Alonso Menangi GP Catalunya, Spanyol (12/5/2013)

Senin, 13 Mei 2013

Fernando Alonso keluar sebagai juara di balapan GP Spanyol. Pebalap Ferrari itu mengungguli Kimi Raikkonen dan rekan setimnya, Felipe Massa, yang finis di posisi dua dan tiga.

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Minggu (12/5/2013) malam WIB, Nico Rosberg mengawali balapan dengan baik. Pebalap Mercedes itu berhasil mempertahankan posisi pertama.

Sebaliknya, tidak demikian dengan Lewis Hamilton. Rekan setim Rosberg yang start dari urutan dua itu keburu dibalap Sebastian Vettel sebelum tikungan petama dan selanjutnya disalip oleh Fernando Alonso.

Posisi Hamilton setelahnya malah melorot ke posisi lima gara-gara dilewati oleh Kimi Raikkonen.

Rosberg yang memimpin balapan dengan dikuntit ketat oleh Vettel dan Alonso mempertahankan posisinya tersebut, sampai kemudian dia masuk ke dalam pit pada lap ke-10.

Alonso kemudian memimpin balapan dengan diikuti oleh Vettel pada lap ke-14. Lalu diikuti oleh Massa, Rosberg, dan Raikkonen.

Pada akhirnya, Alonso-lah yang stabil mempertahankan posisinya sampai akhir balapan. Para penonton tuan rumah pun bersorak untuknya.

Kecepatan Ferrari, yang menggunakan strategi empat kali pit stop, tidak terkejar. Hanya Raikkonen yang kemudian muncul sebagai saingan terberat Alonso pada balapan ini.

Raikkonen dan Massa finis di urutan dua dan tiga. Sementara Vettel mengikuti di posisi empat. Mark Webber, Rosberg, Paul Di Resta, Jenson Button, Sergio Perez, Daniel Ricciardo, dan Esteban Gutierrez mengikuti di belakangnya. Hamilton yang start dari urutan dua akhirnya finis di urutan 12.

Bagi Alonso, ini merupakan kemenangan keduanya musim ini setelah sebelumnya menjadi juara di GP China. Podium di Spanyol juga menjadi podium ketiganya musim ini setelah di Australia dan China.

Hasil Balapan GP Spanyol

1. Alonso Ferrari
2. Raikkonen Lotus-Renault
3. Massa Ferrari
4. Vettel Red Bull-Renault
5. Webber Red Bull-Renault
6. Rosberg Mercedes
7. Di Resta Force India-Mercedes
8. Button McLaren-Mercedes
9. Perez McLaren-Mercedes
10. Ricciardo Toro Rosso-Ferrari
11. Gutierrez Sauber-Ferrari
12. Hamilton Mercedes
13. Sutil Force India-Mercedes
14. Maldonado Williams-Renault
15. Hulkenberg Sauber-Ferrari
16. Bottas Williams-Renault
17. Pic Caterham-Renault
18. Bianchi Marussia-Cosworth
19. Chilton Marussia-Cosworth

Tidak finis
Vergne Toro Rosso-Ferrari
van der Garde Caterham-Renault
Grosjean Lotus-Renault

Berita Terkait: