Damien Duff Pensiun dari Timnas Republik Irlandia

Sabtu, 25 Agustus 2012

Berakhir sudah karier Damien Duff di level internasional. Pemain asal Republik Irlandia itu memutuskan pensiun dari tim nasional.

Bersama Republik Irlandia, Duff yang kini berusia 33 tahun telah mencatatkan 100 penampilan. Partai ke-100 Duff, sekaligus laga terakhirnya, ditandai ketika ia mengapteni Republik Irlandia dalam pertandingan lawan Italia di Euro 2012.

Keputusan Duff untuk gantung sepatu dari level timnas tersebut telah diberitahukan langsung kepada Giovanni Trapattoni selaku pelatih Republik Irlandia saat ini.

"Ini adalah keputusan sulit buatku, juga karena rasa hormatku kepada Giovanni Trapattoni," kata Duff kepada situs resmi Asosiasi Sepakbola Republik Irlandia yang dikutip ESPN Soccernet.

"Aku sudah menjalani banyak masa-masa indah di seragam hijau dan aku ingin berterima kasih kepada semua yang terlibat, terutama fans yang telah membuat 14 tahun ini terasa spesial," lanjutnya.

Duff melakoni debutnya untuk timnas senior Republik Irlandia pada Maret 1998 silam. Ketika itu ia tampil untuk menghadapi Republik Ceko.

"Damien akan dirindukan oleh kami dan juga fans Irlandia di manapun. Ia memiliki kemampuan hebat dan contoh bagus untuk para yuniornya," puji Trapattoni.

Berita Terkait: