya merilis versi final Yahoo Messenger 10. Versi terbaru muncul setelah versi beta-nya hadir selama lebih dari dua bulan.

Selain menjami kualitas YM 10 ini, tim pengembang Yahoo juga melakukan berbagai perbaikan bug dan meningkatkan stabilitas yang terkait dengan pembaruan. Yahoo juga mencatat bahwa versi terbaru ini sepenuhnya kompatibel dengan Windows 7.

Yahoo Messenger 10 adalah langkah evolusi berikutnya dari Yahoo Messenger 9, yang juga menggabungkan beberapa fitur baru lainnya. Salah satu fitur yang paling menonjol adalah fitur panggilan video yang diperkenalkan pada versi beta pertama. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk memiliki panggilan video nyata dengan sinkronisasi video dan audio secara real time.

Fitur video ini semakin memikat setelah pengguna dapat melakukan obrolan melalui jendela atau beralih di antara beberapa sudut pandang. Ada tampilan standar di mana pengguna dapat melihat lawan bicara, dan sebaliknya bagaimana lawan bicara melihat pengguna, dalam sebuah jendela kecil di sudut kanan.

Seperti dikutip dari Sofpedia, Senin 16/11/2009, pengguna juga bisa membuat dua jendela yang sama besar dengan menempatkan mereka berdampingan. Intinya fitur ini dapat dipergunakan secara maksimal.

Fitur yang kedua adalah tab "Updates" yang muncul di sebelah kontak, yang memungkinkan pengguna untuk beralih antara melihat daftar teman atau melihat status terbaru dalam sejumlah layanan seperti Twitter, last.fm, dan Flickr. Dengan cara ini pengguna dapat mengikuti perkembangan teman-temannya dalam jendela IM.

Selain itu, pembaruan status kini bisa dilakukan dengan salin berkirim komentar layaknya Twitter. Bahkan pengguna pun dapat menambahkan link menarik yang ingin disematkan. Jika tertarik, langsung saja perbaharui Yahoo Messenger Anda ke versi 10.
Baca Selengkapnya - Yahoo Messenger 10 Dirilis

Usain Bolt dan Sanya Richards Atlet Terbaik Dunia 2009 Versi IAAF

Berkat prestasi yang luar biasa, Usain Bolt tahun ini kembali menjadi Atlet Terbaik Dunia versi IAAF. Penghargaan ini merupakan kali kedua setelah superstar Jamaica 22 tahun itu meraih awards serupa pada tahun 2008.

Menyusul aksi fantastis di Olimpiade Beijing 2008, tahun ini Bolt sukses mendulang dua medali emas setelah memecahkan rekor dunia di Berlin, Jerman, pada nomor 100 meter (9.58 detik) dan 200 meter (19.19 detik). Atlet 23 tahun ini juga mencatat waktu terbaik pada nomor 150 meter pada turnamen awal musim di Manchester, Inggris.

"Musim ini sangat berat sekaligus menakjubkan," komentar Bolt seperti dilansir situs resmi IAAF, Selasa 24/11/2009, "Penghargaan ini menjadi bukti semua usaha kami tidak lah sia-sia."

Di kategori atletik putri, nama Sanya Richards muncul sebagai Atlet Terbaik. Richards yang notabene juara dunia atletik nomor 400 meter dinyatakan jauh lebih kompetitif ketimbang Yelena Isinbayeva atau Valerie Vili.

Sementara pelatih Richards, Clyde Hart meraih penghargaan tertinggi sebagai Pelatih Terbaik Dunia.
Baca Selengkapnya - Usain Bolt dan Sanya Richards Atlet Terbaik Dunia 2009 Versi IAAF

Tottenham Hotspurs 9-1 Wigan 22/11/2009

Tottenham Hotspur menghancurkan Wigan Athletic 9-1 pada lanjutan Premier League yang digelar di White Hart Lane, Minggu 22/11/2009. Pada pertandingan ini, Jermain Defoe tampil luar biasa dengan menyumbang lima dari sembilan gol yang tercipta.

Melihat jumlah gol fantastis yang dicetak anak buahnya, Harry Redknapp pun bisa tersenyum bangga dengan penampilan Tottenham Hotspurs.

Seperti dilansir Soccerway, Peter Crouch tampil impresif dengan lesakan gol perdananya di menit 9. Gol Crouch membuat tim tuan rumah Hotspurs unggul 1-0 di babak pertama.

Pertandingan mulai banjir gol pada babak kedua. Defoe langsung mengganjar Wigan dengan lima gol pada menit ke 51, 54, 58, 69, 87 meski sempat kebobolan satu gol dari tendangan gelandang Scharner di menit 57.

Tiga gol lainnya dicetak gelandang Aaron Lennon (64), Niko Kranjcar (90), dan gol bunuh diri kiper Wigan Chris Kirkland di menit 80.

Hasil ini menempatkan Tottenham Hotspur berada di posisi keempat klasemen sementara, dengan jumlah poin yang sama dengan Arsenal, yaitu 25 poin.
Baca Selengkapnya - Tottenham Hotspurs 9-1 Wigan 22/11/2009

Zenga Dipecat Palermo

Senin, 23 November 2009

Walter Zenga menjadi pelatih kesekian kalinya yang dipecat di Liga Serie A. Walter Zenga gagal membawa Palermo, setelah terpuruk di papan bawah dan terancam masuk zona degradasi.

Hasil imbang 1-1 melawan Catania saat tampil di kandang sendiri menjadi akhir tugas Zenga. Menurut direktur olahraga Walter Sabatini, laga melawan Catania menjadi ujian terakhir Zenga.

Karena hanya mampu meraih satu poin, Zenga akhirnya dipecat oleh klub.

"U.S. Citto di Palermo menyatakan pelatih Walter Zenga telah dibebaskan dari tugasnya. Klub mengucapkan terima kasih pada Zenga atas kinerjanya dan berharap dia meraih sukses di masa mendatang." Demikian pernyataan resmi dari klub.

Menurut informasi, presiden klub Maurizio Zamparini memanggil Zenga tadi pagi. Dalam pertemuan itu, Zamparini menyampaikan keputusan pemecatan mantan kiper Italia ini. Dengan demikian, Zenga hanya mendampingi Palermo di 13 pertandingan Serie A dan sekali di Coppa Italia.

Posisi Zenga kemungkinan digantikan mantan pelatih Lazio Delio Rossi. Selain itu, Mario Berretta yang pernah menangani Siena juga menjadi salah satu kandidat pengganti Zenga.
Baca Selengkapnya - Zenga Dipecat Palermo

Real Salt Lake Juara MLS 2009

Kehandalan Real Salt Lake menghadapi babak adu penalti berbuah gelar juara liga utama Amerika Serikat (MLS) 2009.

Di final, Real Salt Lake mengalahkan Los Angeles Galaxy melalui adu penalti 4-2, setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit. Kemenangan Real Salt Lake sekaligus menghempaskan ambisi David Beckham meraih gelar liga ketiga sepanjang karirnya. Beckham pernah menjuarai Liga Primer Inggris dan Primera Liga Spanyol bersama Manchester United dan Real Madrid.

Mike Magee sempat membawa LA Galaxy unggul lebih dahulu, lima menit sebelum jeda, setelah memanfaatkan umpan silang Landon Donovan. Namun, pada menit ke-63, Robbie Findley menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Pada babak adu penalti, Real bermodalkan kemenangan 5-4 atas Chicago Fire di final Wilayah Timur saat lolos ke laga final.

Empat penendang pertama masing-masing tim menjalankan tugasnya dengan baik, termasuk Beckham. Peluang Galaxy jadi juara terbuka ketika Josh Saunders berhasil mematahkan tendangan kapten Kyle Beckerman, namun kedudukan tetap imbang karena eksekusi Jovan Kirovski dimentahkan kiper Real, Nick Rimando.

Setelah itu Galaxy gagal karena eksekusi Pemain Terbaik MLS 2009, Donovan, melayang ke atas mistar.

Rimando kembali beraksi dengan mematahkan eksekusi Edson Buddle. Real Salt Lake mampu memanfaatkan keuntungan ini ketika Saunders tak berdaya menghalau sepakan penentuan Robbie Russell.

Rimando, yang membuat tiga penyelamatan saat babak adu penalti final Wilayah Timur, dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Final.

"Sungguh senang menjadi tim terbaik di liga MLS," ujar pelatih Real Salt Lake, Jason Kreis usai pertandingan seperti dilansir AFP.

LA Galaxy pun gagal menambah koleksi gelar juara setelah merengkuh mahkota MLS pada 2002 dan 2005 lalu.
Baca Selengkapnya - Real Salt Lake Juara MLS 2009

Susunan Pembalap F1 2010

Sabtu, 21 November 2009

Fernando Alonso (Ferrari)
Felipe Massa (Ferrari)
Jenson Button (Mclaren Mercedes)
Lewis Hamilton (Mclaren Mercedes)
Nico Rosberg (Brawn Mercedes Benz)
Michael Schumacher (Brawn Mercedes Benz)
Sebastian Vettel (Red Bull Racing)
Mark Webber (Red Bull Racing)
Rubens Barrichello (Williams Cosworth)
Nico Hulkenberg (Williams Cosworth)
Robert Kubica (Renault)
Vitaly Petrov (Renault)
Adrian Sutil (Force India Mercedes)
Vitantonio Liuzzi (Force India Mercedes)
Heikki Kovalainen (Lotus Cosworth)
Jarno Trulli (Lotus Cosworth)
Bruno Senna (Hispania Racing)
Karun Chandhok (Hispania Racing)
Jose Maria Lopez (US F1 Cosworth)
Timo Glock (Virgin Cosworth)
Lucas Di Grassi (Virgin Cosworth)
Kamui Kobayashi (BMW Sauber)
Pedro de la Rosa (BMW Sauber)
Sebastien Buemi (Toro Rosso)
Jaime Alguersuari (Toro Rosso)
Baca Selengkapnya - Susunan Pembalap F1 2010

Kalender F1 2010

Bahrain Grand Prix (Sakhir) * 12 - 14 Mar
Australian Grand Prix (Melbourne) * 26 - 28 Mar
Malaysian Grand Prix (Kuala Lumpur) * 02 - 04 Apr
Chinese Grand Prix (Shanghai) * 16 - 18 Apr
Gran Premio De Espana (Catalunya) * 07 - 09 May
Grand Prix De Monaco (Monte Carlo) * 14 - 16 May
Turkish Grand Prix (Istanbul) * 28 - 30 May
Grand Prix Du Canada (Montreal) * 11 - 13 Jun
Grand Prix Of Europe (Valencia) * 25 - 27 Jun
British Grand Prix (Donington Park) * 09 - 11 Jul
Grosser Preis Von Deutschland (Hockenheim) * 23 - 25 Jul
ING Magyar Nagydij (Budapest) * 30 Jul - 01 Aug
Belgian Grand Prix (Spa-Francorchamps) * 27 - 29 Aug
Gran Premio D'Italia (Monza) * 10 - 12 Sep
Singapore Grand Prix (Singapore) * 24 - 26 Sep
Japanese Grand Prix (Suzuka) * 01 - 03 Oct
Korean Grand Prix (Korea) * 15 - 17 Oct
Abu Dhabi Grand Prix (Yas Marina Circuit) * 29 - 31 Oct
Grande Premio Do Brasil (Sao Paulo) * 12 - 14 Nov
Baca Selengkapnya - Kalender F1 2010

Susunan Pembalap MotoGP 2010

Valentino Rossi (Fiat Yamaha)
Jorge Lorenzo (Fiat Yamaha)
Dani Pedrosa (Repsol Honda Team)
Andrea Dovizioso (Repsol Honda Team)
Colin Edwards (Monster Yamaha Tech 3)
Ben Spies (Sterilgarda Yamaha Team)
Casey Stoner (Ducati Marlboro Team)
Hector Barbera (Aspar Ducati)
Alvaro Bautista (Rizla Suzuki MotoGP)
Nobuatsu Aoki (Rizla Suzuki MotoGP)
Marco Simoncelli (San Carlo Honda Gresini)
Marco Melandri (San Carlo Honda Gresini)
Randy De Puniet (LCR Honda MotoGP)
Hiroshi Aoyama (Scot Racing Team MotoGP)
Raffaele de Rosa (Scot Racing Team MotoGP)
Mika Kallio (Pramac Racing)
Aleix Espargaro (Pramac Racing)
Baca Selengkapnya - Susunan Pembalap MotoGP 2010

Peringkat Ranking FIFA November 2009

1 Spanyol 1622
2 Brasil 1592
3 Belanda 1279
4 Italia 1215
5 Portugal 1181
6 Jerman 1170
7 Prancis 1122
8 Argentina 1085
9 Inggris 1063
10 Kroasia 1050
Baca Selengkapnya - Peringkat Ranking FIFA November 2009

Irlandia Tersingkir Dengan Tidak Adil

Tersingkir secara tidak adil dari play-off Piala Dunia 2010, Giovanni Trapattoni terus melontarkan kemarahannya kepada FIFA. Pelatih Timnas Republik Irlandia dengan geram menyebut FIFA telah mengkhianati dunia sepakbola.

Play-off Irlandia kontra Prancis, Kamis 19/11/2009 tengah menjadi perhatian seluruh pecinta sepakbola. Pasalnya, Tim Ayam Jantan, Prancis yang menuai kemenangan agregat 2-1 dinilai tidak pantas melaju ke putaran final akibat pelanggaran handball yang dilakukan bomber sekaligus kapten Thierry Henry.

Irlandia sontak menuntut FIFA menyelenggarakan pertandingan ulang. Sayang, FIFA tidak meluluskan permintaan itu.

Hal inilah yang membuat Trapattoni tak habis pikir. "Saya ingin tahu apa yang telah saya lakukan kepada (presiden FIFA) Sepp Blatter," ketus mantan arsitek Italia kepada Gazzetta dello Sport, Sabtu 21/11/2009.

"Jika dia menjelaskan keputusannya kepada saya, setidaknya saya akan lebih tenang. Saya sering mendatangi sekolah-sekolah dan berbicara mengenai fair play. Mungkin saya terlalu bermimpi," lanjutnya.

"FIFA telah melanggar peraturan dengan berpihak kepada tim unggulan di play-off. Ini adalah sebuah pengkhianatan. Saya pikir, presiden UEFA Michel Platini bahkan menentang revolusi ini," ungkap Trapattoni lagi.

"Ini adalah pembunuhan. Bahkan orang buta bisa melihat bahwa Henry melakukan dua kali handball. Hakim garis berada di sana dan dia bisa melihat jelas insiden itu."

Lebih lanjut, pelatih 70 tahun juga mempertanyakan kebijakan FIFA menugaskan wasit Swedia Martin Hansson pada pertandingan penting tersebut.

"Untuk laga Prancis vs Irlandia, diperlukan wasit top untuk memimpin pertandingan. Tetapi FIFA malah mengirimkan Hansson yang bukan siapa-siapa," tandas Trapattoni.
Baca Selengkapnya - Irlandia Tersingkir Dengan Tidak Adil

Rooney Belum Saatnya Jadi Kapten

Manajer Inggris Fabio Capello menunjuk Rooney sebagai kapten Inggris saat mereka bertemu dengan Brasil dalam pertandingan persahabatan di Qatar, beberapa hari lalu.

Pemain berusia 24 tahun itu diberi tugas menjadi kapten setelah John Terry dan Steven Gerrard, kapten pertama dan kedua, absen karena cedera.

Capello boleh saja mempercayai Rooney, tapi Sir Alex Ferguson justru belum memberi kepercayaan penuh padanya untuk menjadi kapten tim.

"Saya hampir tak pernah memberikan ban kapten pada seorang penyerang tengah, namun saya bisa memberi pengecualian untuk Wayne. Ia punya kualitas seorang kapten, selalu tampil ngotot dan bermental pemenang. Ia selalu memberikan yang terbaik bagi tim," ujar Fergie dilansir Press Association.

"Namun untuk saat ini Wayne belum ideal menjadi kapten, ia masih perlu bersabar. Ia masih terlalu muda dan saya lebih suka menunjuk pemain senior, gelandang atau pemain belakang sebagai kapten."

Fergie pernah memberikan kepercayaan kepada Eric Cantona yang notabene seorang penyerang sebagai kapten tim. Menurut Fergie, penunjukkan Cantona karena ia termasuk pemain senior dan bisa memberikan pengaruh baik pada pemain lainnya yang lebih muda.

Rooney sebenarnya sudah dua kali ditunjuk sebagai kapten Manchester United, namun itu baru terjadi di ajang Liga Champions.
Baca Selengkapnya - Rooney Belum Saatnya Jadi Kapten

Donovan Pemain Terbaik MLS 2009

Jumat, 20 November 2009

Penampilan luar biasa Landon Donovan bersama LA Galaxy musim ini. Membuat Donovan dianugerahi gelar pemain terbaik Liga Amerika alias MLS 2009.

Titel Most Valuable Player (MVP) ini merupakan yang pertama bagi Donovan. Meski sebelumnya sudah beberapa kali memperoleh penghargaan, pemain berusia 27 tahun itu belum pernah meraih gelar tesebut.

Donovan berhasil menyingkirkan dua kandidat kuat lainnya, gelandang New England Revolution Shalrie Joseph dan striker FC Dallas, Jeff Cunningham. Dia kini menjadi pemain Galaxy kedua yang berhasil menjadi MVP setelah sebelumnya Carlos Ruiz memenanginya di tahun 2002.

Di musim ini mantan pemain San Jose Earthquakes itu memang tampil bagus. Dia tercatat 12 kali menggedor gawang lawan dan membuat enam assist yang berujung gol.

Donovan akan mencoba meraih gelar juara yang keempat di MLS akhir pekan ini. Di partai final MLS, Galaxy akan berhadapan dengan Real Salt Lake.

Donovan sendiri merupakan pemain lokal Amerika Serikat yang cukup menonjol. Dia menjadi pemegang rekor jumlah gol dan asist untuk AS.

Daftar penerima gelar MVP MLS
2009—Landon Donovan (Galaxy)
2008—Guillermo Barros Schelotto (Columbus Crew)
2007—Luciano Emilio (D.C. United)
2006—Christian Gomez (D.C. United)
2005—Taylor Twellman (New England Revolution)
2004—Amado Guevara (New York/New Jersey MetroStars)
2003—Preki (Kansas City Wizards)
2002—Carlos Ruiz (Galaxy)
2001—Alex Pineda Chacon (Miami Fusion)
2000—Tony Meola (Kansas City Wizards)
1999—Jason Kreis (Dallas Burn)
1998—Marco Etcheverry (D.C. United)
1997—Preki (Kansas City Wizards)
1996—Carlos Valderrama (Tampa Bay Mutiny)
Baca Selengkapnya - Donovan Pemain Terbaik MLS 2009

Vettel Pembalap F1 Terbaik 2009

Performa luar biasa yang ditampilkan Sebastian Vettel sepanjang musim 2009 membuahkan hasil. Pembalap Red Bull Racing ini pun terpilih sebagai pembalap terbaik F1 musim 2009.

Dalam pemilihan yang berasal dari bos-bos tim F1, Vettel menempati urutan teratas. Pembalap muda Jerman ini mendapat dukungan terbanyak dan berhasil mengalahkan juara dunia musim ini Jenson Button yang harus puas berada di tempat kedua, demikian sebagaimana dilansir Autosport, Kamis 19/11/2009.

Pada pemilihan ini, setiap pembalap pertama yang dipilih setiap team principal akan mendapat poin 10. Pembalap terpilih kedua mendapat 8 poin, enam untuk pembalap ketiga, poin 5,4,3,2 dan 1 diberikan pada pembalap di bawahnya. Nah, pada pemilihan kali ini, Vettel mendapat 76 poin. Sementara Button hanya mendapat 67 poin.

Menanggapi hasil ini Sebastian Vettel senang dan terpacu untuk menampilkan performa lebih baik di musim depan, "Merupakan suatu kebanggaan bisa terpilih, terutama setelah pasang-surut, performa yang saya alami musim ini. Bagaimanapun, poling ini takkan mebantu saya tampil lebih cepat di atas lintasan tahun depan. Semuanya akan bergantung pada diri saya sendiri, untuk bisa membuktikan diri di musim depan."

Hal senada juga diungkapkan bos tim Red Bull Chris Horner. Dia menyebut Vettel pantas mendapat anugerah itu karena telah menampilkan performa impresif sepanjang musim.

"Vettel telah menjalani musim luar biasa sepanjang 2009. Saya yakin, dia bakal mampu menjadi juara dunia di masa depan. Meski masih muda, namun Vettel cukup matang dalam melakukan tugasnya dengan mobil dan teknisi," tambahnnya.

Terpilihnya Vettel sebagai pembalap terbaik 2009 memang tepat. Pasalnya, sepanjang musim ini pembalap 22 tahun ini terus menunjukkan performa menawan. Vettel sempat menjadi ancaman serius Button dalam perburuan titel juara dunia musim ini hingga seri terakhir.

Daftar 10 pembalap terbaik 2009 pilihan bos tim:
1. Sebastian Vettel 76 poin
2. Jenson Button 67 poin
3. Lewis Hamilton 65 poin
4. Fernando Alonso 39 poin
5. Rubens Barrichello 35 poin
6. Kimi Raikkonen 30 poin
6. Mark Webber 30 poin
8. Felipe Massa 19 poin
9. Robert Kubica 10 poin
10. Adrian Sutil 8 poin
Baca Selengkapnya - Vettel Pembalap F1 Terbaik 2009

Gibbs Cedera Kaki

Kamis, 19 November 2009

Setelah Robin Van Persie mengalami cedera, kini giliran Kieran Gibbs menjadi pemain Arsenal berikutnya yang mengalami cedera saat membela timnasnya.

Bek kiri muda The Gunners itu mengalami cedera saat membela Inggris di kualifikasi Piala Eropa U-21 menghadapi tuan rumah Lithuania, dinihari tadi. Gibbs bahkan harus mengakhiri pertandingan di menit 21.

Media Inggris melaporkan jika Gibbs meninggalkan stadion dengan menggunakan tongkat penyangga. Kabarnya, dia mengalami cedera metatarsal.

Gibbs sendiri langsung dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani X-Ray agar kondisinya bisa diketahui secara pasti. Dikhawatirkan, pemain berusia 20 tahun itu harus beristirahat lebih dari empat pekan karena cedera ini.

Hal ini menjadi petaka bagi Arsenal, mengingat sejumlah pemain mereka sudah mengalami cedera. Selain Gibbs dan Robin Van Persie, yang harus istirahat dua bulan, Arsenal juga kehilangan Gael Clichy.
Baca Selengkapnya - Gibbs Cedera Kaki

Portugal Lolos Piala Dunia Afsel 2010

Portugal akhirnya memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2010. Itu setelah Portugal kembali meraih kemenangan tipis 1-0 atas Bosnia-Herzegovina di play-off leg kedua, Kamis 19/11/2009.

Portugal dan Bosnia langsung tancap gas sejak wasit membunyikan peluit tanda dimulainya laga. Portugal nyaris meraih keunggulan di menit 26 ketika kerjasama Nani dan Tiago melepaskan bola kepada Simao di depan gawang. Namun Hasagic tampil brilian dan terus menjaga peluang Bosnia melangkah ke Afrika Selatan. Skor imbang bertahan hingga akhir laga babak pertama.

Di babak kedua, Hasagic kembali memperlihatkan performa gemilang dengan mematahkan tendangan Nani di menit ke-50. Bintang Manchester United melepaskan diri dari kawalan bek Bosnia dan melepaskan tendangan menyusur di atas tanah yang langsung ditahan oleh Hasagic melalui kakinya.

Kendati begitu, keperkasaan Hasagic akhirnya kandas enam menit kemudian. Adalah gelandang Porto Raul Meireles yang berhasil menjebol gawang Hasagic setelah memaksimalkan assist dari Nani. Skor 1-0 untuk Portugal.

Upaya tuan rumah mengejar ketinggalan terbukti sulit. Apalagi, 10 menit menjelang akhir laga, Bosnia harus bermain dengan 10 pemain setelah Sejad Salihovic mendapat kartu merah. Alhasil, kedudukan 1-0 pun terus bertahan hingga akhir laga.

Keunggulan 2-0 dalam dua leg play-off memastikan Portugal berlaga di putaran final, tahun depan.
Baca Selengkapnya - Portugal Lolos Piala Dunia Afsel 2010

Indonesia 1-1 Kuwait 18/11/2009

Unggul lebih dulu di menit terakhir babak pertama, Indonesia harus bermain dengan 10 orang sejak awal babak kedua dan di akhir pertandingan Indonesia gagal menjadi pemenang. Kuwait memaksakan hasil imbang 1-1.

Pada laga Pra Piala Asia 2011 Grup B yang digelar Rabu 18/11/2009 malam WIB, Kuwait tampil menekan di menit-menit awal. Tiga tembakan ke gawang berhasil mereka ciptakan di tiga menit pertama.

Kans terbaik tim tamu terjadi di menit 14 melalui tendangan bebas Mesaed Alenzi, namun bola mengenai tiang gawang Markus Horison, yang sebetulnya sudah mati langkah untuk mengantisipasi tembakan tersebut.

Sampai 20 menit pertandingan berjalan, Indonesia sudah mendapatkan dua kartu kuning untuk Ponaryo Astaman dan Ismed Sofyan, dan bek M. Ridwan ditarik keluar karena cedera dan digantikan Isnan Ali.

Di menit 25 terjadi insiden yang memalukan. Terjadi ketegangan antarpemain, yang dimulai oleh pemukulan yang dilakukan Walied Jumah terhadap Firman Utina. Dari situ terjadi aksi saling dorong, sikut bahkan perkelahian, yang membuat lapangan menjadi kacau balau.

Di luar lapangan, juga terlihat keributan kecil yang melibatkan sekelompok suporter Kuwait. Jumah dan Maman diacungi kartu kuning oleh wasit dari keributan yang memakan waktu sekitar lima menit itu.

Menjelang peluit turun minum dibunyikan wasit, Indonesia melakukan serangan. Bambang berhasil memperdayai dua bek tengah Kuwait, yang membuat Budi berdiri bebas di sektor kiri pertahanan lawan.

Bambang menyodorkan bola ke arah Budi. Membawanya ke dalam kotak penalti, Budi kali itu tidak menyia-nyiakan kesempatan yang dimilikinya, dan ia berhasil menaklukkan kiper dan menggetarkan jala Kuwait. Skor berubah 1-0, dan tak sampai semenit kemudian babak pertama selesai.

Kuwait akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit 72. Dari tendangan bebas Yaqoub Abdullah, terjadi kemelut di kotak penalti Indonesia. Ajab menuntaskannya dengan mendorong bola sundulan seorang rekannya, dan dengan mudah menceploskannya ke gawang Markus.

Gol balasan itu tidak mengendurkan gairah Kuwait dalam menekan Indonesia. Beberapa kali mereka memperoleh peluang yang baik, namun keberuntungan masih memihak tuan rumah, paling tidak Markus tidak mesti memungut bola lagi dari gawangnya, sampai pertandingan berakhir.
Baca Selengkapnya - Indonesia 1-1 Kuwait 18/11/2009

Glock Resmi ke Virgin Racing

Keputusan Timo Glock bergabung dengan Virgin Racing dikecam mantan pembalap F1 Niki Lauda. Oleh Lauda pembalap asal Jerman itu dinilai melakukan kesalahan dalam keputusannya bergabung dengan tim Virgin Racing.

Glock resmi memperkuat Virgin Racing pada hari Selasa 17/11/2009. Keputusan ini sekaligus mematahkan rumor bahwa mantan pembalap Toyota itu akan bergabung dengan Renault.

Virgin Racing merupakan satu dari empat tim baru yang akan bertarung di balap F1 musim depan. Meski bergabung dengan tim anyar, Glock senang karena akan mendapat peran penting.

Namun keputusan Glock mendapat kecaman dari Lauda. "Saya hanya bisa membayangkan bahwa Virgin Racing merupakan kesempatan satu-satunya bagi Glock. Namun keputusannya merupakan kesalahan," ujar mantan pembalap F1 era 1970-an tersebut kepada Auto Bild seperti diberitakan F1SA.

Lauda mengatakan bahwa seharusnya Glock memperkuat tim yang telah mapan. "Saya tak habis mengerti mengapa Glock tidak mencoba peruntungannya dengan Renault atau Sauber/Qadbak," lanjut pria berusia 60 tahun itu.

"Yang jelas tidak ada satu pun yang bisa benar-benar memastikan tim baru mana yang bisa melakukan tugasnya dengan baik," tuntas peraih gelar juara dunia tahun 1975, 1977, dan 1984 itu.
Baca Selengkapnya - Glock Resmi ke Virgin Racing

Button Resmi ke McLaren

Berita tentang akan bergabungnya Jenson Button ke McLaren akhirnya terealiasi. Sang juara dunia 2009 akan berduet dengan rekan senegaranya, Lewis Hamilton di Silver Arrow mulai musim 2010.

Dan hal itu kini benar-benar terjadi di alam nyata setelah tim yang bermarkas di Woking tersebut mengumumkan bahwa pembalap asal Inggris tersebut resmi menjadi driver mereka mulai musim 2010. Demikian dikutip dari situs resmi McLaren pada Rabu 18/11/2009 malam WIB.

Dalam pernyatannya Button mengatakan bahwa dirinya merasa cukup senang untuk bergabung dengan McLaren yang memiliki reputasi segudang dan rekam jejak mentereng. Di satu sisi, McLaren merupakan tim besar pertama yang akan menaungi Button.

"Saya selalu ingin mendapatkan tantangan yang baru. McLaren merupakan selah satu tim besar dan mereka memiliki sejumlah juara dunia di masa lalu seperti Emerson Fittipaldi, James Hunt, Niki Lauda, Alain Prost, Ayrton Senna, Mika Hakkinen, dan Lewis Hamilton," ujar Button di situs resmi McLaren.

Button sendiri akan diikat kontrak dalam jangka waktu yang lama. Dia akan berduet dengan Hamilton yang merupakan juara dunia di tahun 2008.
Baca Selengkapnya - Button Resmi ke McLaren

Vidic Kembali Bermain

Senin, 16 November 2009

Pemain bertahan Manchester United Nemanja Vidic mulai menunjukkan kondisi membaik. Bahkan, Vidic diharapkan kubu Serbia dapat tampil menghadapi Korea Selatan di laga ujicoba, Rabu 18/11/2009.

Vidic yang mengalami cedera betis, sebelumnya sudah tampil menghadapi selama 45 menit saat Serbia menghadapi Irlandia Utara, akhir pekan lalu.

"Kami sudah mengatur sebelum pertandingan, Vidic hanya tampil setengah petandingan. Dia juga akan tampil Rabu. Semua masih tetap baik," ungkap pelatih Serbia Raddy Antic yang dilansir Press Association Sport.

Dengan mulai sembuhnya Vidic, tak hanya Serbia yang diuntungkan. United yang selama ini kehilangan Vidic serta Rio Ferdinand karena cedera, dapat kembali memperkokoh barisan pertahanannya.
Baca Selengkapnya - Vidic Kembali Bermain

Van Persie Cedera Absen 4-6 Minggu

Minggu, 15 November 2009

Kabar buruk untuk Arsenal. Striker mereka, Robin van Persie, mengalami cedera dalam laga persahabatan antara Belanda dan Italia. Ia pun terancam absen 4-6 Minggu.

Pada pertandingan yang dihelat di Pescara, Minggu 15/11/2009. Van Persie hanya bermain selama 15 menit. Akibat berbenturan dengan Giorgio Chiellini, ia harus ditandu keluar lapangan. Tempatnya kemudian digantikan oleh Klaas-Jan Huntelaar.

Seusai pertandingan, pelatih Belanda, Bert Van Marwijk mengindikasikan bahwa Van Persie mengalami cedera di bagian engkel. Tes lanjutan terhadap pemain berusia 26 tahun ini akan dilakukan besok.

Untuk The Gunners, Arsenal, ini bukanlah berita menyenangkan. Mengingat Van Persie di Liga Primer Inggris sudah mencetak tujuh gol dalam 11 laga. Arsene Wenger dipusingkan dengan cederan Van Persie.

Apalagi mengingat periode akhir tahun adalah periode ketat dalam sepak bola Inggris, hilangnya Van Persie bisa menjadi batu sandungan bagi Arsenal dalam perburuan gelar juara.
Baca Selengkapnya - Van Persie Cedera Absen 4-6 Minggu

Atletico Kerjasama Dengan Shanghai Shenhua

Atletico Madrid memastikan menjalin kerjasama dengan klub Cina Shanghai Shenhua setelah melakukan penandatanganan nota kesepahaman, Sabtu 14/11/2009.

Kerjasama ini dijalin bertujuan untuk mempromosikan kedua klub dan memperlebar peluang untuk pemasaran. Selain itu, kedua tim juga akan saling menjembatani pertukaran pemain dan pelatih.

"Proyek penting ini memungkinkan terjadinya pertukaran strategi dan memaksimalkan kesempatan marketing dan komersial," demikian pernyataan Atletico Madrid di situs resmi mereka.
Baca Selengkapnya - Atletico Kerjasama Dengan Shanghai Shenhua

Spanyol 2-1 Argentina 15/11/2009 Friendly Match

Spanyol memetik kemenangan 2-1 dalam laga persahabatan melawan Argentina. Uniknya, ketiga gol dalam pertandingan itu dibuat oleh dua orang pemain yang bermain di kompetisi La Liga Primera Spanyol yaitu Xabi Alonso dan Lionel Messi.

Spanyol si jawara Eropa unggul duluan dalam pertandingan yang digelar di Vicente Calderon, Minggu 15/11/2009 dinihari WIB.

Kiper Argentina Sergio Romero yang menepis tendangan David Silva, tetapi bola rebound jatuh di kaki Xabi Alonso yang langsung mencetak gol dari jarak dekat pada menit 16. Spanyol unggul 1-0.

Memasuki paruh kedua, Argentina tampil lebih menkan dan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit 61. Setelah Maxi Rodriguez dijatuhkan Raul Albiol di kotak penalti, wasit langsung menunjuk titik putih. Lionel Messi yang bermain untuk klub Barcelona menjadi eksekutor dan sukses menyelesaikan tugasnya. Argentina menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Kedudukan imbang 1-1 tampaknya akan menjadi skor akhir pertandingan. Namun, pelanggaran Martin Demichelis yang menyentuh si kulit bundar di area penalti membuat wasit menunjuk titik putih lagi, kali ini untuk keuntungan Spanyol.

Xabi Alonso yang punggawa Real Madrid, rival Barcelona di La Liga Primera, maju mengambil tendangan penalti dan menyarangkan bola dengan empat menit waktu pertandingan tersisa. Spanyol menang 2-1 atas Argentina.

Dengan hasil ini Spanyol dan Argentina sudah bertemu 12 kali dengan masing-masing memetik lima kemenangan. Dua laga sisa berakhir dengan hasil seri.
Baca Selengkapnya - Spanyol 2-1 Argentina 15/11/2009 Friendly Match

Brasil 1-0 Inggris 15/11/2009 Friendly Match

Pertandingan antara Brasil dan Inggris berkesudahan dengan skor 1-0 untuk Tim Samba Brasil. Gol tunggal dalam laga di Khalifa International Stadium, Minggu 15/11/2009 dinihari WIB, datang dari Nilmar.

Menjalani laga persahabatan kontra Brasil, Inggris tampil tidak dengan kekuatan terbaiknya. Beberapa nama besar semisal Rio Ferdinand, Ashley Cole, Frank Lampard hingga Steven Gerrard tak ada di skuad The Three Lions.

Di sisi lain Dunga bisa memainkan banyak pemain bintangnya. Selain Kaka, Tim Samba juga memainkan striker utamanya yakni Luis Fabiano yang disandingkan dengan Nilmar.

Setelah bermain tanpa gol di babak pertama, Brasil akhirnya membuka keunggulan di awal babak kedua. Laga baru berjalan tiga menit saat Nilmar sukses memperdaya Foster.

Meneruskan umpan terobosan melambung yang dilepaskan Elano, Nilmar lolos dari kawalan dua bek Inggris dan mengarahkan bola dengan kepalanya ke sisi kanan gawang. Dengan gol ini Brasil memenangkan pertandingan dengan skor 1-0.
Baca Selengkapnya - Brasil 1-0 Inggris 15/11/2009 Friendly Match

Spurs Rencanakan Stadion Baru 2012

Sabtu, 14 November 2009

Tottenham Hotspur berencana membuat markas baru untuk menggantikan White Hart Lane. Pembangunan stadion baru itu akan dimulai pada 2012.

Rencananya, manajemen Spurs akan membangun stadion dengan kapasitas 56.250 tempat duduk. Selain itu akan dibangun juga 434 rumah baru, hotel dengan 150 kamar dan pusat perbelanjaan yang berdekatan dengan White Hart Lane.

Stadion ini juga akan mengadopsi satu deretan bertingkat, layaknya Anfield milik Liverpool. Desain stadion akan mengikuti perkembangan stadion modern, dimana penonton berdekatan dengan lapangan.

Manajemen klub menolak ide membangun stadion dengan desain Olympics, dimana dipinggir lapangan terdapat lintasan lari. Ini disinyalir dapat mengurangi atmosfer pertandingan.

"Kami akan mendesain stadion yang akan menjadi area penuh semangat dalam waktu satu tahun. Kami tidak ingin membangun stadion dengan tidak adanya atmosfer dari penonton," jelas petinggi Spurs Daniel Levy.

Levy menolak mengumumkan berapa anggaran yang akan digunakan untuk membangun proyek ambisius ini. Namun, kisaran yang berhembus hampir sama dengan pengeluaran Arsenal ketika membangun Emirates Stadium, yakni sekitar 400 juta poundsterling.
Baca Selengkapnya - Spurs Rencanakan Stadion Baru 2012

Martin Palermo Gol Sundulan 40 Meter

Striker Boca Juniors Martin Palermo mencetak gol spektakuler ke gawang Velez Sarsfield, akhir pekan lalu. Palermo mencetak gol dengan sundulan dari jarak 40 meter.

Namun, Palermo tidak terlalu bangga dengan gol tersebut. Dia membandingkan gol itu dengan dua gol yang diciptakannya ke gawang Real Madrid pada final Intercontinental Cup, musim 2000 lalu.

"Banyak sudah gol yang saya ciptakan setiap pekannya. Seperti gol ke gawang Independiente, atau gol bicycle kick, atau juga dua gol melawan Real Madrid," jelas Palermo kepada Radio La Red, Selasa 06/10/2009.

"Semua pengalaman saya itu tidak bisa dirasakan oleh setiap orang. Tapi itu bukan berarti saya berasal dari planet lain. Saya juga tidak akan lupa momen buruk yang pernah saya rasakan."

Gol sundulan spektakuler ini tercipta ketika kiper German Montoya tidak sempurna dalam menyapu bola. Bola mengarah ke Palermo dan langsung menyundulnya ke gawang yang kosong.

"Bola tendangan gol kiper yang lemah dan datar, memudahkan saya melepaskan sundulan itu. Saya memang beruntung, sebab sulit mengontrol bola dengan cepat," ungkap Palermo.

Pekan sebelumnya, Palermo mencetak dua gol kemenangan 2-0 Argentina Ghana di Cordoba. Gol pertama melalui tendangan voli dan gol kedua juga melalui sundulan.
Baca Selengkapnya - Martin Palermo Gol Sundulan 40 Meter

James Siap Lepaskan No. 23 Untuk Jordan

Lebron James punya cara untuk menghormati sang legenda NBA Michael Jordan. Bintang Cleveland Cavaliers telah siap melepas jersey nomor 23 guna menghormati Jordan.

Jordan yang dikenal memakai jersey 23 saat membawa Chicago Bulls meraih enam gelar NBA, menyaksikan laga saat Cavaliers menang atas Miami Heat 111-104 kemarin. Pada laga tersebut Lebron James menyumbangkan 34 poin bagi Cavaliers.

James pun memberikan pujiannya kepada idolanya tersebut dengan mengatakan bahwa dia akan menyerahkan nomor punggung 23 yang dipakainya tersebut. Ia pun berharap pemain NBA lainnya melakukan hal yang sama.

"Saya hanya berpikir apa yang dilakukan Michael Jordan untuk pertandingan dapat diakui. Tak akan ada Lebron James, Kobe Bryant, Dwyane Wade jika tidak ada Michael Jordan lebih dulu," ungkap James yang dilansir Reuters.

"Saya merasa seharusnya tidak ada pemain memakai No. 23, saya akan memulai petisi ini, dan saya berharap tiap orang di NBA menandatanganinya. Sekarang jika saya tidak memakai No. 23, maka tidak ada yang lain memakainya," ujarnya.

"Jika Anda melihat 23, Anda berpikir mengenai Michael Jordan. Anda lihat tembakan kemenangan, Anda memikirkan Michael Jordan. Anda melihat pemain terbang di udara, Anda memikirkan Michael Jordan," kata James.

Jika James jadi melepas jersey No.23, maka nomor punggung berapa yang akan digunakan James? "Pemain favorit kedua saya adalah Julius Erving, dan dia memakai nomor punggung enam," ungkap James.
Baca Selengkapnya - James Siap Lepaskan No. 23 Untuk Jordan

Liga Inggris Menolak Rangers dan Celtic

Rencana bergabungnya dua tim besar Skotlandia, Glasgow Rangers dan Glasgow Celtic, ke Liga Utama Inggris kembali menjadi perbicaraan hangat. Namun proposal tersebut langsung ditolak.

Proposal untuk menyertakan Glasgow Rangers dan Glasgow Celtic yang juga sering dikenal sebagai Old Firm itu diajukan oleh Chairman Bolton Wanderers Phil Gartside. Namun proposal itu gagal mendapat dukungan minimal 14 dari 20 chairman klub.

Penolakan itu ditegaskan ulang oleh Chief Executive Premier League Richard Scudamore. Premier League mengatakan bahwa proposal itu tidak diinginkan dan tidak dimungkinkan.

"Klub-klub sudah mendiskusikannya dan mereka pada dasarnya mengatakan bahwa mereka lebih memilih untuk membahas hal-hal lain sebagai bagian dari pengembangan strategis. Dengan rasa hormat ke Celtic dan Rangers, ide itu tidak bisa jalan," kata Scudamore yang dilansir Reuters.

Beberapa waktu lalu, ide untuk memasukkan Rangers dan Celtic ke Premier League pernah mengemuka. Liga Skotlandia dianggap sebagai liga yang terlalu kecil bagi Glasgow Rangers dan Glasgow Celtic yang begitu perkasa.

"Kami telah membuat pernyataan yang jelas dan tegas, dan kita akan meninggalkan masalah itu. Tidak berarti tidak," lugas Scudamore lagi.

"Klub-klub secara sah telah memberikan suara mereka bahwa kami tidak akan membahas soal ini lagi. Celtic dan Rengers tidak akan bergabung dengan Liga Primer Inggris," papar Scudamore.

Keputusan untuk tidak menerima Celtic dan Rangers disambut gembira oleh klub Liga Skotlandia. Karena Glasgow Rangers dan Glasgow Celtic merupakan daya tarik dari Liga Skotlandia.
Baca Selengkapnya - Liga Inggris Menolak Rangers dan Celtic

Rooney Bisa Jadi Kapten Inggris

John Terry diragukan bisa tampil dalam pertandingan menghadapi Brasil. Manajer Tim Inggris Fabio Capello sudah menyiapkan Rooney sebagai kapten Inggris jika Terry harus absen.

Capello belum dapat memastikan apakah bisa memainkan Terry saat ujicoba menghadapi Brasil di Doha, Sabtu 14/11/2009. Kapten John Terry mengalami cedera pergelangan kakinya saat melakukan latihan.

Namun, pelatih asal Italia ini telah menyiapkan Rooney sebagai kapten jika Terry tidak dapat bermain. Ini akan menjadi pengalaman pertama kalinya bagi striker Manchester United menjadi kapten Inggris.

"Jika John Terry tidak dapat bermain, kapten tim akan dipegang Wayne Rooney. Dia sekarang fit dan dia juga telah siap untuk menjadi kapten," ungkap Capello yang dilansir Sky Sport.
Baca Selengkapnya - Rooney Bisa Jadi Kapten Inggris

Fergie Dihukum Empat Pertandingan

Kamis, 12 November 2009

Sir Alex Ferguson akan absen menemani timnya Manchester United dalam dua partai Liga Primer ke depan. Ini adalah bagian dari sanksi untuk Fergie setelah mengkritik wasit bulan lalu.

Selesai pertandingan antara Manchester United dan Sunderland awal Oktober lalu, Fergie mengeluarkan komentar miring kepada wasit Alan Wiley yang memimpin pertandingan, yang dia nilai kurang fit.

Atas komentarnya tersebut, Fergie lantas didakwa atas tindakan yang tidak pantas. Sang pria asal Skotlandia itu pun sudah mengaku bersalah atas dakwaan tersebut.

Pada prosesnya, Fergie kini mendapat hukuman dari Komisi Peraturan FA berupa larangan menemani timnya di tepi lapangan dalam empat partai Liga Primer, kendati dua partai di antaranya masih ditangguhkan sampai akhir musim 2010/11.

Dua sanksi yang ditangguhkan tersebut bersifat hukuman percobaan. Artinya, hukuman akan berlaku otomatis jika Fergie ketahuan bersalah lagi atas kasus serupa sebelum akhir musim 2010/11.

Selain hukuman di empat laga tersebut, Fergie juga diharuskan membayar denda uang sebesar 20 ribu poundsterling dan mendapat peringatan atas tindakannya.

"Setiap anggota dari Komisi ini menyadari pencapaian dan eksistensi Sir Alex Ferguson dalam dunia sepakbola. Dengan begitu, jelas bahwa eksistensi Sir Alex juga harus disertai dengan tanggung jawab yang besar," ucap Ketua Komisi Peter Griffiths di situs MU.

"Komisi ini sudah mempertimbangkan pengakuannya atas pernyataan tersebut, dalam konteks pernyataan yang sudah dilontarkan itu bukan hanya tak pantas tapi sangat tidak layak. Dia seharusnya tidak mengeluarkan komentar itu," lanjut Griffiths.

Dengan hukuman ini, artinya Fergie harus menyaksikan pertandingan dari kursi penonton ketika Manchester United menjamu Everton dan bertandang ke markas Portsmouth.
Baca Selengkapnya - Fergie Dihukum Empat Pertandingan

Messi Menang Trofeo Alfredo Di Stefano

Lionel Messi mendapatkan pengakuan sebagai pemain terbaik di Spanyol. Bintang Barcelona ini pun diganjar penghargaan Trofeo Alfredo Di Stefano.

Messi mendapatkan penghargaan tersebut setelah mengalahkan Xavi, Diego Forlan dan Andres Iniesta. Ia dipilih oleh juri yang dikoordinir oleh Marca yang memilih pemain terbaik di persepakbolaan Spanyol.

Para juri adalah pesepakbola yang sukses di Spanyol dan Dunia. Diantaranya adalah Di Stefano, Jorge Valdano, Andoni Zubizarreta, Fernando Hierro, Emilio Butragueno, Luis Aragones, Luis Suarez, Johan Cruyff dan Zinedine Zidane.

Striker internasional Argentina ini dipilih setelah melihat kontribusinya di Liga Spanyol, Copa del Rey, kompetisi Eropa dan Supercopa. Messi pun sangat senang karena tropi itu diberikan oleh Di Stefano sendiri dan Diego Maradona.

"Saya sangat bangga dari sebelumnya bisa berada di samping Maradona dan juga Di Steffano. Saya sangat senang dengan apa yang mereka beri kepada saya," ujarnya Messi berada di samping dua idolanya, seperti dilansir Marca.

Sementara Direktur Marca Eduardo Inda mengakui bahwa Lionel Messi sangat layak mendapatkan penghargaan ini. "Messi menang seperti Barcelona memenangkan pertandingan mereka," tukasnya.
Baca Selengkapnya - Messi Menang Trofeo Alfredo Di Stefano

Kalender MotoGP 2010

Pada musim 2009 hanya ada 17 seri balapan MotoGP. Namun, untuk musim 2010, para pembalap akan menjalani jadwal balapan yang lebih lama karena ada 18 seri, setelah Sirkuit Balatonring di Hongaria sudah masuk di dalam kalender. Demikian pengumuman yang dikeluarkan Federasi Motor Internasional (FIM).

Seperti biasa, balapan malam di Losail, Qatar, menjadi seri pembuka dan berlangsung pada 11 April 2010 dan Valencia jadi penutup pada 7 November. Sementara itu, GP Belanda akan berlangsung pada hari Sabtu, 26 Juni, dan GP Amerika Serikat pada 25 Juli hanya mementaskan kelas premier.

Sementara itu, Sirkuit Silverstone, Inggris, kembali masuk kalender untuk pertama kalinya sejak 1980-an. Sirkuit ini akan menjadi tuan rumah pada 20 Juni, yang artinya lebih cepat satu bulan dari waktu normal, dan secara efektif bertukar tempat dengan balapan di Barcelona, yang kembali ke bulan Juli.

Kalender tahun ini menjadi 18 seri karena Sirkuit Balatonring, Hongaria, sudah bisa menjadi penyelenggara balap MotoGP. Sebenarnya sirkuit ini sudah masuk kalender 2009, tetapi terpaksa dibatalkan karena sampai dengan batas waktu yang ditentukan pengerjaannya belum selesai.

Sebagai bentuk antisipasi, FIM juga memasukkan nama sirkuit baru di Spanyol, Motorland Aragon dalam kalender MotoGP 2010. Sirkuit ini menjadi cadangan apabila terjadi halangan pada seri-seri yang lain.

Kalender Balapan MotoGP Musim 2010:
11 April - Qatar* - Losail
25 April - Jepang - Motegi
2 May - Spanyol - Jerez
23 May - Prancis - Le Mans
6 June - Italia - Mugello
20 June - Inggris - Silverstone
26 June - Belanda** - Assen
4 July - Katalunya - Catalunya
18 July - Jerman - Sachsenring
25 July - Amerika Serikat*** - Laguna Seca
15 August - Republik Ceko - Brno
29 August - Indianapolis - Indianapolis
5 September - San Marino & Riviera di Rimini - Misano
19 September - Hongaria - Balatonring
10 October - Malaysia - Sepang
17 October - Australia - Phillip Island
31 October - Portugal - Estoril
7 November - Valencia - Ricardo Tormo Valencia

* Balapan malam
** Balapan Sabtu
*** Hanya menggelar kelas MotoGP
Baca Selengkapnya - Kalender MotoGP 2010

Williams Optimis Di Tahun 2010

Williams optimistis menatap musim 2010. Duet Rubens Barrichello dan Nico Hulkenberg disebut merupakan pasangan impian. Pengalaman Rubens Barrichello dan potensi Hulkenberg merupakan kombinasi yang bagus.

Duet Barrichello-Hulkenberg resmi diumumkan pada awal bulan ini, hanya sehari setelah balapan terakhir musim 2009 berakhir.

Williams mengatakan bahwa perpaduan antara senioritas dan pengalaman Barrichello dan potensi serta semangat pembalap muda Hulkenberg merupakan sesuatu yang sangat diinginkan oleh tim selama ini.

"Kami berharap keduanya bisa mempersembahkan yang terbaik bagi tim, baik itu di lintasan atau di luar lintasan," demikian kata direktur teknik Sam Michael dilansir dari Crash.

"Rubens memiliki efek yang bisa memberikan kami motivasi dan kami berharap dia menularkan itu kepada siapa pun di markas tim."

"Sementara Nico sudah lama bekerjasama dengan kami, jadi semua kru sudah mengenalnya dan mendukungnya."

Barrichello memang pembalap senior. Dia sudah berkarir di balapan jet darat sejak tahun 1993. Namun ia lebih banyak menjadi pembalap kedua. Pembalap asal Brasil itu juga belum pernah jadi juara dunia.

Meski begitu itu tidak mengurangi asa Williams kepada pembalap yang akrab disapa Rubinho itu. "Anda tidak akan tahu di level apa kita bakal bekerjasama dengan seorang pemenang. Bersama Rubens kami siap untuk menerima efek luar biasa yang akan Rubens tularkan kepada tim ini," tuntas Michael.
Baca Selengkapnya - Williams Optimis Di Tahun 2010

Diego Forlan Perpanjang Kontrak Hingga 2013

Diego Forlan masih akan melanjutkan karirnya di Atletico Madrid. Striker internasional Uruguay ini telah resmi memperpanjang kontraknya selama dua tahun bersama Atletico Madrid.

Diego Forlan bergabung dengan Atletico pada 2007 guna menggantikan posisi Fernando Torres. Kini mantan pemain Manchester United ini masih akan terus bersama Atletico hingga 2013 setelah menambah kontrak dua tahun lagi.

Penyerang berusia 30 tahun ini berharap dapat membantu Atletico yang sedang mengalami keterpurukan di musim ini. Los Colchoneros saat ini berada di posisi ke-18 dan hanya mendapatkan tujuh poin dari 10 laga La Liga.

"Saya yakin kami dapat memenangi tropi. Saya akan melakukan semuanya untuk memenangi apa saja yang kami bisa meski yang terpenting saat ini membawa diri kami keluar dari situasi ini," kata Forlan seperti dilansir Reuters.

Forlan merupakan top skorer La Liga musim lalu dengan 32 gol. Sedangkan di musim pertamanya di La Liga, dia menyumbangkan 25 gol guna membawa Villareal finis di posisi ketiga.
Baca Selengkapnya - Diego Forlan Perpanjang Kontrak Hingga 2013

Kiper Jerman Robert Enke Meninggal

Sepakbola Jerman berduka cita setelah kiper Hannover 96 sekaligus penjaga gawang timnas Jerman, Robert Enke dinyatakan tewas di usia 32 tahun.

Pihak kepolisian akhirnya memastikan kalau sebab kematian Robert Enke adalah bunuh diri. Polisi juga menemukan catatan yang dibuat Enke sebelum akhir ajalnya.

"Dia melompat sendiri ke arah kereta dan meninggal dunia karena cedera yang dialami," demikian diungkapkan jurubicara kepolisian, Martina Stern, seperti diberitakan AFP.

Enke, yang saat ini masih terdaftar sebagai kiper Hannover 96, ditemukan tewas di sebuah perlintasan kereta api, Selasa 10/11/2009 pukul 18.00 waktu setempat. Indikasi terjadinya bunuh diri sudah muncul sejak awal, meski pihak kepolisian belum menarik kesimpulan pasti.

"Saya bisa mengonfirmasi kalau itu adalah bunuh diri," timpal Joerg Neblung, teman dekat Enke.

Sementara itu, seperti dikutip dari AP, polisi juga sudah menemukan catatan bunuh diri yang dibuat Enke. Pihak berwenang hingga kini belum menyebutkan di mana catatan tersebut ditemukan dan apa isi pesan terakhir pesepakbola 32 tahun itu.

Enke bergabung dengan Hannover pada tahun 2004 setelah karirnya dihabiskan di beberapa klub Eropa seperti Benfica, Barcelona, Fenerbahce dan Tenerife.

Enke meninggalkan istri, Teresa, dan seorang anak angkat. Anak kandung Enke dan Teresa, Lara, meninggal tahun 2006 di usia dua tahun akibat kelainan jantung.

Sepanjang karirnya, Enke pernah delapan kali membela Jerman. Partai terakhirnya adalah saat timnas Jerman menghadapi Azerbaijan, September lalu. Namun Enke tidak dipanggil pelatih Joachim Loew untuk dua laga ujicoba pada 14 dan 18 November.
Baca Selengkapnya - Kiper Jerman Robert Enke Meninggal

Julio Cesar Perpanjang Kontrak Hingga 2014

Sempat diminati sejumlah klub, Julio Cesar kini benar-benar membuktikan kesetiannya kepada Inter Milan. Kiper internasional Brasil itu menandatangani perpanjangan kontrak dengan Inter Milan sampai 2014.

Cesar yang tampil apik selama empat tahun membela Inter dilaporkan diminati oleh banyak klub elit. Salah satunya adalah Manchester United yang sedang mencari pengganti dari Edwin van Der Sar yang sudah berada di usia senja.

Cesar sendiri sebelumnya mengatakan bahwa dirinya ingin tetap bertahan bersama Nerrazurri. Dan kini dia benar-benar membuktikan ucapannya.

Julio Cesar yang berusia 30 tahun setuju dengan proposal perpanjangan kontrak yang diberikan Inter Milan. Cesar akan terikat sampai 2014.

"Dan sekarang saya ingin merayakannya dengan lebih banyak kemenangan," tuturnya di situs resmi klub.

"Saya sangat senang dan terima kasih untuk presiden Massimo Moratti dan semua orang di klub ini. Saya telah memenangi banyak gelar bersama Inter, namun kekuatan kami ada pada upaya untuk meraih lebih banyak lagi," ungkap Cesar.
Baca Selengkapnya - Julio Cesar Perpanjang Kontrak Hingga 2014

Chelsea 1-0 Manchester United 08/11/2009

Senin, 09 November 2009

Chelsea mempertahankan rekor selalu menang di kandang dalam laga Liga Primer Inggris. Kali ini giliran Manchester United yang dikalahkan Chelsea dengan skor 1-0.

Lewat pertarungan ketat selama 2 x 45 menit, Chelsea keluar jadi pemenang dan memetik tiga poin penuh berkat gol tunggal hasil sundulan dari John Terry ke pojok kanan gawang Van der Sar di menit ke-76 setelah menerima umpan dari Frank Lampard. Dengan hasil ini menjadikan Chelsea belum pernah kalah di kandang musim ini dari enam laga.

Tambahan tiga angka juga bikin Terry, dkk nyaman bertengger di pucuk klasemen dengan poin 30. Mereka unggul lima angka dari Arsenal dan MU yang secara beruntun ada di posisi dua dan tiga klasemen.
Baca Selengkapnya - Chelsea 1-0 Manchester United 08/11/2009

Lotus Tim Baru F1 Musim 2010

Minggu, 08 November 2009

Kontestan baru Formula 1 asal Malaysia, Lotus, masih belum menentukan siapa dua pembalap yang akan mengisi kursinya. Lotus ingin merekrut pembalap berpengalaman untuk mengisi kursi F1 Lotus.

Sebagai pemain baru, Lotus sepertinya memang tidak mau mengambil risiko dengan merekrut pembalap muda atau memakai jasa pembalap yang mau menyetor sejumlah uang.

"Kami mencari dua pembalap yang berpengalaman. Kami tidak mencari pay driver atau pembalap baru. Saya pikir itu penting bagi tim ini," kata Technical Chief Lotus Mike Gascoyne dikutip Autosport.

"Jelas, bagi semua orang di tim baru, kami harus menyelesaikan banyak pekerjaan rumah dengan cepat. Kami telah dilihat sebagai kontestan yang serius. Kami mendapatkan banyak peminat, tapi kami ingin dua pembalap berpengalaman," ungkap Gascoyne.

Salah satu nama yang diperkirakan mungkin akan bergabung dengan Lotus adalah Jarno Trulli. Pembalap asal Italia itu tidak punya tim setelah timnya musim lalu, Toyota, dipastikan absen tahun depan.

"Dia adalah salah satu orang yang kami ingin pakai. Jarno selalu sensasional. Itu sangat penting bagi tim baru", ungkap Gascoyne.
Baca Selengkapnya - Lotus Tim Baru F1 Musim 2010

Pedrosa Menang MotoGP Valencia 08/11/2009

Kesialan menimpa Casey Stoner beberapa saat sebelum start MotoGP Valencia dimulai yang memaksanya batal berlomba. Kemenangan digenggam Dani Pedrosa sejak start.

Saat melakoni warm up lap sebelum lomba di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu 08/11/2009, Casey Stoner yang menguasai pole position keluar trek. Awal yang mengecewakan karena Stoner akhirnya batal mengikuti lomba.

Kesialan Stoner dimanfaatkan secara maksimal oleh Dani Pedrosa yang start dari posisi kedua. Dengan start sempurna, pembalap Honda asal Spanyol itu langsung memimpin di awal-awal lomba.

Start sempurna juga dilakoni oleh Toni Elias. Pembalap Gresini Honda itu melejit dari posisi start kedelapan dan setelah tikungan pertama ia sudah berada di posisi kedua di belakang Dani Pedrosa.

Tapi Elias tidak bisa posisi kedua tersebut. Di lap ketiga, secara bergiliran Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi menyalipnya dan Elias pun tergusur ke posisi empat.

Di akhir lap yang sama, posisi kedua lomba berpindah tangan ke Rossi setelah Lorenzo sempat oleng dari motornya di sebuah trek lurus. Beruntung bagi Lorenzo ia tidak terjatuh dan bisa melanjutkan lomba.

Lomba baru berjalan enam lap, tapi Pedrosa sudah berhasil memperlebar keunggulannya atas Rossi dan Lorenzo. Pembalap tuan rumah Spanyol di Valencia itu memimpin dengan jarak dua detik lebih.

Hingga lap 13, tidak banyak pergerakan di lapisan atas karena pergantian posisi lebih banyak terjadi di urutan bawah. Hanya keberhasilan Colin Edwards menyalip Elias dan duduk di posisi empat.

Lap ke-16, Marco Melandri sempat keluar lintasan. Beruntung buat Melandri, pembalap Kawasaki asal Italia itu masih bisa melanjutkan lomba meski terjerembab ke posisi buncit.

Keunggulan Pedrosa semakin menjadi saat lomba bersisa 10 lap. Jaraknya dengan Rossi dan Lorenzo sudah lebih dari empat detik, sementara jarak Lorenzo dengan Edwards di posisi empat lebih dari 10 detik.

Di tiga lap terakhir, Lorenzo mendekatkan jaraknya dengan Rossi hingga kurang dari satu detik. Namun dengan kematangannya, Rossi berhasil menjauh lagi dan posisi kedua kokoh digenggamnya.

Hingga finis, tidak ada perubahan di empat besar dan Pedrosa pun memenangi balapan dengan status light to flag alias memimpin sejak start. Rossi dan Lorenzo menyusul di posisi kedua dan ketiga.

Hasil memuaskan ditorehkan oleh rookie Ben Spies. Pembalap Amerika yang juga juara dunia Superbike 2009 itu berhasil menyelesaikan lomba di posisi ketujuh dan mendapatkan sembilan poin.

Hasil Balapan MotoGP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo:
1. Dani Pedrosa Honda 46m47.553s
2. Valentino Rossi Yamaha + 2.630s
3. Jorge Lorenzo Yamaha + 2.913s
4. Colin Edwards Tech 3 Yamaha + 32.515s
5. Nicky Hayden Ducati + 34.585s
6. Toni Elias Gresini Honda + 34.888s
7. Ben Spies Yamaha + 37.706s
8. Andrea Dovizioso Honda + 38.364s
9. Mika Kallio Pramac Ducati + 42.491s
10. Alex de Angelis Gresini Honda + 43.689s
11. Randy de Puniet LCR Honda + 46.018s
12. James Toseland Tech 3 Yamaha + 50.226s
13. Aleix Espargaro Pramac Ducati + 57.168s
14. Loris Capirossi Suzuki + 1m06.877s
15. Chris Vermeulen Suzuki + 1m11.701s
16. Gabor Talmacsi Scot Honda + 1m14.405s
17. Marco Melandri Hayate Kawasaki + 1m33.425s
Baca Selengkapnya - Pedrosa Menang MotoGP Valencia 08/11/2009

Aoyama Juara Dunia 250cc MotoGP 2009

Balapan terakhir untuk kelas 250cc di Sirkuit Valencia berjalan seru. Hector Barbera akhirnya berhasil jadi juara pertama, tetapi yang paling bahagia adalah Hiroshi Aoyama yang jadi juara dunia 250cc.

Balapan di Valencia, Minggu 08/11/2009, adalah balapan terakhir kelas 250cc sebelum tahun depan bermetamorfosis menjadi Moto2. Aoyama menjalani balapan di seri ini dengan keunggulan 21 angka atas Marco Simoncelli.

Dengan keunggulan tersebut, Aoyama yang mengendarai motor Honda hanya membutuhkan posisi finis ke 11 untuk jadi juara dunia andai Simoncelli memenangi lomba.

Tapi skenario tersebut sempat memudar ketika Aoyama melebar di lap ke-10 dan bergabung kembali di posisi 11. Sementara, Simoncelli yang juga juara dunia bertahan membuka harapan untuk mempertahankan titelnya dengan memimpin lomba.

Namun mimpi Simoncelli berakhir di lap 20 dari 27 lap durasi total lomba. Saat tengah memimpin dengan keunggulan kurang dari satu detik dari Barbera, pembalap Italia itu terjatuh dan keluar dari lintasan.

Posisi pemimpin lomba pun beralih ke Barbera yang akhirnya berhasil mempertahankan posisi itu hingga finis. Barbera finis di depan pembalap Spanyol lainnya, Alvaro Bautista.

Aoyama sendiri akhirnya finis di posisi ketujuh dan mengunci titel juara dunia 2009 untuknya dengan nilai akhir 261. Posisi kedua lepas dari genggaman Simoncelli (231) dan direbut Barbera dengan nilai 239.
Baca Selengkapnya - Aoyama Juara Dunia 250cc MotoGP 2009

Barcelona 4-2 Real Mallorca 08/11/2009

Barcelona kembali meraih poin penuh setelah sukses mengatasi Real Mallorca 4-2. Kemenangan tersebut membuat Barcelona semakin kokoh di puncak klasemen La Liga.

Pada pertandingan di Nou Camp, Minggu 08/11/2009 dinihari WIB, Pedro Rodriguez mencetak dua gol. Sedangkan Thierry Henry dan Lionel Messi juga ikut menyumbangkan satu gol di laga tersebut.

Sedangkan dua gol Mallorca masing masing dicetak oleh Nunes dan Alhassane Keita. Sementara bagi Barca kemenangan tersebut membuat mereka tetap memperkuat posisi mereka di puncak klasemen.

Barcelona sementara dipuncak klasemen dengan mengumpulkan 26 poin. Sementara Real Madrid yang berada di posisi kedua hanya terpaut 1 poin setelah pada pertandingan tadi malam juga menang 3-2 atas Atletico Madrid.

Pada menit ke 10, Pedro sudah berhasil membawa Barcelona memimpin. Gol tercipta setelah aksi cantik Ibrahimovic melewati dua bek sebelum mengirimkan umpan tumit untuk diselesaikan oleh Pedro dengan kaki kirinya.

Pada menit ke 20, Nunes menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berawal dari sepak pojok dan diteruskan dengan sundulan kepala oleh Nunes.

Pada menit ke 40, Barca memimpin 2-1. Setelah Pedro mencetak gol keduanya dengan tendangan kaki kananya di laga ini setelah beberapa kali serangan sempat digagalkan oleh kiper Dudu Aouate, termasuk tendangan Thieri Henry.

Pada menit ke 44, Henry yang memperbesar kemenangan Barcelona lewat tandukkan kepalanya memanfaatkan sebuah tendangan bebas. Skor menjadi 3-1 bagi Barcelona sebelum babak pertama berakhir.

Pada menit ke 85, Iniesta mencoba mengancam lewat tendangan di atas kepalanya namun masih melambung. Namun satu menit kemudian Ibrahimovic dijatuhkan oleh Marti di kotak terlarang dan wasit menunjuk titik penalti.

Lionel Messi yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan baik dan membuat Barcelona unggul 4-1. Namun Mallorca pun masih terus mencoba menekan pertahanan Barca meski sudah tertinggal.

Saat injury time sudah berjalan dua menit Alhassane Keita memperkecil ketinggalannya menjadi 2-4 lewat tendangan kaki kanannya. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan berakhir.
Baca Selengkapnya - Barcelona 4-2 Real Mallorca 08/11/2009

Real Madrid 3-2 Atletico Madrid 08/11/2009

Real Madrid berhasil mempertahankan kemenangan 3-2 atas Atletico Madrid. Hasil ini membuat Madrid masih tetap menempel Barcelona dalam klasemen sementara.

Pada pertandingan Vicente Calderon, Minggu 08/11/2009, Real Madrid unggul lewat gol Kaka, Marcello dan Gonzalo Higuain. Sedangkan Atletico Madrid mencoba mengejarnya lewat gol Diego Forlan dan Sergio Aguero.

Tetapi Real Madrid harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Sergio Ramos di kartu merah di menit ke-66. Meski demikian, Raul Gonzalez, dkk dapat mempertahankan kemenangannya hingga akhir perandingan.

Dengan hasil ini Real Madrid tetap berada di posisi kedua dengan mengumpulkan 25 poin. Hasil itu membuat Real Madrid hanya tertinggal satu poin dari pimpinan klasemen sementara Barcelona

Pada menit ke 5, Real Madrid unggul 1-0. Setelah tendangan keras Kaka ke pojok kiri atas gawang Atletico Madrid.

Pada menit ke 24, Real Madrid unggul 2-0. Gol tersebut dicetak oleh Marcelo lewat tendangan kaki kanannya dari sudut yang cukup sulit setelah mendapatkan bola dari Karim Benzema.

Pada menit ke 66, Real Madrid yang sudah unggul 3-0 setelah Gonzalo Higuain mencetak gol dengan kaki kanannya.

Diego Forlan berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3. Gol itu dicetak striker Uruguay ini lewat tendangan kaki kirinya dari tengah kotak penalti setelah mendapatkan crossing dari Tomas Ujfalusi di menit ke-79.
Baca Selengkapnya - Real Madrid 3-2 Atletico Madrid 08/11/2009

Stosur Cetak Rekor Servis Tercepat

Jumat, 06 November 2009

Samantha Stosur telah menyelesaikan pertandingan terakhirnya pada tahun 2009. Ia menutup musimnya dengan mencatatkan sebuah rekor baru dan ia berkeyakinan bisa menembus 10 besar peringkat dunia tahun depan.

Pada pertandingan keduanya di Commonwealth Bank Tournament of Champions di Nusa Dua, Bali, Jumat 06/11/2009, Stosur harus mengakui keunggulan Maria Jose Martinez Sanchez dengan skor 7-6, 7-5.

Hasil itu membuatnya kalah bersaing dengan Martinez untuk menjuarai Grup B, meskipun pada penampilan pertamanya berhasil menundukkan Agnes Szavay. Martinez maju ke semifinal dan Stosur menyelesaikan seluruh pertandingannya di tahun ini.

Meskipun tersingkir, paling tidak Samantha Stosur mencetak sebuah rekor saat meladeni Martinez. Sebuah servis yang dilakukannya tercatat berkecepatan 208 km/jam, dan itu mematahkan rekor sebelumnya yang dicetak Venus Williams di Zurich, Swiss, di tahun 1998, dengan kecepatan 205 km/jam.

Kepada wartawan setelah dikalahkan Martinez, Stosur menilai penampilannya di tahun ini sebagai musim terbaiknya. Akhirnya saya mendapatkan gelar juara.

Gelar yang dimaksud Stosur adalah ketika ia memenangi Jepang Terbuka di Osaka, pada 12 Oktober 2009 lalu dengan menaklukkan Francesca Schiavone di final. Itulah titel WTA Tour pertama dalam karir profesionalnya.

Ditanya targetnya tahun depan, pemain yang mengoleksi 22 gelar juara sebagai pemain ganda itu mengungkapkan optimisme bisa mencapai yang lebih baik daripada tahun ini.

"Tentu saja, saya yakin bisa menembus peringkat 10 besar dunia. Tidak mudah pastinya, tapi saya yakin karena sekarang ini pun saya sudah mendekatinya," tutur Stosur, yang saat ini ada di urutan ke-13 daftar peringkat WTA.

"Sehabis ini saya akan beristirahat, lalu kembali berlatih keras untuk menghadapi musim depan," sambungnya. Di awal 2010 ia akan tampil bersama Lleyton Hewitt di ajang Piala Hopman untuk membela Australia, sebelum mengikuti Grand Slam pertama, Australia Terbuka.
Baca Selengkapnya - Stosur Cetak Rekor Servis Tercepat

Bos Ducati Pindah ke Honda

Tim MotoGP Ducati akan kehilangan project managernya, Livio Suppo, setelah seri terakhir di GP Valencia pada akhir pekan ini. Mulai musim depan Livio Suppo akan bergabung dengan tim MotoGP Honda.

Supppo merupakan salah satu orang yang paling bertanggung jawab atas prestasi baik maupun buruk Ducati selama 11 tahun terakhir. Dia juga merupakan otak di balik kesuksesan Casey Stoner yang mengamankan gelar dunia dua tahun silam.

"Itu merupakan kerjasama yang sangat bagus bagi saya. Selama 11 tahun berada di Ducati merupakan impian saya. Dan saya pikir mencapai hal yang baik, seperti titel juara dunia tahun 2007," ungkap Suppo di Autosport.

Sedangkan untuk alasannya pindah ke Honda, dia mengaku memerlukan suatu suasana baru. Berbeda dengan pada saat di Ducati, di pabrikan asal Jepang ini nantinya Livio Suppo akan menjabat sebagai direktur pemasaran.

"Terkadang Anda memerlukan motivasi baru dalam hidup Anda. Honda merupakan tim yang sangat sulit untuk ditolak," terangnya.

Ducati pun mengucapkan terima kasih atas jasa Suppo selama ini. "Dia sangat loyal dan seorang kolega yang bagus terlepas dari seorang sahabat yang baik. Kami menyayangkan dirinya meninggalkan tim ini," Direktur Umum, Claudio Domenicali.

Ducati akan melakukan penataan ulang di dalam stuktur organisasinya. Alessandro Cicognani akan menjabat sebagai project manager yang baru dan Vittoriano Guareschi akan menjadi manajer tim.
Baca Selengkapnya - Bos Ducati Pindah ke Honda

Bridgestone Masih Terus di MotoGP

Kamis, 05 November 2009

Bridgestone memutuskan untuk mundur sebagai pemasok ban untuk tim-tim Formula 1 selepas tahun 2010. Namun hal yang sama tidak akan terjadi di MotoGP, setidaknya sampai 2011.

Seperti telah diberitakan sebelumnya, Bridgestone yang telah menjadi penyedia tunggal ban kepada kontestan F1 bakal menarik diri dari ajang jet darat setelah kontrak mereka usai di akhir 2010.

Dalam pernyataan kepada publik, Bridgestone mengaku bahwa mundurnya mereka dari F1 adalah akibat dari evolusi yang terjadi di lingkungan bisnis dalam krisis global ekonomi.

Walau dipastikan takkan berpartisipasi di F1, produsen ban asal Jepang itu mengaku akan meneruskan komitmennya di MotoGP di mana Bridgestone masih terikat kontrak sampai penghujung musim 2011.

Seperti halnya di F1, Bridgestone juga merupakan penyedia tunggal ban untuk para pembalap. Kondisi ini tercipta sejak musim lalu karena perubahan aturan yang menginginkan hanya ada satu merk ban di arena balap.
Baca Selengkapnya - Bridgestone Masih Terus di MotoGP

Toyota Mundur dari F1 2010

Kabar akan mundurnya Toyota dari balapan F1 akhirnya menjadi kenyataan. Pabrikan asal Jepang itu memutuskan mengakhiri kiprahnya di balapan jet darat tersebut.

Keputusan Toyota mengakhiri kiprahnya di balapan F1 dikonfirmasi langsung oleh Presiden Toyota, Akio Toyoda. Pabrikan mobil terbesar di dunia itu memilih mundur karena terkena krisis ekonomi global yang terus memburuk.

Mulai terjun di F1 sejak tahun 2002, Toyota belum sekalipun memenangi balapan. Selama tujuh musim berpartisipasi di balapan jet darat, prestasi terbaik tim yang bermarkas di Cologne, Jerman itu adalah finis di posisi empat klasemen akhir konstruktor pada tahun 2005.

Keputusan Toyota tersebut membuat Jepang tidak lagi memiliki wakil diajang balap F1 setelah Honda lebih dulu angkat kaki pada Desember 2008 silam. Beberapa hari lalu Bridgestone juga menyatakan tak akan memperpanjang kerjasamanya dengan F1 sebagai pemasok ban tunggal yang akan habis di 2010.

Keputusan Honda mundur membuat F1 musim depan hanya punya tiga pabrikan yakni Ferrari, Mercedes dan Renault.
Baca Selengkapnya - Toyota Mundur dari F1 2010

Button Juara Dunia F1 2009

Selasa, 03 November 2009

Jenson Button menjadi juara dunia F1 2009. Pembalap asal Inggris yang membela tim Brawn GP begitu perkasa musim 2009.

Jenson Button, pembalap Brawn GP ini resmi menjadi juara dunia Formula 1 2009 usai mengamankan posisi kelima Grand Prix Brasil di Interlagos, dua pekan lalu. Button pun memperkuat posisi juaranya setelah berada pada posisi ketiga di Yas Marina kemarin.

Pembalap Inggris 29 tahun ini sukses membuat kejutan. Bukan hanya mendominasi enam dari tujuh laga Grand Prix paruh musim pertama, Button juga sukses mengejutkan publik dengan performanya yang terus menurun di beberapa balapan. Dia hanya mendapatkan 11 poin di lima balapan hingga memudahkan rekan setimnya Rubens Barrichello dan rivalnya Sebastian Vettel memperpendek jarak di klasemen pembalap.

Jenson Button mengatakan, menjadi juara dunia F1 adalah impiannya sejak kecil. Sekarang saya berhasil mewujudkannya bersama Brawn GP.
Baca Selengkapnya - Button Juara Dunia F1 2009

Bridgestone Mundur dari F1 Setelah 2010

Produsen ban Bridgestone akhirnya menyatakan mundur dari ajang balap Formula One (F1). Mereka resmi menarik diri dari F1 setelah musim 2010 mendatang.

Berita tentang mundurnya Bridgestone sebenarnya sudah terdengar lama. Tetapi hingga kini belum diketahui secara pasti alasan mereka pergi dari ajang balap jet darat yang mereka sponsori secara tunggal sejak musim 2007 itu.

Pabrikan ban asal Jepang itu hanya membeberkan keputusan untuk tidak memperbarui kontrak dengan badan pengelola F1 diambil setelah para petinggi perusahaan melakukan evaluasi.

Bridgestone masih akan tetap menjadi supplier ajang GP2 dan GP2 Asia Series. Selain itu mereka juga akan meneruskan kerjasama sponsor tunggal ajang MotoGP setidaknya hingga 2011.
Baca Selengkapnya - Bridgestone Mundur dari F1 Setelah 2010

Dominic Adiyiah Resmi ke AC Milan

Di paruh kedua musim 2009/2010 kekuatan lini depan AC Milan dipastikan bertambah. AC Milan baru saja mengkonfirmasi sukses mereka mendapatkan striker belia Ghana.

Dominic Adiyiah pemain bola asal Ghana berusia 20 tahun yang baru resmi didapat AC Milan.

Tidak disebutkan berapa nilai Adiyiah serta durasi kontrak yang diberikan kepada Dominic Adiyiah yang sebelumnya membela klub Fredrikstad di Liga Norwegia itu. Yang jelas Adiyiah masih harus melalui tes medis dan mendapat izin kerja sebelum bisa bergabung pada Januari 2010 mendatang.

Dalam keterangan lanjutannya, Galliani menyebut kalau upaya mendatangkan Adiyiah adalah untuk mengakomodasi perubahan skema permainan Milan di bawah pelatih Leonardo. Diavolo Rosso yang sebelumnya lebih akrab dengan 4-3-2-1 memang mulai beralih ke pola ekstra offensif dengan skema 4-3-3.

"Taktik kami sudah berubah, kami butuh pemain depan yang bisa melebar dan menjadi alternatif dari yang ada di sini sekarang. Dan dengan ini kami sudah bergerak," pungkas Galliani.

Nama Dominic Adiyiah memang belum banyak dikenal di Eropa. Namun striker kelahiran 1989 itu sudah mencuri perhatian banyak pemandu bakat pada gelaran Piala Dunia U-20 yang baru selesai bulan Oktober lalu. Dengan delapan gol yang dicetaknya, Adiyiah berhasil menggondol gelar top skorer (Golden Shoes) sekaligus pemain terbaik (Golden Ball).

Adiyiah juga sukses mengantar Ghana jadi juara setelah mengalahkan Brasil di laga final.
Baca Selengkapnya - Dominic Adiyiah Resmi ke AC Milan

Peringkat FIFA Oktober 2009

Senin, 02 November 2009

Peringkat Ranking FIFA Oktober 2009:
1. Brazil 1632
2. Spain 1629
3. Netherlands 1340
4. Italia 1215
5. Germany 1161
6. Argentina 1103
7. England1101
8. Croatia1087
9. France 1049
10. Portugal 1042
Baca Selengkapnya - Peringkat FIFA Oktober 2009

Vettel Juara F1 GP Abu Dhabi

Sebastian Vettel memastikan diri diakhir musim 2009 sebagai runner-up F1 2009. Sebastian Vettel yang mengendarai Red Bull Racing tampil sebagai yang tercepat pada GP Abu Dhabi di sirkuit Yas Marina, Minggu 01/11/2009.

Vettel menunjukkan hasil balapan yang stabil sepanjang akhir pekan dengan tidak pernah keluar dari peringkat tiga besar dalam sesi latihan bebas. Pembalap asal Jerman start balapan dari posisi dua, di belakang peraih pole position Lewis Hamilton yang mengendarai McLaren.

Vettel melakukan pertarungan yang cukup sengit dengan Hamilton untuk memperebutkan posisi pertama. Nasib sial dialami Hamilton setelah kehilangan kendali di lap 11 sehingga harus keluar trek.

Nasib sial Hamilton tidak berhenti sampai di situ. Akibat bermasalah dengan rem pada ban belakang, pembalap Inggris akhirnya harus mundur dari balapan. Vettel pun melaju mulus sebagai juara dengan perbedaan waktu mendekati 20 detik.

Mundurnya Hamilton dari balapan juga memberikan keuntungan bagi rekan setim Vettel, Mark Webber. Pembalap 29 tahun yang tampil baik sejak awal race mengakhiri balapan pada posisi dua.

Kendati demikian, Webber bukannya tidak mendapat ancaman. Juara dunia Jenson Button menampilkan performa impresif dengan terus membuntuti pembalap Australia di posisi tiga.

Di lap terakhir, Button bahkan beberapa kali sempat mendekati posisi Webber di posisi dua. Namun, Webber berhasil mempertahankan posisi dan melintasi garis finish sebagai runner-up di seri pamungkas.

Hasil balapan GP Abu Dhabi, Yas Marina:
1 Sebastian Vettel Red Bull 1:34:03.414
2 Mark Webber Red Bull 17.857
3 Jenson Button Brawn 18.457
4 Rubens Barrichello Brawn 22.735
5 Nick Heidfeld BMW 26.253
6 Kamui Kobayashi Toyota 28.343
7 Jarno Trulli Toyota 34.366
8 Sebastien Buemi Toro Rosso 41.294
9 Nico Rosberg Williams 45.941
10 Robert Kubica BMW 48.180
11 Heikki Kovalainen McLaren 52.798
12 Kimi Räikkönen Ferrari 54.317
13 Kazuki Nakajima Williams 59.839
14 Fernando Alonso Renault 1:09.687
15 Vitantanio Liuzzi Force India 1:34.450
16 Romain Grosjean Renault + 1 lap
17 Giancarlo Fisichella Force India + 1 lap
18 Adrian Sutil Force India + 1 lap
Baca Selengkapnya - Vettel Juara F1 GP Abu Dhabi