Sepeda Motor Paling Sering Terlibat Kecelakaan

Jumat, 01 Juni 2012

Korps Lalu Lintas Mabes Polri merilis jumlah kendaraan bermotor yang terlibat kecelakaan lalu lintas selama 2011 lalu. Tercatat 210.701 kecelakaan terjadi sepanjang tahun lalu. Angka tersebut naik lima persen dari 2010 sebanyak 203.334 kecelakaan.

Dari angka tersebut, kendaraan roda dua menyumbang jumlah paling tinggi dibanding kendaraan bermotor lainnya.

Saat ini populasi sepeda motor tertinggi dibanding kendaraan lainnya. Tercatat selama 2011 populasi motor mencapai 69.204.675 unit. Otomatis tingkat kecelakaan pengguna sepeda motor pun jauh lebih besar.

Selama 2011, tercatat terjadi 147.391 kecelakaan yang melibatkan sepeda motor. Angka ini meningkat dari tahun sebelumnya yakni 140.277 kecelakaan atau mengalami kenaikan sebanyak lima persen.

Sementara di posisi kedua dihuni mobil berpenumpang dengan total populasi mencapai 8.781.169 unit. Selama 2011 jumlah kecelakaan yang melibatkan mobil berpenumpang mencapai 25.502. Sedangkan di 2010, tercatat 26.495 kecelakaan. Artinya, tahun lalu mengalami penurunan empat persen dari tahun sebelumnya.

Lebih lanjut, jumlah kecelakaan yang melibatkan mobil beban mencapai 25.227 di 2011. Angka ini naik 24 persen dari 2010 sebanyak 20.347 kali.

Berita Terkait: