Messi Ingin Jadi One Club Man

Rabu, 19 Desember 2012

Lionel Messi, Xavi Hernandez, dan Carles Puyol baru saja menandatangani kontrak yang membuat mereka kemungkinan besar bakal mengakhiri kariernya di Barcelona.

Kontrak baru Messi yang hingga 2018 mendatang membuat Manchester City mesti merogoh kocek hingga 312 juta pounds bila ingin memboyong Si Kutu Ajaib. Namun, kecil kemungkinan Messi akan hengkang dari Barcelona.

Seperti halnya Xavi, Puyol, Andres Iniesta, dan Victor Valdes, dll., Messi cinta klub berjargon “mes que en club” tersebut. Xavi sudah berada di Camp Nou sejak 1998, Puyol 1999, Iniesta dan Valdes 2002, sementara Messi baru 2004.

Cinta pulalah yang membuat Ryan Giggs, Paul Scholes, Jamie Carragher, Steven Gerrard, Fransesco Totti, hingga Iker Casillas bertahan Manchester United, Liverpool, AS Roma, serta Real Madrid.

Bila berbicara soal pemain satu klub, maka Paolo Maldini akan muncul di daftar teratas. Cinta, pengabdian, dan prestasi Maldini selama 25 tahun di Rossoneri dari 1984 hingga 2009 tak tertandingi.

Maldini mengikuti jejak Franco Baresi (1977-1997) yang dua dekade berada di San Siro. 20 tahun pula waktu yang dihabiskan oleh Fransesco Totti (1992-sekarang) di AS Roma dan Giuseppe Bergomi (1979-2009) di Internazionale.

Berikut daftar one club men:
Tony Adams-Arsenal (1983-2002),
Fransesco Totti (1992-sekarang),
Iker Casillas (1999-sekarang),
Manuel Sanchis-Real Madrid (1983-2001),
Chendo-Real Madrid(1982-1998),
Jose Antonio Camacho-Real Madrid (1973-1989),
Santiago Bernabeu-Real Madrid (1911-1927),
Franco Baresi (1977-1997),
Paolo Maldini (1984-2009),
Ryan Giggs (1990-sekarang),
Gary Neville (1992-2011),
Paul Scholes (1994-sekarang),
Jamie Carragher (1996-sekarang),
Steven Gerrard (1998-sekarang),
Bob Paisley-Liverpool (1939-1954),
Giampiero Bonaperti-Juventus (1946-1961),
Giuseppe Bergomi (1979-1999),
Giacinto Facchetti-Internazionale (1960-1978),
Sandro Mazzola-Internazionale (1961-1977),
Bastian Schweinsteiger (2002-sekarang).

Berita Terkait: